Sinopsis
Bercerita adalah salah satu metode pembelajaran bahasa Inggris yang dapat digunakan untuk menarik minat belajar siswa. Metode ini akan jauh lebih menarik dan meningkatkan semangat siswa untuk belajar bahasa Inggris jika cerita tersebut disajikan dalam sebuah film. Program video yang pembelajaran bahasa Inggris dengan pokok bahasan “Learning A Narrative Story From A Film “ ini memperlihatkan bagaimana kreativitas guru dalam pengunaan film sebagai media pembelajaran. Guru menayangkan sebuah film dimana siswa diminta untuk menonton film tersebut. Namun tentu saja guru memberikan kegiatan pembelajaran lain yang membuat siswa berlatih bahasa Inggris melalui media film tersebut. Metode pembelajaran dengan menggunakan film ini akan lebih memancing daya imajinasi dan konsentrasi siswa sehingga mereka menikmati suasana belajar dan pastinya membuat mereka termotivasi mengikuti kegiatan pembelajaran. Nah, bagaimana cara menggunakan media film untuk meningkatkan pembelajaran bahasa Inggris? Anda dapat menyimak tayangan video berikut. Selamat menyimak!
–
Pakar Dosen
Tujuan tayangan video proses pembelajaran sudah sesuai dengan kurikulum. Alangkah baiknya jika diberikan apersepsi agar peserta didik lebih siap menerima materi pembelajaran kata – kata sapa dari guru cukup baik untuk membangkitkan semangat belajar.
Jika pertanyaan – pertanyaan tertulis tentang cerita dalam tayangan video dibagikan setelah penayangan, akan lebih baik karena para siswa akan menyerap lebih banyak hal –hal yang perlu diketahuai dari tayangan video tersebut mereka terima sebelum penayangan, maka para siswa hanya akan terfokus atau terkonsentrasi pada hal –hal yang dipertanyakan saja.
Penggunaan tayangan video sebagai media pembelajaran sangat baik, karena dapat mengurangi kejenuhan peserta didik. Apalagi tayangan video disesuaikan dengan perkembangan usia mereka, sehingga dalam menutup pembelajaranpun menyenangkan yang membuat siswa semangat untuk mengikuti proses pembelajaran pada topik – topik berikutnya.
Secara umum proses pembelajaran cukup baik. Sangat disayangkan peserta didik sudah dikondisikan terlebih dahulu, sehingga suasana proses pembelajaran menjadi kaku.
Ratih Kusumastuti.
Nama : Ai Sartika Dewi
NIM : 501232936
Prodi : Magister Pendidikan Dasar
UPBJJ UT BANDUNG
Penggunaan film sebagai media pembelajaran narrative story dapat membuat proses pembelajaran menjadi lebih menarik dan kreatif. Hal ini memungkinkan siswa untuk membenamkan diri dalam cerita, meningkatkan imajinasi dan konsentrasi mereka, dan membuat pengalaman belajar lebih menyenangkan dan memotivasi.
Menonton film dengan cerita naratif dalam bahasa Inggris dapat membantu siswa meningkatkan kemampuan berbahasanya, termasuk mendengarkan, berbicara, dan pemahaman. Hal ini memberikan kesempatan bagi siswa untuk berlatih bahasa Inggris dalam konteks kehidupan nyata, yang dapat meningkatkan kemahiran bahasa mereka
NAMA : NYS. MARTA TRIDA
NIM : 501172855
PRODI : MAGISTER PENDIDIKAN DASAR
Strategi pembelajaran dengan menggunakan film merupakan salah satu variasi metode yang menyenangkan dan memancing perhatian siswa dalam pembelajaran sehingga dapat diterapkan dalam pembelajaran bahasa inggris. Dengan adanya visualisasi, memudahkan siswa untuk memahami jalan cerita. Namun perlu ditingkatkan lagi dalam pengelolaan keaktifan siswa, mungkin lebih baik jika dilakukan secara berkelompok, dan saling memberikan tanggapan antara satu kelompok dengan lainnya sehingga tercipta sebuah kondisi active learning pada siswa. Selain itu perlu adanya penguatan dari guru agar siswa dapat memahami apa yang sudah benar, dan mana yang belum tepat, sehingga kedepannya dapat memperbaiki lagi dengan lebih baik.
