silahkan klik icon    jika video tidak dapat diputar

Sinopsis

Ada beberapa kemampuan dasar yang harus dikuasai guru dalam melaksanakan proses pembelajaran, di antaranya keterampilan mengelola kelas. Guru harus mampu bagaimana mengelola kelas untuk pembelajaran klasikal dan cara yang harus dilakukan dalam mengelola pembelajaran secara kelompok. Dalam tayangan veideo ini akan disajikan masalah-masalah yang muncul dalam belajar kelompok serta kiat-kiat yang dapat dilakukan untuk meningkatkan kerja sama dalam belajar, pembelajaran IPA melalui model pembelajaran kooperatif (cooprativei learning) dengan teknik jigsaw.

Setelah menyimak tayangam video ini, diharapkan Anda dapat membedakan bagai mana cara mengelola pembelajaran secara klasikal dan kerja kelompok. Sehingga masalah-masalah yang kemungkinan muncul dalam pembelajaran kelompok dapat diantisipasi melalui model pembelajaran kooperatif (cooprative leraning) dengan teknik jigsaw yang terdiri dari beberapa tahapan. Unutk lebih jelaskan silahkan simak secara seksama tayangan video ini.

Toto Fathoni

Dari tayangan video pembelajaran yang berdurasi hampir 6 menit tentang video pembelajaran yang berjudul: “Meningkatkan kerja sama siswa dalam kerja kelompok.” Ada beberapa hal yang dapat saya sampaikan:

1. Tujuan dari pembelajaran ini adalah untuk meningkatkan partisipasi siswa dalam kegiatan bekerja kelompok, dalam hal ini adalah diskusi. Yang selama ini kebanyakan yang terjadi apabila dilaksanakan diskusi kelompok dalam pembelajaran tidak semua anggota kelompok berpartisipasi aktif dalam kelompoknya. Ada yang ngomong sendiri, ada yang bermain sendiri, bahkan ada yang mengganggu temannya yang sedang bekerja.

2. Di dalam video pembelajaran tadi, tujuan apa yang akan dicapai dalam pembelajaran tersebut tidak disampaikan pada pendahuluan, sehingga siswa dalam belajar tidak mempunyai arah atau tujuan yang akan dicapai.

3. Tayangan dari video ini adalah bukan guru SD melaksankan proses pembelajaran dengan pokok bahasan atau judul “meningkatkan kerja sama siswa dalam kerja kelompok dengan menggunakan teknik Jigsaw” tetapi penjelasan tentang “bagaimana menggunakan teknik jigsaw dalam proses pembelajaran dengan pokok bahasan atau judul “Meningkatkan kerja sama siswa dalam kerja kelompok.” Nampak terlihat dengan jelas bahwa penjelasan setiap tahap dari teknik jigsaw diberikan contoh dalam proses pembelajarannya. Proses pembelajaran yang dilaksanakan oleh guru dengan menggunakan teknik jigsaw tidak terlihat secara utuh. Bahkan apa yang dilakukan guru kelas dalam proses pembelajaran tidak dapat diterima secara utuh.

4. Dari video yang ditayangkan tersebut sudah menunjukkan adanya perbedaan belum ada dan sudah adanya peningkatan kerja sama siswa apabila dibandingkan antara penggal pertama yang belum menggunakan teknik jigsaw, dengan penggal kedua yang sudah menggunakan teknik jigsaw.

Drs. Sumarno, M.Pd.

