Sinopsis
Di salah satu kelas yaitu kelas VII tampak seorang guru berdiri di depan kelas. Guru tersebut mengajar mata pelajaran PKN dengan topik “Ayo Belajar Dari Tokoh Idola”. Guru tersebut kelihatan antusias dalam mengajar. Akan tetapi begitu guru tersebut menanyakan tentang materi, tampak siswa sulit untuk menjawab. Melihat hal tersebut, guru mulai menayangkan tokoh-tokoh yang di mungkin dikenal oleh siswa seperti Bung Karno, Bung Hatta dan JK Rowling. Siswa sangat antusias dalam menyimak gambar tokoh idola yang ditayangkan oleh guru. Setelah gambar ditayangkan, guru bertanya kepada siswa, gambar siapa ini dan karakter apa yang dimiliki oleh tokoh tersebut. Mereka selalu bisa menjawab pertanyaan yang diberikan oleh guru. Setelah itu guru ganti bertanya kepada siswa mengenai tokoh yang diidolakan mereka dan alasan apa mereka mengidolakan tokoh tersebut?. Ada siswa yang mengidolakan Ayahnya, ada yang mengidolakan Hadad Alwi, dan ada pula yang mengidolakan Justin Beiber. Setelah itu guru menuliskan nama-nama tokoh yang diidolakan siswanya tersebut di papan tulis. Selesai menulis di papan tulis, guru kemudian menyimpulkan bahwa untuk menjadi orang yang berhasil, harus memiliki karakter yang baik.
Pertanyaan pemicu diskusi :
1. Sudah sesuaikah tugas yang diberikan guru tersebut dengan materi yang sedang dibahas?
2. Jika Saudara sebagai Guru, tugas apakah yang paling sesuai dengan materi tersebut? Dan bagaimanakah cara penilaiannya?
Ary Purwantiningsih
Tampilan Video cukup menarik karena topik cara mengatasi pembelajaran PKn untuk mengemukakan pendapat melalui pendekatan pengungkapan tokoh dan gurupun menutup pembelajaran dengan menarik, kesimpulan karakter yang di tokohkan tersebut dari pendapat siswa, namun pembelajaran tersebut tidak sesuai apa yang dinarasikan oleh presenter (dalam tayangan yang belajar adalah siswa SMP, sementara oleh presenter di sebutkan materi tersebut diperuntukkan untuk siswa SMA Kelas 1)
Pemilihan akar masalah cukup tepat karena topiknya adalah tokoh yang di idolakan! Dengan topik tersebut siswa paling tidak masing-masing memiliki contoh orang yang menjadi pilihan untuk di idiolakan hal inilah yang akhirnya dapat memotivasi siswa untuk berani mengemukakan pendapatnya. Disamping model pembelajaran nilai tersebut sangat cocok untuk contoh keteladanan lewat tokoh-tokoh atau orang yang diidiolakan serta karakter yang dimilikinya.
Penggunaan media cukup simpel gambar tokoh atau contoh orang sekitar yang di idiolakan oleh siswa, namun tayangan video sangat simpel atau terlalu pendek durasinya.
Kesan umum dan usulan perbaikan: Video cukup menarik dan bagus untuk contoh pembelajaran nilai, melalui siswa mengungkapkan tokoh-tokoh atau orang sekitar yang di idiolakan, hal ini sesuai dengan karakter atau ciri khas pembelajaran Pendidikan kewarganegaraan, hanya saja untuk durasi terlalu singkat. Sajian video diperuntukan untuk SMA Kelas 1, namun proses pembelajaran dalam tayangan adalah siswa SMP.
Pemilihan dan penentuan media Pembelajaran tersebut penting dalam rangka upaya pembentukkan karaktar sesuai dengan tuntutan tujuan pendidikan nasional dan relevan dengan tujuan pemerintah untuk mewujudkan karakter bangsa yang mandiri dan bermartabat.
Contoh pembelajaran nilai melalui tokoh-tokoh dan orang-orang yang diidiolakan perlu disempurnakan dan dapat dijadikan sebagai model pembelajaran melalui pendekatan nilai.
Drs. Sriyono, M.Hum.