Nama : Ika Widyyatun Ni’amah
NIM : 501263203
Prodi : Magister Pendidikan Dasar
Dalam pembelajaran Bahasa Inggris dibutuhkan berbagai strategi dan media untuk membantu siswa lebih tertarik dan memahami isi pembelajaran. Dalam tayangan ini terlihat perbedaan antusiasme siswa saat belajar dengan membaca teks cerita dan menonton film. Saat siswa membaca teks cerita yang ada di buku, akan terjadi kemungkinan siswa kesulitan memahami arti dari kosa kata yang ada sehingga tidak memahami isi cerita seluruhnya. Dengan menonton film, selain lebih menarik perhatian siswa, juga dapat membantu siswa dalam memahami isi dan alur cerita karena selain mendengarkan percakapan dalam film, mereka juga melihat adegan yang dapat mereka interpretasikan dalam pemahaman mereka. Untuk mengecek pemahaman siswa terhadap cerita, guru membagikan outline sebelum memulai menonton film dapat menjadikan panduan siswa selama menonton.
Namun sebaiknya, setelah selesai penayangan film, guru bersama siswa mengulas garis besar film sehingga perspektif siswa dapat diluruskan dan kelas menjadi interaktif. Pemilihan film yang ditayangkan juga dapat menggunakan film kartun, karena selain lebih menarik bagi usia siswa juga dapat lebih membangkitkan imajinasi siswa.
Nama : Elsa Kurnia Windhyastuti
NIM : 501263235
Progdi : Magister Pendidikan Dasar
UPBJJ : UT Surakarta
Dalam video tersebut, diperlihatkan proses pembelajaran yang awalnya memahami isi cerita bahasa Inggris dengan membaca teks yang disediakan. Namun terlihat beberapa peserta didik kurang memahami dan kurang tertarik dengan proses pembelajarannya. Kemudian guru mengubah cara lain dengan menggunakan video pembelajaran, terbukti peserta didik menjadi lebih fokus, tertarik dalam pembelajaran dan memahami isi bacaan. Hal ini terjadi karena Bahasa Inggris adalah bahasa yang masih belum familiar di kalangan anak sekolah. tidak jarang mereka kesulitan apabila harus membayangkan alur cerita hanya dengan melalui teks. Sehingga adanya video pembelajaran dapat menjadi solusi yang baik untuk membantu proses pembelajaran.
manfaat yang saya alami yaitu pentingnya alat bantu pembelajaran berupa media. terlebih untuk penyampaian alur cerita, memang video pembelajaran adalah salah satu media pembelajaran yang cocok untuk anak usia SMP.
masukan dan saran yaitu mungkin akan lebih menarik siswa apabila ditampilkan dalam versi animasi ataupun kartun karena lebih menarik untuk seusia siswa SMP. selain itu, juga untuk mengantisipasi kemungkinan adanya adegan yang kurang tepat untuk ditampilan pada anak seusia SMP.
Nama : Widiyastuti
NIM : 501122954
Progdi : Magister Pendidikan Dasar
UPBJJ : UT Batam.
Dalam video yang disajikan menunjukkan cara guru dalam menyampaikan materi teks narasi. Pada cuplikan pertama guru hanya membacakan cerita dan siswa menirukan. Terlihat siswa tidak antusias mengikuti pembelajaran. Pada cuplikan kedua, guru mengubah metode pembelajaran yang digunakan, yaitu menggunakan film sebagai media pembelajaran. Guru menayangkan sebuah film kepada siswa yang sebelumnya telah diberikan soal latihan untuk dijawab berdasarkan film tersebut. Dengan demikian selama pembelajaran berlangsung guru telah melibatkan siswa dalam berlatih bahasa Inggris melalui film tersebut. Metode ini bertujuan untuk memancing daya imajinasi dan konsentrasi siswa, sehingga mereka dapat menikmati suasana belajar dan termotivasi untuk mengikuti kegiatan pembelajaran. Selain itu, dengan menggunakan film sebagai media pembelajaran, siswa dapat melihat dan mendengar bahasa Inggris yang digunakan dalam konteks yang nyata. Hal ini dapat membantu siswa dalam memahami penggunaan bahasa Inggris dalam situasi sehari-hari. Dengan demikian, metode pembelajaran ini dapat meningkatkan pemahaman siswa terhadap bahasa Inggris.
