silahkan klik icon jika video tidak dapat diputar
Sinopsis
Video ini berisi tentang bagaimana seorang guru yang berusaha untuk menarik perhatian siswa untuk memperhatikan pelajaran yang diberikan. Dalam hal ini guru melakukan beberapa cara diantaranya dengan cara :
- Mengajak mahasiswa untuk mengeksplorasi dengan membilang.
- Memberi penguatan ketika memberi respon terhadap apa yang kita contohkan.
- Meminta siswa menemukan benda lainnya dan menceritakan secara singkat tentang benda yang ditemukannya itu
Rusdianto
Dalam tampilan video materi pembelajarannya adalah penjumlahan dan pengurangan suatu bilangan. Tujuan pembelajarannya adalah agar siswa dapat menjumlah dan mengurangkan suatu bilangan. Dalam mengawali pembelajaran guru kurang menggunakan prinsip apersepsi, padahal ini sangan penting dalam pembelajaran matematika. Seperti kita lihat waktu guru masuk kelas suasana masih gaduh karena mungkin ada waktu jeda pergantian mata pelajaran tertentu. Pentingnya apersepsi ini yang penting adalah untuk menyiapkan mental siswa untuk masuk ke mata pelajaran matematika, dan untuk menghubungkan materi pembelajaran yang lalu dengan mata pelajaran sekarang. Pemanfaatan metode sudah tepat yaitu tanya jawab dan demonstrasi, hanya seharusnya siswa disuruh kedepan untuk mencoba menjumlahkan atau mengurangkan benda tersebut, sehingga siswa akan lebih memperhatikan pembelajaran karena kemungkinan ada anak yang ingin mencoba. Disamping itu hasil pembelajaran anak akan lebih menjiwai materi yang kita berikan, dan kesan yang ada dalam benak siswa akan lebih tahan lama, sehingga akan mudah di reproduksi sewaktu-waktu diperlukan.
Kesan Umum dalam pembelajaran: Kami melihat penampilan guru kurang rapi, misalnya guru tersebut tidak memakai sepatu tetapi hanya menggunakan sepatu sandal yang terkesan kumuh. Didamping itu pakaiannya kurang rajin nampak ada sebagian bajunya yang lepas. Pembelajaran akan lebih berhasil jika guru dalam menyampaikan pembelajaran dengan berpakaian yang rajin, dan metode yang dipergunakan banyak melibatkan siswa untuk mencoba.
Drs. Badjuri, M.Pd.
- Dalam pembukaan guru sebaiknya menjelaskan dulu tentang konsep ‘bertambah’ dan ‘berkurang’. Terkadang murid sulit untuk mengerti bila ada soal cerita yang menggunakan persamaan kata dari bertambah (diberi, membeli lagi, dsb), atau berkurang (rusak, pecah, hilang, dimakan, dsb).
- Pemakaian media sudah cukup tepat tapi hanya sebagai media visual saja.
- Materi sesuai dengan perserta didik cukup.
- Materi sudah sesuai dengan kurikulum.
Tri Ekowati
Nama: Mardiah kusminiwati
Nim: 857839258
Saya ingin menyampaikan pandangan mengenai sebuah video yang memperlihatkan upaya seorang guru dalam menarik perhatian siswa saat mengajar,
Video tersebut menggambarkan berbagai tantangan nyata yang sering dihadapi guru dalam menjaga konsentrasi dan partisipasi siswa selama proses belajar. Usaha guru dalam menerapkan pendekatan kreatif untuk menarik perhatian siswa merupakan langkah positif yang sejalan dengan prinsip pembelajaran yang efektif.
Beberapa poin penting yang bisa kita soroti dari video ini antara lain:
Kreativitas dalam Mengajar: Video ini menunjukkan betapa pentingnya seorang guru untuk berpikir inovatif dan mencoba pendekatan yang berbeda demi membangkitkan ketertarikan siswa.