Similar Posts

537 Comments

  1. Assalamualaikum izin menaggapi/menganalisis video ini ;
    Nama :Achmad Farhan
    NIM : 857124805

    dalam video ini guru belum membuat suasana pekerjaan kelompok yang kondusif sangat penting untuk mendukung pembelajaran yang efektif. Berikut beberapa cara yang dapat dilakukan oleh guru:
    Menciptakan Atmosfer Positif: Mulailah dengan menciptakan suasana yang menyenangkan dan mendukung. Berikan pujian atas usaha siswa dan dorong kerja sama.
    Menetapkan Aturan yang Jelas: Sebelum memulai, diskusikan dan sepakati aturan kelompok. Hal ini membantu siswa memahami ekspektasi dan tanggung jawab mereka.
    Memfasilitasi Komunikasi: Ajak siswa untuk saling berkomunikasi secara terbuka. Dorong mereka untuk mendengarkan pendapat teman sekelompok dan menghargai perbedaan pendapat.
    Membagi Tugas Secara Merata: Pastikan setiap anggota kelompok memiliki peran yang jelas dan tugas yang seimbang, sehingga tidak ada yang merasa terbebani atau terabaikan.
    Memberikan Dukungan dan Bimbingan: Selalu siap memberikan bantuan saat dibutuhkan. Berikan bimbingan jika kelompok mengalami kesulitan dalam mencapai tujuan mereka.
    Menggunakan Teknik Pembelajaran Kooperatif: Terapkan metode seperti Jigsaw atau Think-Pair-Share untuk mendorong interaksi dan kolaborasi di antara siswa.
    Mengatur Lingkungan Fisik: Pastikan ruang kelas mendukung kerja kelompok, seperti pengaturan meja yang memfasilitasi diskusi dan kolaborasi.
    Menetapkan Tujuan yang Jelas: Pastikan setiap kelompok memahami tujuan dari tugas mereka dan apa yang diharapkan sebagai hasil akhir.
    Menyediakan Waktu yang Cukup: Berikan cukup waktu untuk bekerja, sehingga siswa tidak terburu-buru dan bisa fokus pada proses kolaboratif.
    Refleksi dan Umpan Balik: Setelah selesai, adakan sesi refleksi untuk membahas apa yang berjalan baik dan apa yang bisa diperbaiki di masa depan.
    Dengan menerapkan cara-cara ini, guru dapat membantu siswa bekerja sama dengan lebih baik dan menciptakan suasana yang mendukung pembelajaran kolaboratif.

    Terima kasih.

  2. Nama : Bayu Putra
    NIM : 858058192
    Izin memberikan tanggapan. Setelah mengamati video pembelajaran di atas saya merasa bahwa Dalam kegiatan pembelajaran menggunakan metode diskusi kelompok merupakan metode yang berguna untuk meningkatkan kerjasama diantara siswa. Karena itu siswa memiliki kesempatan untuk bertukar pikiran atau jawaban terhadap sesama kelompoknya. siswa juga dapat mampu berfikir kritis terhadap permasalahan yang diberikan. Namun sebagai guru menggunakan metode diskusi kelompok seringkali menemukan adanya teman kelompoknya diantar siswa yang tidak berperan aktif dalam kelompoknya, bahkan cenderung tidak aktif partisifasi. Sehingga bentuk kerjasama tidak sesuai dengan harapan. Sehingga melihat pemaparan dari video tersebut dapat menambah pengetahuan bagaimana seharusnya cara untuk meningkatkan kerjasama dalam diskusi kelompok siswa. Sebagai seorang guru kedepannya dapat diterapkan pada kegiatan pembelajaran.

  3. Nama : Rika Andrienny
    NIM : 857143543

    Assalammualikum wr wb, izin saya untuk merespon diskusi mengenai pembahasan membedakan bagai mana cara mengelola pembelajaran secara klasikal dan kerja kelompok. Sehingga masalah-masalah yang kemungkinan muncul dalam pembelajaran kelompok dapat diantisipasi melalui model pembelajaran kooperatif (cooprative leraning) dengan teknik jigsaw seperti yang dicontohkan pada video pembelajaran tersebut.

    Dapat kita lihat dalam video, yakni suasana pembelajaran dikelas tidak kondusif dan guru tidak dapat menguasai kelasnya dan mengatur siswa untuk fokus pada materi pembelajaran. Dalam video terlihat siswa tidak fokus, bosan , mengantuk, jahil kepada temannya, mengobrol, ribut sehingga tercipta kelas yang tidak nyaman dan tidak menyenangkan.
    Maka untuk mengatasi hal ini, guru memerlukan teknik dan strategi untuk mengembalikan suasan kelas yang kondusif, nyaman dan menyenangkan sehingga siswa dapat fokus kembali, berpartisipasi aktif dalam kolaborasi pembelajaran didalam kelas.
    Maka untuk itu guru memilih model pembelajaran kooperatif (cooprativei learning) dengan teknik jigsaw.

    guru juga mampu mengontrol masalah yang mungkin muncul dalam pembelajaran kelompok, seperti :

    1. Free riders: Beberapa siswa mungkin tidak berpartisipasi secara aktif dalam kerja kelompok dan mengandalkan orang lain untuk melakukan pekerjaan untuk
    mereka.
    2. Kepribadian dominan, yakni Beberapa siswa mungkin mendominasi diskusi kelompok dan mencegah orang lain berpartisipasi.
    3. Kurangnya motivasi, yakni Beberapa siswa mungkin tidak termotivasi untuk bekerja dalam kelompok dan mungkin tidak menganggap tugas dengan serius.

