silahkan klik icon jika video tidak dapat diputar
Sinopsis
Masalah pembelajaran bahasa Inggris di Indonesia, baik pada jenjang pendidikan dasar maupun menengah, lebih menekankan pada aspek pengetahuan bahasa, pemahaman isi wacana, juga lebih banyak hanya berorientasi pada hasil ujian yang ingin dicapai seperti ujian semester, ujian nasional, tetapi justru mengabaikan penguasaan aspek keterampilan komunikasi baik lisan maupun tulisan dalam bahasa Inggris. Kebutuhan akan kemampuan berkomunikasi dalam bahasa Inggris ini juga secara tidak langsung membuat pengajar bahasa Inggris ikut bertanggung jawab karena dari merekalah para siswa mendapat pembelajaran berkomunikasi dengan menggunakan bahasa Inggris.
Pendekatan pembelajaran bahasa Inggris yang umumnya diterapkan banyak menekankan pada kemampuan berfikir kritis, penggunaan bahasa yang realistis, pembelajaran bahasa yang berpusat pada siswa atau murid dan pada peningkatan kualitas proses pengajaran. Communicative Language Teaching (CLT) merupakan metode yang banyak digunakan oleh para pengajar bahasa Inggris untuk membantu mereka dalam kegiatan pembelajaran di kelas. Metode CLT ini merupakan suatu pendekatan pengajaran yang menekankan keterlibatan aktif terutama dari pembelajar. Keterlibatan aktif dari pembelajar ini yang menciptakan adanya komunikasi antara pengajar dengan pembelajar. Sehingga secara tidak langsung pembelajar melatih keterampilannya berbicara di dalam kelas. Selain itu juga diperlihatkan bahwa siswa menikmati pembelajaran mereka, tidak takut melakukan kesalahan karena tahu mereka dalam tahap belajar, dan pendekatan CLT ini membantu mereka berkomunikasi dengan bahasa Inggris dengan lebih baik. Penekanan CLT tidak hanya pada “apa yang diajarkan” dan “bagaimana mengajarkan” tetapi juga mengutamakan pentingnya penggunaan bahasa secara langsung dibandingkan sekedar mengetahui tata bahasa dan kosakata semata. Oleh karena itu kegiatan pembelajaran di kelas dengan penerapan CLT lebih banyak berupa kegiatan kelompok berpasangan ataupun lebih yang di dalamnya akan muncul komunikasi antar masing-masing pembelajar dan antara pembelajar dan pengajar.
Nama : hasmareta
Nim: 856818283
Pokjar: argamakmur
Komentarnya
Cara belajarnya sangat bagus dan mudah di oahami
menurut pendapat saya terkait video pembelajaran ini pentingnya seorang guru mempersiapan media pembelajaran yang ada di jelaskan nantinya. Pada tahap persiapan ini guru harus melakukannya dengan matang diibarkan seperti menyiapakan strategi perang. Agar contoh yang akan di berikan jelas dan mudan dimengerti siswa.
hal unik dari video tersebut yaitu terdapat pada pemanfaatan metode among yang diterapkan terhadap siswa dan mengkombinasikannya dengan model pembelajaran PJBL.
kelebihan siswa dapat berfikris keritis dan mampu membuat pertanyaan dengan stimulus yang telah di berikan ibu guru, dala hal ini guru akan memberikan materi geometri bangn datar guru dapat diimplentasikan dengan membuat gambar dari kumppulan bangun datar
Hal yang sudah baik dalam video adalah, penjelasan maksud dari metode among, penerapan metode among maupun model pembelajaran PJBL, dan penerapan sistem among sehingga anak tidak hanya belajar materi saja tp disesuaikan dengan pembiasaan dalam kehidupan sehari hari
Subhanallah gaya bahasa ya sangat menarik sekali pengusanan ya sangat bagus sistim among anak tidak haya belajar melaikan menerapkan materi sangat2 di tekankan luar bisa bagus.
Saya mendapatkan bnyak pelajaran dari video ini