Pemahaman terhadap Karakter Siswa: Tindakan guru dalam video menunjukkan adanya pemahaman bahwa setiap siswa memiliki gaya belajar yang unik. Guru yang berhasil adalah mereka yang mampu menyesuaikan metode mengajarnya sesuai dengan kebutuhan siswa.
Membangun Lingkungan Belajar yang Positif: Ketika siswa merasa tertarik dan terlibat, maka pembelajaran menjadi lebih menyenangkan dan efektif. Guru dalam video berusaha menciptakan atmosfer belajar yang dinamis dan penuh interaksi
Refleksi dan Penyesuaian: Video ini bisa menjadi bahan renungan bagi para guru untuk meninjau kembali cara mereka mengajar serta mencoba pendekatan baru guna meningkatkan keaktifan siswa.
Nama: Cindy Nadilla
Nim: 859871094
UPBJJ UT Medan
Video ini sangat menginspirasi dan menunjukkan bagaimana seorang guru dapat berusaha keras untuk menarik perhatian siswa untuk semangat belajar.
Yang bisa saya ambil pembelajaran dari video ini di antara lain :
1. Kreativitas dalam belajar, buatlah kondisi di dalam kelas yang aktif dengan media yang menarik agar murid semangat mengikuti pembelajaran.
2. Menciptakan suasana pembelajaran yang asyik dan menyenangkan.
3. Pentingnya media pembelajaran.
Nama : Dea Fitria
Nim : 857493662
Izin memberikan tanggapan mengenai video ini. Video ini sangat menginspirasi untuk saya. Dari mulai pertama seorang guru masuk kedalam kelas, dengan keadaan siswa yang masih berisik dan tidak kondusif. Tetapi seorang guru itu mampu mengkondusifkan dan menarik perhatian siswa.
Beberapa point yang dapat saya catat dan akan dipelajari : Kreativitas dalam membuka dan mengajak siswa dalam memulai pembelajaran, dan mengajak siswa berinteraksi langsung dalam pembelajaran.
Pentingnya Apersepsi: Pendahuluan ketika akan memulai pembelajar, seperti salam pembuka, berdoa sebelum belajar, dan ice breaking agar memotivasi siswa.
Menciptakan suasana pembelajaran siswa yang nyaman, supaya kelas aktif dan tidak bosan, serta membantu siswa akan tetap lebih fokus.
Nama : MUHAMMAD ROBI
Nim. : 858940963
Pokjar : UMBULSARI
Video ini sangat menginspirasi dan menunjukkan bagaimana para guru berusaha untuk menarik perhatian siswa.
Guru menggunakan metode menarik untuk membuat siswa lebih kuat.
Memulai Pelajaran dengan Konsep Dasar, memungkinkan siswa untuk memahami dan memahami materi yang diajarkan kepada mereka.
membuat suasana belajar yang nyaman,
Suasana kelas lebih hidup dengan siswa untuk berpartisipasi secara aktif.
Tetapi menurut saya ketegasan guru terhadap siswa perlu, karena agar siswa memahami apa itu tentang disiplin.
Tanggapan terhadap Video Seri Pengembangan Matematika SD: Sesi “Menarik Perhatian Siswa”
Video pembelajaran dalam Seri Pengembangan Matematika SD, khususnya pada sesi “Menarik Perhatian Siswa”, memberikan wawasan penting terkait strategi membangun kesiapan belajar siswa kelas 1 dalam pembelajaran berhitung dasar. Pada fase usia dini, siswa umumnya memiliki rentang perhatian yang pendek, sehingga diperlukan pendekatan kreatif dan bervariasi agar proses pembelajaran dapat berjalan optimal.
Dalam video ini, dipaparkan bahwa guru perlu memanfaatkan media konkret, permainan berhitung, lagu-lagu tematik, serta cerita yang dekat dengan pengalaman sehari-hari siswa sebagai alat untuk menarik perhatian. Strategi ini dinilai efektif dalam meningkatkan keterlibatan siswa secara aktif dan membangun suasana kelas yang menyenangkan. Selain itu, guru juga dianjurkan untuk memperhatikan faktor emosional siswa, seperti memastikan anak merasa aman dan diterima di dalam kelas.
