silahkan klik icon jika video tidak dapat diputar
Sinopsis
Dalam pelaksanaan senam di beberapa TK selalu menerapkan senam yang sama seperti senam sehat ceria, senam gembira, ataupun senam fantasi melalui cerita. Kegiatan senam semacam ini kadangkala membuat anak-anak bosan dan merasa tidak tertarik atau tidak tertantang untuk mengikutinya dengan antusias. Mereka tampak enggan dan hanya akhirnya pengembangan motorik kasar para siswa dapat menjadi kurang optimal. Berdasarkan hal tersebut maka dalam program video ini akan disajikan mengenai kegiatan senam tradisional, yaitu kegiatan senam dengan menggunakan musik iringan berirama gamelan dengan gerakan-gerakan yang dikombinasikan antara senam dan gerakan tari secara umum.
Bagaimana pendapat Anda setelah menyaksikan program video ini? Apakah Anda mempunyai masalah yang sama namun sudah berhasil menemukan solusi dari permasalahan yang Anda hadapi terkait dengan bagaimana melatih motorik kasar dan seni melalui kegiatan senam. Dapatkah Anda menuangkan buah pikiran dalam kolom yang disediakan di bawah ini? Dengan Anda membagi pengalaman sejenis dengan tayangan program video ini, secara tidak langsung Anda telah membantu rekan sejawat guru yang memiliki masalah serupa.
Sri Tatminingsih
–
–
Dalam tanyangan video tersebut, belum terlihat secara jelas bagaimana
guru membuka dan menutup pembelajaran. Saat mengisi pembelajaran sudah
cukup jelas. Dalam video juga sudah tercakup penggunaan strategi
(berorientasi pada anak), pendekatan, metode dan media, namun untuk
penggunaan evaluasi belum terlihat jelas. Materi pembelajaran juga sudah
sesuai dengan tingkat perkembangan peserta didik (anak mampu melakukan
gerakan mata, tangan, kaki, kepala secara terkoordinasi dalam menirukan
berbagai gerakan yang teratur) dan ini juga terdapat dalam kurikulum
yang berlaku.
Tri Ekowati
Nama : Putri Linda Widyastuti
Nim : 857992596
Kegiatan senam merupakan kegiatan yang sering dilakukan oleh anak,dan sering menimbulkan rasa bosan.Kompetensi dasar dalam motorik dasar anak Tk adalah melatih keberanian,mengekspresikan diri melalui imajinasinya.Dengan menerapkan senam tradisonal anak mampu mengembangkan motoriknya dan mengenal seni daerah yang ada di daerahnya.
Dengan adanya vido tersebut dapat mengispirasi kita dalam mengembangkan motorik anak dan menanamkan serta melestarikan seni daerah.Saran saya dalam video tersebut adalah sebaiknya dilakukan diruangan yang terbuka agar anak lebih leluasa dalam mengekspresikan imajinasinya.
Nama : Indah Melani
NIM : 857489813
Judul : Senam Tradisional
Tanggapan : Video ini sangat menginspirasi, anak-anak tidak akan bosan dalam melakukan gerakan senam karena dipadukan dengan musik tradisional dan tarian tradisional.
Nama : DENNI ISRAYANTI
Nim ; 859417249
Menurut saya kegiatan dalam video tersebut sangat baik dalam mengembangkan motorik kasar anak dan dengan kegiatan senam dapat menstimulasi perkembangan motorik kasar karena adanya gerakan gerakan dengan menyesuaikan musik yang ada.
Nama : Erly Yuspida
Nim : 855890119
MK : MP Prilaku dan kemampuan dasar anak usia dini
Senam adalah kegiatan yang menyenangkan bagi semua orang, terutama untuk anak usia dini. Dengan senam, aspek perkembangan anak berkembang dengan baik, seperti dengan musik mengembangkan Seni anak. Kegiatan senam dilakukan dengan tujuan untuk melatih gerak motorik kasar anak, agar anak dapat bergerak secara terkoordinasi dan seimbang.
Nama : Suparti
NIM : 857995283
Judul vidio ” Senam tradisional ”
Dari vidio tersebut cukup baik ,menambah wawasan saya bagaimana upaya pengembangan motorik yang dilakukan oleh seorang guru pada anak TK, melalui kegiatan senam tradisional .Kompetensi dasar dalam pengembangan motoric kasar pada anak Tk adalah anak mampu
– Melakukan aktifitas fisik secara terkoordinasi dalam rangka kelenturan dan persiapan menulis ,keseimbangan , kelincahan dan melatih keberanian,
– Mengekspresikan diri dan berkreasi dengan berbagai gagasan dan imajinasi
Kegiatan senam berirama dengan menggunakan music tradisinal Dapat mengembangkan motoric halus anak TK
Musik dan gerakan tari tradisional menambah wawasan anak tentang kesenian tradisional atau seni budaya dari daerah masing masing .
assalamu’alaikum,
Nim :856855307
kegiatan senam tradisional, dapat membuat anak melakukan gerakan yg kreasi, tidak monoton seperti gerakan senam biasany. hal ini dapat melatih kelenturan gerak motorik kasar anak, serta menambah pengetahuan anak tentang bunyi musik tradisional yang di dengar.
Nama: Siti ika irawati
Nim : 859681173
Dalam video tersebut sangat bagus.bisa melatih perkembangan motorik kasar anak dan meningkatkan wawasan anak tentang senam tradisional yang di gabungkan dengan senam modern.ini bisa memberikan contoh untuk saya mengajarkan di sekolah.
Terimakasih
Nama : Ani Rosmiati
Nim : 857530628
Video ini menyajikan ilustrasi anak senam sebagai pengembangan aspek motorik anak. kegiatan ini merupakan kegiatan rutin terkesan monoton, karena mereka mempelajarinya setiap hari. Dalam kompetensi dasar anak dapat melakukan aktivitas fisik secara terkoordinasi dalam kelenturan, keseimbangan dan persiapan menulis mengekspresikan diri dan berbagai gagasan dan berimajinasi. Bagaimana untuk membuat mereka semangat kembali yaitu dengan cara penggunaan musik tradisional dalam senam dan gerakan tradisional dapat menambah wawasan anak dalam seni budaya daerah. Musik dan gerakan bisa dikombinasikan dari gerakan dan musik tradisional dari daerah kita sendiri.
Nama: Wahyu Mirendah
NIM : 859656607
Video ini sangat menginspirasi saya sebagai guru karenan memang anak – anak kadang terlihat bosan untuk mengikuti gerakan – gerakan senam sehat ceria yang biasa kami lakukan pada hari Jum’at. saya jadi berpikir untuk menerapkan memakai senam tradisional yang gerakannya bisa divariasikan sesuai daerah saya, dan dengan iringan musik tradisional yang jarang anak – anak tahu, maka saya yakin mereka akan antusias dan rasa ingin tahunya meningkat. senam tradisional juga mengajarkan gerakan motori kasar yang terkoordinasi dengan baik. anak -anak pasti akan sangat senang dan mampu mengekspresikan dirinya dengan maksimal.
nama : ati akmaliyah
nim : 857759175
melatih motorik kasar anak dengan senam tradisional.
video ini sangat bagus karena bisa melatih aktivitas fisik anak secara terkoordinasi dalam rangka kelenturan, kesiapan menulis dan keseimbangan serta mengekspresikan diri dalam berbagai imajinasi.