Nama : Ifa Latifa
Nim : 042176624
Prodi : S1 Pendidikan Pancasila & kewarganegaraan
1. Menurut saya sudah cukup sesuai dengan topik materi “Ayo Belajar dari Tokoh Idola”, dimana guru tersebut memberikan contoh tokoh2 yg mungkin dikenal siswa dengan karakternya masing2, dan siswapun diminta untuk memberikan contoh tokoh idolanya masing2 serta karakter dari tokoh idolanya tersebut, namun alangkah baiknya jika guru tersebut memulai pembelajaran dengan memberikan salam, berdoa serta mengabsensi peserta didik terlebih dahulu sebelum memulai materi pembelajarannya. Namun guru tersebut melalukan pembelajaran dengan menarik menggunakan metode gambar, sehingga siswa dapat melihat wajah tokoh yang dimaksud, serta guru tersebut menutup pembelajaran dengan kesimpulan dari tokoh2 yang di idolakan siswanya tersebut dengan menjadi tokoh idola yg baik harus memiliki karakter yang baik.
2. Jika saya menjadi guru, saya akan melakukan salam, berdoa dan mengabsensi siswa terlebih dahulu sebelum memberikan materi pembelajaran, setelah itu, saya akan memberi tahu materi apa yg akan saya ajarkan pada pertemuan kali ini, (yaitu materi tentang belajar dari tokoh idola), dengan memberikan gambar2 tokoh serta contoh2 karakter dari tokoh2 tersebut, selanjutnya saya akan memberikan tugas kelas kepada masing2 siswa untuk memberikan beberapa contoh tokoh idolanya dibuku pelajaran, setelah siswa selesai mengerjakan tugas, saya akan meminta satu persatu siswa maju dan membacakan tokoh idola serta alasan mengapa ia menyukai tokoh idola tersebut dari karakter yg dimiliki tokoh idolanya tersebut, setelah semua siswa selsai membacakan tugas kelas di depan kelas, saya akan memberikan riward kepada siswa yang berani membacakan dengan lantang dan memberikan contoh dengan benar,kesimpulan dari pembelajaran tersebut, tidak lupa pula saya memberikan tugas pekerjaan rumah dengan cara mencari sumber informasi lainnya dari internet, koran, majalah dan lain sebagainya untuk dipresentasikan dipertemuan berikutnya. Tidak lupa pula saya menutup pembelajaran dengan berdoa
Nama : Ari Wibowo
NIM : 042444878
Prodi : S1 PKN
1. Sudah sesuaikah tugas yang diberikan guru tersebut dengan materi yang sedang dibahas?
Menurut saya sudah sesuai dengan tugas yang diberikan, ketika guru bercerita panjang lebar peserta didik kurang termotivasi atau cendrung bosan maka ,dengan media berupa menayangkan atau melihat secara langsung tokoh idola, peserta didik terpancing untuk mengemukaan pendapat, gagasan dan pemikirannya terhadap apa yang dilihat, gambar didepannya sebagai tokoh idola.
2. Jika Saudara sebagai Guru, tugas apakah yang paling sesuai dengan materi tersebut? Dan bagaimanakah cara penilaiannya?
Tugas yang diberikan yakni peserta didik secara berkelompok mencari berbagai macam tokoh yang diklasifikasikan berdasarkan peran dan alasa kenapa menjadi tokoh idola dalam masyarakat, sumber dapat dari internet. Kemudian berdiskusi dan memprentasikan hasilnya secara bergantian. Penilaian berupa hasil presentasi dan diskusi tiap kelompok.
Nama : Alfina Dewi Nur Afifa
NIM : 042723784
Prodi : S1 Pendidikan PPKn
video : Ayo Belajar Dari Tokoh Idola
Pertanyaan Diskusi
1. Sudah sesuaikah tugas yang diberikan guru tersebut dengan materi yang dibahas?
Jawab :
menurut pendapat saya tugas yang diberikan oleh guru dalam video ayo belajar dari tokoh idola kepada siswa sudah sesuai. Dimana dapat dilihat bahwa dalam video tersebut guru memancing siswa agar fokud dengan cara menampilkan foto tokoh idola dan kemudian menanyakan apa kelebihan yang dimiliki tokoh idola tersebut. Selanjutnya dalam video tersebut guru juga bertanya kepada siswanya terkait tentang tokoh yang di idolakannya.