Video ini memperkuat pemahaman bahwa keberhasilan pembelajaran matematika dasar tidak hanya bergantung pada materi yang diajarkan, tetapi juga pada bagaimana guru mampu menciptakan iklim pembelajaran yang kondusif melalui teknik menarik perhatian yang sesuai dengan tahap perkembangan anak.
Kesimpulan:
Sesi “Menarik Perhatian Siswa” memberikan kontribusi besar terhadap upaya meningkatkan kesiapan belajar siswa SD kelas 1. Dengan menerapkan strategi-strategi kreatif yang telah disampaikan, guru dapat membantu siswa lebih fokus, termotivasi, dan siap menerima konsep-konsep dasar matematika secara lebih efektif.
Nama: Maimunah
Nim: 857382317
Tanggal: 26-04-2025
Saya ingin memberikan tanggapan tentang video ini. Video ini menginspirasi bagaimana seorang guru mengajarkan penjumlahan dan pengurangan melalui benda2 sekitarnya, sehingga anak² antusias dalam menjawab pertanyaan guru,serta menyukai pelajaran tersebut yang notabene nya berhitung itu sangat susah. bagaimana seorang guru dapat berusaha keras untuk menarikperhatian murid-muridnya.
Nama: Arda Zephytra D. M.
NIM: 857844772
Pokjar: Kalikotes, Klaten
Prodi: PGSD semester 6
Video ini memperlihatkan pentingnya keterampilan guru dalam menarik perhatian siswa sebelum memulai pembelajaran. Guru menggunakan berbagai teknik, seperti kontak mata, isyarat tangan, perubahan intonasi suara, dan menggunakan aktivitas yang menarik untuk memastikan bahwa seluruh siswa fokus.
Refleksi terhadap isi video ini
Pentingnya Penguasaan Kelas: Menarik perhatian siswa di awal pembelajaran menjadi kunci untuk menciptakan suasana kelas yang kondusif. Tanpa perhatian penuh dari siswa, materi yang disampaikan guru tidak akan optimal diterima.
Variasi Teknik: Guru tidak hanya bergantung pada satu metode, tetapi memadukannya dengan kreativitas, misalnya menggunakan tepuk tangan berirama, memberikan instruksi singkat, atau menggunakan cerita singkat yang relevan.
Pengaruh terhadap Keterlibatan Siswa: Ketika perhatian siswa berhasil dikendalikan, mereka lebih mudah untuk terlibat aktif dalam proses pembelajaran. Ini juga meminimalkan perilaku yang mengganggu.
Peran Guru sebagai Fasilitator: Guru dalam video menunjukkan peran bukan hanya sebagai penyampai materi, tapi juga sebagai fasilitator yang membangun interaksi positif di kelas.
Dan dalam video ini disebutkan beberapa solusi dalam menghadapi kesulitan menarik perhatian siswa, diantaranya
1. Ajak siswa untuk mengeksplorasi dengan membilang.
2. Berikan pula contoh langsung oleh guru dengan benda sesuatu yang telah disiapkan.
3. Meminta siswa melakukan hal yang sama.
Sekian refleksi dari saya, terimakasih.
Nama : Nihayatuzzain
NIM : 877665906
POKJAR : UT BOGOR /SALUT IPM SUKABUMI
Saya akan menanggapi dan menganalisis video terkait guru yang berusaha menarik perhatian siswa
Dalam pembelajaran. Dengan materi penjumlahan dan pengurangan suatu bilangan. Dalam video tersebut terlihat peserta didik belum kondusif untuk memulai kegiatan pembelajaran karena masih gaduh dan terlihat acuh dengan kehadiran guru dikelas karena guru belum menarik perhatian siswa. Tetapi setelah guru masuk menggunakan pakaian yang rapi dengan memberikan salam, sapa dan memberikan ice breaking/tepukan siswa mulai memperhatikan guru. maka untuk membuat daya Tarik peserta didik dalam memulai pembelajaran adalah dengan penampilan guru yang rapi dan menyapa siswa dengan tepukan yang menarik sehingga membuat siswa terkesan dan tidak bosan untuk mengikuti pembelajaran denga guru. Siswa kelas 1 merupakan masa transisi peralihan dari taman kanak-kanak ke jenjang sekolah dasar.