    Maka guru memerlukan tips tips untuk meningkatkan kerja kelompok: dalam dikelas, seperti :
    1. Tetapkan harapan yang jela, yakni : Pastikan bahwa siswa tahu apa yang diharapkan dari mereka dalam kerja kelompok.
    2. Tetapkan peran, yakni Tetapkan peran kepada setiap siswa dalam kelompok untuk memastikan bahwa semua orang berpartisipasi.
    3. Memberikan dukungan, yakni Berikan dukungan kepada siswa yang kesulitan dengan kerja kelompok.
    4. Evaluasi kerja kelompok, yakni Evaluasi kerja kelompok untuk memastikan bahwa siswa belajar dari pengalaman.

    Demikian, terima kasih

  4. Nama : CINTIA PATRIANTI
    NIM : 856229362
    UPBJJ UT : Padang
    pokjar : Bawan

    Di dalam vidio yang berjudul Meningkatkan kerjasama siswa dalam kerja kelompok terlihat bagaimana upaya guru untuk meningkatkan kerja sama siswa dalam menyelesaikan tugas yang diberikan secara berkelompok. Di awal vidio dikatakan bahwa seringkali kegiatan bekelompok hanya menjadi ajang kumpul-kumpul. Siswa yang malas hanya mengandalkan temannya yang rajin untuk menyelesaikan tugas. Hal ini terjadi karena tidak adanya sanksi bagi mereka yang tidak ikut andil di dalam kelompok.

    Kelebihan dari vidio yang telah saya tonton yaitu terlihat guru membagikan satu gambar hewan kepada satu siswa untuk dituliskan ciri-cirinya. Ini membuat siswa merasa tertantang untuk menyelesaikan tugas bagiannya. Cara ini juga bisa membangkitkan rasa tanggung jawab siswa dan meminimalisir terjadinya situasi yang riuh. Kemudian guru melakukan perollingan dengan teknik jisaw dan meminta siswa yang memiliki gambar yang sama untuk mendiskusikan hasil yang telah di dapatnya, ini bisa menjadi ajang bertukar pikiran bagi para siswa.

    Kelemahan yang terlihat pada vidio yaitu pada bagian pendahuluan tidak terdapat tujuan pembelajaran yang ingin dicapai. Kemudian tidak di berlakukannya sanksi bagi siswa yang main-main terlebih bagi mereka yang mengganggu temannya yang sedang bekerja.

  5. Nama : Ayu Lestari
    Nim : 857199398
    UPBJJ UT SERANG

    setelah saya menonton video pembelajaran ” Meningkatkan kerjasama siswa dalam kerja kelompok ”

    izin memberikan ulasan komentar 🙏

    kegiatan belajar berkelompok merupakan , suatu kegiatan kerjasama antara satu siswa dengan siswa lain nya .
    Akan tetapi , sering kali beberapa siswa tidak ikut berpartisipasi aktif dalam kegiatan tersebut .
    Dalam video ini , hal itu terjadi di karenakan Guru tidak menjelaskan tujuan pembelajaran , tidak mengarahkan siswa untuk bekerjasama , serta tidak memberikan sanksi bagi siswa yang tidak ikut berpartisipasi.

    Akan tetapi , dalam video tersebut ada beberapa kelebihan yang di lakukan oleh guru dalam proses pembelajaran.
    di antaranya ;
    – Guru mengunakan model pembelajaran kooperatif learning ” jigsaw ”
    – Guru membuat suasana kelas yang menyenangkan dan menarik minat siswa
    – Guru memberikan tugas individu di luar dari tugas kelompok , sehingga membuat siswa mampu bertanggung jawab dalam mengerjakan tugas .

  6. Nama : Fahri Rizki Sinaga
    Nim
    Izin mengomentari video tentang meningkatkan kerja sama siswa dalam kerja kelompok
    KELEMAHAN
    1. Siswa terlihat tidak peduli dengan tugas yang di berikan dan terlihat asyik dengan urusan nya masing-masing.
    2. Guru tidak menjelaskan tujuan pembelajaran.
    KELEBIHAN
    1. Guru menggunakan model pelajaran kooperatif learning dengan teknik JIGSAW
    SARAN
    1. guru harus lebih tegas kepada murid agar mereka takut jika tidak mengerjakan tugas
    2. Guru harus menjelaskan sanksi apa yang akan di berikan jika sampai mereka tidak mengerjakan tugas.

  7. Nama : Fahri Rizki Sinaga
    Nim : 856021937
    Izin mengomentari video tentang meningkatkan kerja sama siswa dalam kerja kelompok
    KELEMAHAN
    1. Siswa terlihat tidak peduli dengan tugas yang di berikan dan terlihat asyik dengan urusan nya masing-masing.
    2. Guru tidak menjelaskan tujuan pembelajaran.
    KELEBIHAN
    1. Guru menggunakan model pelajaran kooperatif learning dengan teknik JIGSAW
    SARAN
    1. guru harus lebih tegas kepada murid agar mereka takut jika tidak mengerjakan tugas
    2. Guru harus menjelaskan sanksi apa yang akan di berikan jika sampai mereka tidak mengerjakan tugas.

