silahkan klik icon    jika video tidak dapat diputar

Sinopsis

Pada program video ini diperlihatkan bagaimana cara seorang guru mengatasi masalah pada anak yang belum bisa memegang pensil dengan benar. Cara yang dilakukan adalah dengan melatih motorik halus anak secara bertahap. Diantara cara-cara yang dapat dilakukan adalah dengan memindahkan air dari mangkok satu ke mangkok lainya menggunakan spon, membuka dan menutup gembok kunci, membuka dan memasangkan kancing baju.

Badru Zaman

Pada tayangan video tersebut saya tidak bisa  mengatakan kegiatan ini belum terlihat pembuka, isi, dan penutup, karena video ini tdak ditayangkan secara utuh, untuk penggunaan strategi seperti pendekatan, metode, media sudah baik,  evaluasi sudah nampak dalam unjuk kerja anak.

Untuk mengatasi anak yang belum bisa memegang pensil dengan benar, saran saya sebaiknya diawali dengan pengenalan alat (pensil) seperti  jenis-jenis pensil, kegunaan pensil, bahaya pensil kalau tidak digunakan dengan benar dan lain sebagainya.

Contoh untuk pembelajaran pada tayangan video tersebut sudah baik  yang berkenaan dengan cara cara melatih motorik halus anak guna menguatkan jari-jari tangan saat memegang pensil dengan baik dan benar, semakin banyak melatih jari tangan akan semakin baik cara memegang pensilnya.

Drs. Muman Hendra Budiman, M.Pd.

Pada tayangan video tersebut belum terlihat jelas, kegiatan pembuka, isi, dan penutup. Penggunaan strategi seperti pendekatan, metode, media sudah cukup terlihat namun untuk evaluasi belum terlihat. Untuk tingkat perkembangan anak didik belum begitu sesuai karena biasanya kegiatan pada pembelajaran tersebut dilakukan untuk kelompok A atau bila ada kelompok bermain (melatih motorik halus). Untuk pembelajaran pada tayangan video tersebut sudah sesuai dengan kurikulum yang berlaku, yaitu yang berkenaan dengan cara-cara melatih motorik halus anak guna menguatkan tangan saat memegang pensil dengan benar.

Tri Ekowati

Similar Posts

4,915 Comments

  1. Assalamualaikum wr wb
    Nama : Siti Rofiqoturrohmah
    NIM : 857764414
    UPBJJ : Semarang

    Ijin menannggapi video diatas :
    Dalam video tersebut sudah bagus dalam menangani anak yang belum bisa memegang pensil dengan benar, guru secara aktif melatih anak dalam memegang pensil yang benar dengan cara : mamindahkan air dengan menggunakan spon ke tempat lain, cara ini dapat melenturkan otot jari tangan anak, cara yang kedua dengan membuka dan memasangkan kancing baju, dengan cara ini dapat melatih kelenturan dan koordinasi otot tangan anak. Yang ketiga membuka gembok dan ke empat membuka dan memasukkan mur / baut. Proses ini dapat melatih fisik motorik halus anak agar jarinya lentue dalam memegang pensil.
    Dalam video ini guru ikut aktif dalam menanggapi anak yang kurang bisa memegang pensil dengan benar agar Anak dapat memegang pensil tersebut dengan benar, agar dalam kegiatan mengikuti pembelajaran guru tidak kesulitan, anak harus dilatih Sedini mungkin. Salah satunya dengan melatih aspek fisik motorik anak yaitu memegang pensil dengan benar.

    Demikian tanggapan video dari saya..
    Mohon maaf jika masih ada kasalahan 🙏🏻
    Mohon koreksi dan bimbingannya 🙏🏻
    Terimakasih 🙏🏻
    Wassalamualaikum wr. wb.

  2. Nama: Sari Nur Safitri
    Nim: 857515009

    Banyak upaya yang dilakukan guru untuk mengatasi kesulitan memegang pensil dengan berfokus pada keterampilan motorik halus. Pendekatan yang sederhana dan bervariasi serta fokus pada individualitas anak ini sangat mendukung perkembangan keterampilan motorik anak dan mempersiapkan mereka untuk tugas yang lebih sulit seperti menulis. Selain itu, aktivitas yang digunakan tidak hanya bermanfaat untuk perkembangan motorik, tetapi juga membantu anak mempelajari keterampilan sehari-hari serta meningkatkan kemandirian dan kepercayaan diri.
    Untuk meningkatkannya, guru dapat menambahkan jenis aktivitas motorik halus lainnya seperti bermain dengan plastik (mainan lilin) ​​untuk memperkaya pengalaman anak dalam mengembangkan keterampilan tangan dan jari.

  3. Assalamualaikum wr wb
    saya akan menanggapi video yang berjudul “Mengatasi Anak Yang Belum Bisa Memegang Pensil Dengan Benar”. Menurut pendapat saya video tersebut sangat bermanfaat dan membantu bagi guru yang mengalami masalah ketika ada anak didik yang belum bisa memegang pensil dengan benar. Karena dalam guru memberikan beberapa cara agar anak anak mampu memegang pensil dengan benar yaitu dengan melatih kelenturan otot-otot jari-jari tangan. Latihan yang dipakai juga sangat menarik dan menyenangkan bagi anak, karena anak tidak langsung dipaksa untuk memegang pensil.

