silahkan klik icon    jika video tidak dapat diputar

Sinopsis

Membentuk karakter paling tepat dilakukan sejak usia dini sebagai pondasi awal. Jika dapat terbentuk dengan baik maka pada generasi mendatang akan menjadi generasi yang berkarakter kuat. Untuk mewujudkan PAUD berkualitas maka dibutuhkan kerjasama yang kuat antara keluarga (orang tua), lingkungan sekolah dan masyarakat. Tantangan dunia pendidikan di era globalisasi saat ini demikian kompleks, telah memberikan banyak perubahan dan dampak terhadap masyarakat sekitar salah satunya adalah asimilasi dalam bentuk budaya. Pergeseran nilai , akulturasi dan asimilasi dari berbagai pilar budaya perlu disikapi dengan cermat dan komprehensif. Tutur kata/ucapan/kata/kalimat, sikap/perilaku/adab dan pola fikir turut serta mengiringi perubahan tersebut.

PERTANYAAN PEMACU DISKUSI

  1. Apa pendapat Anda mengenai tayangan video tersebut?
  2. Hal apa saja yang dapat membantu mengenalkan cinta tanah air pada anak?
  3. Bagaimana sikap Anda jika menemukan keluarga yang menggunakan bahasa daerah?
  4. Bagaimana peran orang tua dalam memberikan teladan pada anak mengenai cinta tanah air? Berikan pendapat Anda!
  5. Bagaimana peran sekolah dalam mengenalkan cinta tanah air pada anak? Berikan contoh!

Similar Posts

380 Comments

  1. Dari tayangan video tersebut menurut saya menanamkan cinta tanah air memang tepat dilakukan sejak anak usia dini. Selain tentang budaya Indonesia, anak-anak juga harus diperkenalkan dengan pengetahuan negara lain.
    Hal yang dapat membantu mengenalkan cinta tanah air pada anak yaitu dengan menyanyikan lagu daerah, pakaian produk Indonesia, mainan tradisional dan tempat-tempat wisata alam di Indonesia. Selain itu orang tua juga sangat berperan penting untuk mengenalkan cinta tanah air pada anak usia dini.
    Jika ada keluarga yang menggunakan bahasa daerah, maka patut untuk ditiru dan diberikan pujian. Karena hal tersebut termasuk menanamkan cinta tanah air.
    Peran orang tua dalam memberikan teladan pada anak mengenai cinta tanah air sangat banyak, diantaranya dengan memberikan contoh dan memotivasi anak agar cinta tanah air.
    Peran sekolah dalam mengenalkan cinta tanah air pada anak yaitu dengan adanya pembelajaran yang menanamkan cinta tanah air. Contohnya seperti upacara bendera, pergi ke tempat bersejarah atau wisata alam Indonesia, memainkan permainan tradisional, menyanyikan lagu daerah, memakai seragam batik, dan masih banyak lagi.

  2. TH Eka Murti Sari / 859015125

    Dari tayangan diatas, saya sangat setuju bahwa penanaman cinta tanah air harus ditanamkan sedari kecil. Ada banyak hal yang dapat kita lakukan sebagai pendidik dalam menanamkan cinta tanah air contoh sederhana adalah ikut merayakan HUT 17 Agustus, kita bisa mengajak serta anak didik mengikuti upacara, memakai pakaian adat dari daerah mereka, diharapkan dengan kegiatan seperti itu anak menjadi lebih cinta dan menghargai budaya serta tumbuh rasa cinta dan bangga terhadap negaranya, peran orang tua juga tidak kalah penting, orang tua bisa mengajarkan bahasa daerah sebagai bahasa ke-2 dirumah, mengajak karya wisata edukasi ke TMII.

  3. Nama :Kartini
    NIM :856611731
    dari tayangan di atas mengajarkan bahwa sebagai orang tua haris lebih memahami terlebih dahulu tentang cinta tanah air Indonesia sehingga kedepannya bisa mengajarkan kepada anak-anak untuk lebih cinta tanah air.
    video diatas bisa kita ambil pelajaran sebagai pendidik Anak Usia Dini bahwa mencintai tanah air itu sangat penting apalagi kita sebagai warga negara Indonesia,kita harus mengenal produk-produk indonesia baik dari makanan,minuman serta pakaian dan juga aat istiadatnya.bisa kita ajak anak-anak dengan mengenal nama negara ,bendera,presiden,dan destinasi wisata yang ada lingkungan anak bisa dengan cara mengajak anak-anak rekreasi di tempat wisata terdekat,mengenalkan makanan dan pakaian daerah yang di tempati dan masih banyak lagi ccara yang lain.

  4. Nama : Reza Arnalisa
    Nim : 856267917

    1. Pendapat saya dari tayangan video tersebut adalah perlunya menanamkan dan memperkenalkan cinta tanah air terhadap anak usia dini agar anak bisa mencintai dan bangga terhadap tanah air Indonesia.
    2. Hal yang dapat membantu mengenalkan cinta tanah air pada anak yaitu dengan cara memperkenalkan nama negara, warna bendera, nama presiden bahasa dan lagu kebangsaan.
    3. Jika menemukan keluarga yang menggunakan bahasa daerah perlu kita hargai dan kita juga bisa untuk mengenal bahasa tersebut.
    4. Peran orang tua dalam dalam memberikan contoh dan motivasi kecintaan terhadap tanah air Indonesia dengan memberikan makanan khas Indonesia dan produk dari Indonesia.
    5. Mengajak anak-anak untuk berkarya seperti membuat bendera, memperkenalkan, upacara bendera, memperkenalkan permainan-permainan tradisional dan makanan tradisional.