  8. Nama : Fahri Rizki Sinaga
    Nim : 856021937
    Izin mengomentari video tentang meningkatkan kerja sama siswa dalam kerja kelompok
    KELEMAHAN
    1. Siswa terlihat tidak peduli dengan tugas yang di berikan dan terlihat asyik dengan urusan nya masing-masing.
    2. Guru tidak menjelaskan tujuan pembelajaran.
    KELEBIHAN
    1. Guru menggunakan model pelajaran kooperatif learning dengan teknik JIGSAW
    SARAN
    1. guru harus lebih tegas kepada murid agar mereka takut jika tidak mengerjakan tugas
    2. Guru harus menjelaskan sanksi apa yang akan di berikan jika sampai mereka tidak mengerjakan tugas.

  9. Nama : For Niat Jernih
    Nim : 856061869
    Menurut saya Dalam Video tersebut Seorang Guru sudah melakukan tugasnya dengan mempersiapkan pembelajaran dan telah membentuk atau membagi kelompok siswa. Dengan demikian bisa mengundang atau mengajak siswa ntuk menyampaikan pendapatnya. Guru juga mengajar menggunakan model pembelajaran kooperatif atau copetatif learning Dengan teknik jigsaw.

    Namun dalam video guru belum menyampaikan topik serta tujuan pembelajaran

    Alangkah lebih baiknya, Dalam proses pembelajaran itu Guru harus Menyampaikan topik atau judul materi serta tujuan pembahasan kepada siswa. Memberi pertanyaan yang menantang, pertanyaan yg bisa mengajak setiap siswa berpikir kreatif dan aktif beragumen atau berani menyampaikan pendapatnya.
    Terimakasih

  10. Assalamu’alaikum Wr.. Wb..
    Izin memperkenalkan diri Nama Saya Afifah Muthmainnah dengan NIM 877839514. Mahasiswa semester 6 dari Prodi FKIP UPBJJ UT Bandung.
    Mohon izin untuk menanggapi Video diatas mengenai Meningkatkan Kerjasama Siswa dalam Berkelompok.
    Berdasarkan Video yang sudah Saya lihat, terdapat beberapa hal yang dapat Saya pahami bahwa kondisi dan minat belajar siswa saat ini sedang dalam masa yang sangat kritis dimana contohnya dalam satu kelas hanya ada beberapa siswa yang bersemangat dalam mengikuti pembelajaran sedangkan yang lainnya cenderung kurang bahkan tidak bersemangat dan juga ada beberapa siswa yang hanya bersemangat saat mata Pelajaran yang disukai atau di minati. Jika dihubungkan dengan Video diatas seorang guru sedang mengajar mata Pelajaran IPA dengan konsep belajar berkelompok, seperti yang kita ketahui bahwa dalam sebuah kelompok kerja akan terdapat beberapa kelemahan diantaranya siswa cenderung banyak yang cuek, hanya bermain bahkan tidak peduli dengan apa yang ditugaskan oleh Guru nya, hal ini menyebabkan kurang efektif nya belajar siswa karena hanya akan membuat suasana kelas menjadi gaduh. Sebaiknya sebelum dimulai proses pembelajaran siswa harus diperhatikan terlebih dahulu mengenai suasana hati (perasaan) misalnya kita menanyakan kabarnya atau Bagaimana perasaan dia saat ini sehingga siswa akan merasa diperhatikan oleh Guru nya, kemudian kita ajak mereka berbicara untuk memberikan clue-clue tentang materi apa yang akan dipelajari sehingga akan muncul rasa ketertarikan dan rasa ingin tahu untuk belajar.
    Dari Video pembelajaran diatas, seorang Guru menggunakan Teknik Jigsaw dalam penerapan belajar berkelompok. Penerapan metode jigsaw ini dapat dipergunakan oleh siapapun dalam membatu proses mengajar karena Teknik ini akan mempermudah pekerjaan guru dalam mengajar, karena sudah ada kelompok ahli yang bertugas menjelaskan materi kepada rekan-rekannya. Selain itu dengan penggunaan teknik jigsaw ini siswa akan menjadi lebih aktif dan kritis terhadap apa yang mereka pelajari, dan juga akan sangat membantu untuk dapat meningkatkan kemampuan dan pemahaman siswa mengenai suatu pembelajaran serta dapat meningkatkan kemampuan sosial siswa.
    Terimakasih..
    Wassalamua’laikum Wr.. Wb..

Leave a Reply