Adapun kelebihan dalam video pembelajaran tersebut bahwa guru mampu menguasai dan menjadi pusat perhatian siswa dengan kreatifitas penggunakan media ajar dengan kalimat contoh dan buah-buahan yang menjadi daya tarik siswa untuk merespon pertanyaan guru dan secara tidak langsung siswa sedang berlatih teknik pengurangan dan penjumlahan. Kemudian guru dapat mengapresiasi setiap siswa yang merespon dan menjawab pertanyaan dengan ekspresi yang menyenangkan.
Kekurangannya adalah seharusnya siswa diberi kesempatan untuk mencoba menjumlah atau mengurangi benda tersebut.agar siswa lebih tertarik untuk emngikuti pembelajaran tersebut dan siswa yang mempraktekan langsung biasanya akan lebih mudah memahami teknik atau cara belajarnya dan akan terkesan mudah diingat oleh siswa.
Nama : Nihayatuzzain
NIM : 877665906
UT BOGOR/SALUT IPM SUKABUMI
Saya akan menanggapi dan menganalisis video terkait guru yang berusaha menarik perhatian siswa
Dalam pembelajaran. Dengan materi penjumlahan dan pengurangan suatu bilangan. Dalam video tersebut terlihat peserta didik belum kondusif untuk memulai kegiatan pembelajaran karena masih gaduh dan terlihat acuh dengan kehadiran guru dikelas karena guru belum menarik perhatian siswa. Tetapi setelah guru masuk menggunakan pakaian yang rapi dengan memberikan salam, sapa dan memberikan ice breaking/tepukan siswa mulai memperhatikan guru. maka untuk membuat daya Tarik peserta didik dalam memulai pembelajaran adalah dengan penampilan guru yang rapi dan menyapa siswa dengan tepukan yang menarik sehingga membuat siswa terkesan dan tidak bosan untuk mengikuti pembelajaran denga guru. Siswa kelas 1 merupakan masa transisi peralihan dari taman kanak-kanak ke jenjang sekolah dasar.
Adapun kelebihan dalam video pembelajaran tersebut bahwa guru mampu menguasai dan menjadi pusat perhatian siswa dengan kreatifitas penggunakan media ajar dengan kalimat contoh dan buah-buahan yang menjadi daya tarik siswa untuk merespon pertanyaan guru dan secara tidak langsung siswa sedang berlatih teknik pengurangan dan penjumlahan. Kemudian guru dapat mengapresiasi setiap siswa yang merespon dan menjawab pertanyaan dengan ekspresi yang menyenangkan.
Kekurangannya adalah seharusnya siswa diberi kesempatan untuk mencoba menjumlah atau mengurangi benda tersebut.agar siswa lebih tertarik untuk emngikuti pembelajaran tersebut dan siswa yang mempraktekan langsung biasanya akan lebih mudah memahami teknik atau cara belajarnya dan akan terkesan mudah diingat oleh siswa.
Nama : Asmy Latifah
NIM : 858467598
Video diatas menjelaskan tentang bagaimana cara menarik perhatian siswa sehingga siswa dapat memperhatikan pembelajaran.
Video tersebut menjadi contoh dalam penerapan pembelajaran di dunia nyata untuk menghadapi karakter siswa yang kurang fokus dalam pembelajaran. Pada video diberikan contoh untuk menarik perhatian siswa dengan memberikan contoh nyata kepada siswa, mengajak siswa berexplorasi dengan lingkungan sekitar sehingga siswa merasa lebih tertarik dalam pembelajaran.
Hal yang perlu menjadi perhatian guru dalam menarik perhatian siswa yaitu pengenalan yang menarik dan inovatif, meningkatkan motivasi belajar siswa dengan memberikan apresiasi kepada siswa.