2. Jika saudara sebagai guru, tugas apakah yang paling sesuai dengan materi tersebut? Dan bagaimana cara penilaiannya
Jawab :
menurut pendapat saya tugas yang sesuai dengan materi tersebut yaitu dengan cara membagi siswa dalam beberapa kelompok untuk diberikan tugas berdiskusi tentang tokoh idola yang telah dipilih oleh guru. Kemudian dalam tugas tersebut siswa diberikan soal yaitu mencari biografi tokoh idola serta mencari apa kelebihan dan juga kelemahan dari tokoh idolah yang telah ditugaskan. Setelah selesai berdiskusi, selanjutnya setiap kelompok disuruh untuk mempresentasikan hasil diskusinya didepan kelas.
Cara penilaiannya yaitu antara lain cara menyampaikan hasil diskusi didepan teman sekelasnya (sopan dan santun dengan menggunakan kata-katanya sendiri), hasil diskusi yang telah dikerjakan, kekompakkan dan juga kerjasama dalam kelompok tersebut.
NAMA : Markus Pria
NIM : ‘044356439
PRODI : S1 PKN
1. video Guru pintar online yang saya amatii bertema ayo Belajar dengan tokoh Idola. Guru yang memaparkan materi ini menarik. Tugas yang diberikan guru tepat untuk memotivasi teman didik mau mengungkapkan pendapat, berani dan percaya diri untuk berbicara di depan orang. Tokoh idola dihadirkan adalah pancingan yang tepat karena teman didik lebih mengenal dan mengetahui banyak informasi tentang tokoh idolanya sehingga hal ini dapat menambah kepercayaan diri dari setiap teman didik untuk berpendapat.
2. Jika saya menjadi guru itu, saya akan memodifikasi sedikit tugas yang diberikan oleh guru di video. Saya akan meemberi tugas yang sama mencari 1 tokoh yang teman didik paling idolakan, hanya satu tetapi dalam tugas tersebut teman didik harus mencari sebanyak-banyakknya informasi tentang tokoh yang paling di idolakannya. tugas ini dapat melatih teman didik berpendapat karena terkandang kemampuan berpendapat dan berbicara teman didik kurang dikarenakan kurang informasi yang teman didik dapat bicarakan atau utarakan.
Nama : SRI MUTIAH
NIM : 044138296
Prodi : S1 Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan
Assalamu’alaikum.. wr..wb
Mohon ijin menanggapi forum diskusi ini :
1. Sudah sesuaikah tugas yang diberikan guru tersebut dengan materi yang dibahas?
Jawab :
menurut pendapat saya tugas yang diberikan oleh guru dalam video “ayo belajar dari tokoh idola” kepada siswa sudah sesuai. Karena dapat dilihat bahwa dalam video tersebut guru mengajak siswa untuk menyimak dengan cara menampilkan foto tokoh idola dan kemudian menanyakan apa kelebihan yang dimiliki tokoh idola tersebut. Dalam video tersebut guru juga bertanya kepada siswanya terkait tentang tokoh yang di idolakannya.
2. Jika saudara sebagai guru, tugas apakah yang paling sesuai dengan materi tersebut? Dan bagaimana cara penilaiannya
Jawab :
menurut pendapat saya tugas yang sesuai dengan materi tersebut yaitu dengan cara membagi siswa dalam beberapa kelompok, untuk diberikan tugas berdiskusi tentang tokoh idola yang telah dipilih oleh guru. Kemudian dalam tugas tersebut siswa diberikan soal yaitu mencari biografi tokoh idola serta mencari apa kelebihan dan juga kelemahan dari tokoh idola yang telah ditugaskan. Setelah selesai berdiskusi, selanjutnya setiap kelompok mempresentasikan hasil diskusinya didepan kelas.
penilaiannya dapat dilakukan dengan cara menyampaikan hasil diskusi didepan kelas / mempresentasikan hasil diskusi yang telah dikerjakan, kekompakkan dan juga kerjasama dalam kelompok tersebut.