Terimakasih. 🙂
Nama : Tri Widianto,S.Pd
Nim. : 501193099
Apa yang anda pelajari dari vidio tersebut?
Vidio tersebut menggambarkan pembelajaran seorang guru yang mengajarkan materi dengan menggunakan media pembelajaran cerita dongeng, guru membagikan form pertanyaan pada siswa yang harus di kerjaan setelah siswa menonton tayangan film. Terlihat siswa sangat antusias dalam pembelajaran dan sangat menikmati film yang di putarkan oleh guru. Setelah selesai menonton film siswa mengisi form yang telah di bagikan kemudian guru menilai hasil kerja siswa.
Manfaat apa saja yang anda dapat dari mengamati vidio pembelajaran tersebut?
Manfaat yang Saya dapat dari mengamati vidio tersebut yaitu media pembelajaran dengan film sangat membantu siswa dalam memahami materi pelajaran bahasa inggris. Selain itu media film dapat menarik perhatian siswa hingga terlihat pembelajaran sangat bermakna.
Saran dan masukan tentang vidio?
Setelah melihat video tersebut saya dapat menyarankan bahwa dalam pembelajaran guru dapat menggunakan media film untuk menarik perhatian siswa. Masukkan untuk pembelajaran dalam vidio yaitu guru kurang memberikan reward bagi siswa yang berani untuk tampil menjawab pertanyaan guru
NAMA : ZULFAH ADIATMAH NAUAP
NIM : 501393154
PRODI : Magister Pendidikan Dasar
UPBJJ : UT MAJENE
Menurut pendapat saya, video tersebut menyoroti strategi yang sangat efektif dalam pembelajaran Bahasa Inggris dengan menggunakan film sebagai media. Penggunaan film, khususnya film kartun, tampak sangat menarik dan relevan bagi siswa, terutama yang lebih muda. Menonton film bukan hanya membuat siswa lebih tertarik dan bersemangat, tetapi juga membantu mereka memahami kosa kata dan alur cerita dengan lebih baik dibandingkan hanya membaca teks.
Film menyediakan konteks visual dan auditori yang memperkaya pengalaman belajar, sehingga siswa dapat lebih mudah mengaitkan kata-kata dengan situasi nyata yang mereka lihat di layar. Ini sangat membantu dalam memperjelas makna dan penggunaan kosa kata yang mungkin sulit dipahami melalui teks saja.
Pemberian outline sebelum menonton film adalah langkah yang cerdas, karena memberikan panduan bagi siswa tentang apa yang harus diperhatikan selama menonton. Ini membantu mereka tetap fokus dan memahami poin-poin penting dari cerita. Setelah menonton, mengulas film bersama-sama dalam diskusi kelas merupakan cara yang baik untuk memastikan bahwa pemahaman siswa sudah tepat dan lengkap. Diskusi ini juga membuat kelas lebih interaktif, memungkinkan siswa untuk berbagi pemikiran dan pertanyaan mereka, yang dapat memperdalam pemahaman mereka tentang materi yang dipelajari.
Dengan demikian, video tersebut menekankan betapa pentingnya pemilihan media yang tepat dalam pembelajaran dan bagaimana media seperti film dapat membuat proses belajar mengajar lebih efektif dan menyenangkan.
Nama : Ahmad Muhibbullah
NIM : 501322693
Jurusan : Magister Pendidikan Dasar
UPBJJ : UT Surabaya
Video ini menunjukkan bagaimana metode bercerita dalam pembelajaran bahasa Inggris dapat lebih menarik jika disajikan melalui film. Dalam program pembelajaran berjudul “Learning A Narrative Story From A Film”, guru menggunakan kreativitas untuk memanfaatkan film sebagai media pembelajaran. Siswa diminta menonton film, tetapi tidak hanya itu, guru juga mengintegrasikan berbagai kegiatan pembelajaran yang melibatkan latihan bahasa Inggris berdasarkan film tersebut. Metode ini memancing daya imajinasi dan konsentrasi siswa, membuat suasana belajar menjadi lebih menyenangkan dan interaktif, serta meningkatkan motivasi mereka untuk belajar. Manfaat dari pendekatan ini adalah menciptakan pengalaman belajar yang lebih hidup dan kontekstual, di mana siswa dapat memahami penggunaan bahasa dalam situasi nyata. Saran untuk memperbaiki metode ini termasuk menambahkan diskusi kelompok setelah menonton film untuk memperdalam pemahaman, menggabungkan kegiatan menulis seperti menulis ulasan atau ringkasan cerita, dan menggunakan teknologi seperti platform streaming untuk memungkinkan akses yang lebih mudah ke berbagai film. Dengan demikian, pembelajaran bahasa Inggris melalui film dapat menjadi lebih efektif dan menarik bagi siswa.