  4. Nama : Wulan Fuji Nurmiyasari
    NIM : 857764897
    UPBJJ Semarang

    Dalam video yg berjudul mengatasi anak yang belum bisa memegang pensil dengan benar.
    dalam video tersebut cara mengatasi kesulitan yg dialami oleh anak melalui kegiatan memindahkan air denga spon,membuka dan memasang Scrub,,membuka dan memasang kancing baju adalah pilihan kegiatan yg sesuai untuk mengatasi kesulitan anak dalam menggunakan jari-jari tangannya.dari beberapa kegiatas dalam video diatas dapat melatih otot-otot halus pada jari anak,sehingga anak akan terampil dalam memusatkan perhatian dan koordinasi mata dengan jari-jari tangan

  5. Nama : Siti Nurlailatussa’adah
    NIM : 858308961

    Saya akan menanggapi permasalahan fisik motorik halus pada anak, yaitu anak masih susah memegang pensil, pembelajaran dalam video tersebut sudah bagus dan tepat, dengan latihan fisik motorik halus tersebut akan melatih otot-otot jari anak sehingga anak akan bisa memegang pensil dengan benar. Selain kegiatan yang terdapat divideo, dapat dilatih dengan kegiatan meronce manik-manik pada tali dan menyusun balok kecil.

  6. Nama : Ika Noralpiani
    Nim : 858308495
    UPBJJ : kal-sel ( Tapin )
    Ijin menjawab menanggapi dari vidio yang berjudul ” Mengatasi Anak yang belum bisa memegang pensil dengan benar ” Guru mengajarkan kelenturan jari2 tangan anak tersebut dengan cara meremas spon yang berisi air,juga mengajarkan memutar ape baut dan memngajarkan membuka kunci dengan gemok agar anak tersebut bisa memegang pensil dengan benaar,Cara guru menstimulasi tersebut sangat baik untuk anak karena dengan begiu anak akan selalu termotivasi dengan apa yg diajarkan guru dikegiatan pembelajaran dikelas.

  7. Assalamu’alaikum WR.WB

    NAMA: YANALIA
    NIM: 856822158
    UPBJJ BENGKULU,Kab. KAUR

    Menurut pandangan saya dari video yang berjudul “Mengatasi Anak Yang Belum Bisa Memegang Pensil Dengan Benar”. Tindakan yang diambil oleh guru sangat tepat,langsung mempraktekkan kepada peserta didiknya untuk melatih motorik anak didik supaya lebih cepat cenderung langsung bisa cepat memegang pensil dengan benar. Seperti dengan kegiatan bermain air dari mangkok satu ke mangkok lainnya dengan menggunakan spon,spon diremas atau di peras oleh anak tiap kali air di pindahkan kemangkok yang lain dengan cara itu anak bisa melatih kelenturan tangan dari objek tertentu.

  8. Dini Fitriani
    857524323
    Saya menanggapi video ” mengatasi anak yang belum dapat memegang pensil dengan benar ”
    Menurut saya didalam video tersebut berisi hal yang sering kita jumpai dalam keseharian kita dalam mengajar anak usia dini, dimana salah satunya anak belum dapat memegang pensil dengan benar. Sebagai guru kita harus benar – benar memahami semua perkembangan kondisi anak didik kita, termasuk perkembangan motorik halusnya. Kegiatan yang diberikan oleh guru dalam video tersebut sangat baik, dimana anak diajak untuk memeras spon, membuka kancing, memasang dan mengeluarkan mur. Tentunya semua kegiatan ini dapat menstimulaai perkembangan motorik halus anak, melatih otot otot jari tangan menjadi luwes dan tidak kaku. Sehingga kedepannya anak dapat dengan mudah memegang pensil dan dapat menggunakannya dengan baik dan benar

  9. untuk melemaskan tangan anak paud biasa diajarai untuk meremas kertas ataupu menyobek kertas,. anak yang belum bisa memakai pensil dengan benar seperti ini bisa kitra ajari dengan sering bermain menggerakkan tangan. bisa kita ajak keluar menulis di tanah, atau menulis dipapan tulis. memang melatih anak agra tangannya tidak kaku waktu megnag pensil anak harus sering berlatih.
    tapi divideo ini gindakan guru mengajari anak untuk melemaskan otot itu sudah benar, dan saya setuju.

  10. Assalamu’alaikum wr.wb
    Nama: Sarmini
    NIM: 855797882
    UPBJJ Bandar Lampung
    POKJAR Labuhan Maringgai

    Setelah saya melihat dan mengamati video dengan judul”mengatasi anak yang belum bisa memegang pensil dengan benar” .
    Strategi yang yang digunakan oleh guru tersebut sangatlah bagus dan menginspirasi Karena guru tersebut memberikan arahan, penjelasan dan contoh dengan baik dan sabar. Solusi dan Strategi guru tersebut dalam mengatasi anak yang belum bisa memegang pensil dengan benar sangatlah bagus diantaranya yaitu:
    – memindahkan air dari mangkuk yang satu ke mangkuk yang lain dengan spons yang diremas atau diperas oleh anak saat memindahkan air tujuannya yaitu untuk melatih kelenturan jari anak dalam memegang objek tertentu seperti pensil
    – itu memberikan latihan membuka atau menutup kunci gembok atau gerakan membuka dan mengencangkan sekrub , dengan membuka dan mengencangkan Nur dengan cara memutar ke kanan dan ke kiri tujuannya agar kemampuan memegang objek semakin kuat dan terorganisasi.
    – melatih anak membuka dan memasang berbagai jenis kancing baju tujuannya melatih kelenturan jari anak dan koordinasi otot dan jari tangan anak.
    Jadi strategi dan solusi bagaimana cara mengatasi kondisi anak yang belum bisa memegang pensil dengan benar pada video tersebut sangatlah bagus karena dapat melatih motorik halus pada jari-jari tangan anak sehingga anak dapat memegang pensil dengan benar.

Leave a Reply