Demikian yang dapat saya sampaikan, terimakasih.
Wassalamu’alaikum.. wr..wb
Nama : ORDI WARDANI
NIM. : 042591944
PRODI : S1 PKN
1.Video pintar yg saya amati bertema belajar dengan tokoh idola
Menurut sy guru yang mengajar memberikan materi sangat bgs dan menarik
Tugas yang di berikan kepada siswanya untuk memberikan motivasi siswanya untuk mengungkapkan pendapat supaya berani dan percaya diri
Tokoh idola di tayangan supaya tepat siswa mencontoh
2.jika saya jadi guru
Menurut pendapat Saya tugas yang sesuaidengan materi tersebut
Memberi Pilihan salah satu contoh tokoh idola untuk mencari biografinya apa kekurangan dan Apa kelebihan tokoh idolanya
1. Sudah sesuai, guru memberikan materi tentang pembelajaran sikap orang berhasil dimulai dari rasa tanggung jawab, pekerja keras dan memiliki bakat atau kemampuan. Siswa diberikan pertanyaan tentang seseorang yang menjadi idolanya sehingga dapat memotivasi diri untuk lebih giat dalam belajar.
2. Saya mungkin akan melakukan hal yang sama, yaitu melatih mental siswa dan mengembangkan kemampuan yang dimiliki dimulai dari sikap tanggung jawab dalam mengerjakan tugas, menjaga sikap yang sopan saat pembelajaran dimulai dan juga bisa bermain peran yang sesuai dengan tokoh yang menjadi idolannya, mengembangkan sikap kritis siswa dalam berpikir apa yang menjadi motivasi siswa tersebut dalam mengidolakan seseorang yang mungkin akan berpengaruh dalam proses belajarnya
Nama : Annisaa Firdausi Nuzulla
NIM : 042731283
Nama : Khoerul Anam
NIM : 045189682
Program Studi : Pendidikan Pancasila dan Pendidikan Kewarga negaraan
1. Pertanyaan serta pembelajaran guru melalui model ayo mengenal tokoh idola sudah sangat baik dan dapat membangkitkan animo belajar siswa dibuktikan dengan siswa yang aktif dalam menjawab siapa tokoh idolanya berserta dilatih berfikir logis yaitu dengan cara merayakan kenapa alasan mengidolakan tokoh tersebut, sehingga menurut hemat saya pertanyaan guru dalam Vidio tersebut sudah tepat dan dapat membangkitkan animo belajar siswa di kelas menjadi tidak membosankan karena dibantu dengan visual gambar yang ditampilkan oleh guru tentang tokoh idola tersebut .
2. Jika saya yang menjadi guru dalam pembelajaran tersebut, maka saya akan memberikan tugas yang sudah akrab dengan mereka yaitu mencari tokoh idola yang ada di dekat lingkungan mereka serta memberikan alasan mengapa memilihnya dan bagaimana tokoh tersebut bisa menjadi seperti sekarang sehingga menjadi idola bagi sebagian bahkan banyak orang, sehingga siswa berfikir sekaligus meneladani perjuangan tokoh idola mereka.
Nama : Zaky Arrofie
NIM : 020624924
Prodi : S1 PKN
Pendapat saya,materi pelajaran yang disampaikan oleh guru PKN di salah satu kelas yaitu kelas VII. Guru tersebut mengajar mata pelajaran PKN dengan topik “Ayo Belajar Dari Tokoh Idola”. Metode yang digunakanpun sudah kreatif dengan menayangkan video mengenai tokoh-tokoh dan membuat para siswa menjadi antusias dalam menerima materi pelajaran.
Nama : Zaky Arrofie
NIM : 020624924
Prodi : S1 Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan
1. Pendapat saya,materi pelajaran yang disampaikan oleh guru PKN di salah satu kelas yaitu kelas VII. Guru tersebut mengajar mata pelajaran PKN dengan topik “Ayo Belajar Dari Tokoh Idola”. Metode yang digunakanpun sudah kreatif dengan menayangkan video mengenai tokoh-tokoh dan membuat para siswa menjadi antusias dalam menerima materi pelajaran.