Nama : Fitri Indriyani
NIM : 501213033
UPBJJ : Serang
Program Pasca Sarjana Magister Pendidikan
Berdasarkan video tersebut, saya mendapat pemahaman bahwa dalam melaksanakan pembelajaran bahasa Inggris perlu adanya variasi teknik atau metode yang menyenangkan. Salah satu yang bisa digunakan oleh guru adalah adalah dengan memanfaatkan media film. Film yang digunakan sebagai media pembelajaran tentunya dipilih sesuai dengan tingkat usia dari para siswa. Dalam video tersebut tampak bahwa siswa dengan seksama menyimak pemutara film, setelah itu, siswa diminta untuk menjawab beberapa pertanyaan yang diberikan oleh guru terkait dengan film yang diputar. Setelah itu guru Memutar film yang kedua kali dan meminta siswa untuk mengecek atau mencocokkan kesesuaian jawaban yang diberikan dengan isi cerita dalam film. Terlihat siswa lebih fokus dan termotivasi untuk belajar saat aktifitas menyimak cerita melalui film dibandingkan aktifitas membaca teks cerita di dalam buku. Hal ini pun senada dengan penelitian yang dilakukan oleh Stefani (2013) yang menyatakan bahwa penggunaan film pendek pada pembelajaran dapat berpengaruh positif terhadap nilai belajar siswa yang semakin baik, hasil tersebut juga terlihat dari prestasi siswa yang sering memenangkan kejuaraan kompetisi bahasa Inggris. Dari paparan tersebut kita melihat bahwa pemanfaatan film dalam cerita bahasa Inggris dapat menumbuhkan motivasi belajar siswa.
Adapun saran yang tentang video pembelajaran tersebut diantaranya untuk meningkatkan kerjasana dan pemahaman siswa terhadap materi dan isi cerita, siswa dapat diberikan kegiatan tambahan berupa diskusi kelompok kecil, karena terkadang masih ada siswa yang terbatas kosa katanya. Dengan kegiatan diskusi diharapkan siswa menjadi lebih memahami materi dan dapat menumbuhkan sikap percaya dirinya.
Guru menerapkan pembelajaran berbasis menonton film dikelas . Guru menayangkan film lalu peserta didik diminta menonton film dengan guru memberikan kegiatan pembelajaran berupa pertanyaan pertanyaan tentang film berupa pilihan ganda, mencocokkan gambar, dan benar (true)dan salah (fales). Metode pembelajaran dengan menggunakan film ini memancing konsentrasi dan daya imajinasi peserta didik sehingga mereka ermotivasi dan menikmati suasana belajar selama mengikuti kegiatan pembelajaran yang berlangsung. Guru juga melatih peserta didik berfikir kritis, mengecek perilaku jujur juga dilakukan oleh guru.
Manfaat setelah mengamati video ini diantaranya:: Pembelajaran melalui video memudahkan peserta didik memahami konteks mata pelajaran dan juga memudahkan guru dalam menyampaikan materi pembelajaran secara terus menerus. Bercerita merupakan salah satu metode pembelajaran yang dapat membangkitkan minat belajar peserta didik. Cara ini akan jauh lebih menarik dan meningkatkan minat peserta didik dalam mempelajari bahasa Inggris dan mata pelajaran lainnya jika cerita tersebut ditampilkan dalam film. Film adalah cara efektif bagi peserta didik untuk terhubung dengan suatu topik pada tingkat yang lebih dalam. Mereka dapat membuat ide-ide sulit menjadi lebih mudah dipahami dan meningkatkan kesadaran budaya serta empati. Metode pembelajaran dengan menggunakan film ini akan memotivasi, merangsang imajinasi dan konsentrasi peserta didik sehingga mereka menikmati suasana pembelajaran. Saran setelah mengamati video ini dianataranya Agar pembelajaran lebih aktif sebaikan dikombinasikan dengan kegiatan diskusi, dan kolaborasi antar peserta didik (kooperatif).