  5. Arina Ifada
    Prodi : PGPAUD S1 ( AKPMM )
    Nim : 857603816
    UPBJJ : Purwokerto
    Video menayangkan percakapan dua pasang ibu dan anak yang berbeda dalam caranya mengenalkan dan menanamkan rasa cinta tanah air sejak usia dini. Isi video sangat bagus, membuat kita berpikir untuk lebih hati hati dalam bersikap dijaman era globalsasi ini agar anak anak kita menjadi lebih mengenal juga lebih cinta tanah air. Banyak hal yang dapat membantu mengenalkan cinta tanah air pada anak antara lain dengan mencintai dan menggunakan produk dalam negeri, mengenalkan sejarah bangsa Indonesia dengan pahlawan pahlawannya, mengenalkan budaya budaya daerah, makanan tradisional, dan lain lain. Dan jika kita menemukan ada keluarga yang menggunakan bahasa daerah, maka kita harus senang dan bangga karena di jaman sekarang sudah sangat jarang. Dan sebagai orang tua kita harus menjadi teladan bagi anak untuk cinta tanah air dengan sederhana dengan memulai dari kehidupan sehari hari misalnya dengan menu makanan menggunakan menu tradisional, menggunakan bahasa daerah dalam percakapan, mengikuti kegiatan budaya daerah,menggunakan produk dalam negeri dan lain sebagainya. Sedangkan peran sekolah dalam mengenalkan cinta tanah air pada anak antara lain dengan memasukkan pelajaran sejarah dan kebangsaan dalam kurikulum, mewajibkan anak mengikuti dan merayakan hari kemerdekaan dan kegiatan hari hari besar nasional lainnya, juga mengenalkan Pancasila, lagu kebangsaan dan bendera negara.

  6. Assalamualaikum wr wb,

    Nama : RATNA KAMILA
    NIM : 859656528

    Dari video di atas dapat drik kesimpulan bahwa penanaman perilaku cinta tanah air dapat dikembangkan di rumah dan di sekolah. Dan peran penting orang tua sangat berpengaruh akan perilaku cinta tanah air pada anak. Dalam video di atas di contohkan 2 perilaku orang tua yang berbeda. Ada perilaku orang tua yang tidak menanamkan rasa cinta tanah air sama sekali bahkan menganggap semua yabng berbau lokal itu tidak keren. Sebaliknya ada orang tua yang tebuka dalam menunjukkan perlaku cinta tanah air. Orang tua menunjukkan perilaku kepada anak bahwa produk dan tradisi lokal juga bagus dan si anak juga diajak untuk belaajr tentang dunia luar dengan mengajari lagu berbahasa asing.

    Video di atas juga menunjukkan pengaruh besar peran guru di sekolah yang mampu memberikan penamanan rasa cinta akan anah ar melalui aktifitas kegiatan di sekolah, speperti pengenalan wayang, makanan tradisional, tempat wisata di tanah air serta nama pahlawan. Apabila orang tua juga mendukung dengan berperilaku yang menunjukkan cinta tanah air, maka kombinasi ini mampu mengkontribusi kepada si anak untuk semakin kuat mencintati tanah airnya.

  7. Analisis Video Pengenalan Cinta Tanah Air pada Anak Usia Dini
    1. Pendapat saya mengenai tayangan video tersebut yaitu tentang menanamkan cinta tanah air sejak dini melalui pengenalan pahlawan, kebudayaan, makanan khas, tempat wisata dan lagu daerah. Lingkungan keluarga terutama orangtua sangat berpengaruh besar dalam menumbuhkan sikap cinta tanah air pada anak sejak usia dini.
    2. Hal-hal yang dapat membantu untuk mengenalkan cinta tanah air pada anak adalah mengenalkan bendera kebangsaan, mengenalkan nama-nama pahlawan yang sudah berjasa untuk negara, makanan khas di setiap daerah, lagu dan tarian daerah, pakaian adat, tempat-tempat wisata dan juga bahasa daerah.
    3. Sikap saya jika menemukan keluarga yang menggunakan bahasa daerah saya sangat mendukung dan mengapresiasi penggunaan bahasa daerah sebagai bahasa yang digunakan sehari-hari. Jika tidak kita lestarikan kebudayaan tersebut lama kelamaan akan punah. Di zaman sekarang kebanyakan anak-anak berkomunikasi menggunakan bahasa nasional, orangtua tidak mengajarkan berkomunikasi dengan bahasa daerah.
    4. Peran orangutama yang paling utama dalam memberikan teladan pada anak mengenai cinta tanah air karena dari lingkungan keluarga anak pertama bersosialisasi maka dari itu sangat penting adanya peran orangtua. Orangtua menjadi contoh/teladan bagi anak-anaknya, jika orangtua dalam kesehariannya selalu menggunakan bahasa daerah maka anak akan mengikutinya.
    5. Peran sekolah dalam menanamkan cinta tanah air pada anak yaitu mengenalkan lambang dan bendera negara, mengenalkan kebudayaan setiap daerah, mengenalkan lagu-lagu daerah dan mengenalkan makanan khas terutama di tempat mereka tinggal, yang dimasukan pada kegiatan pembelajaran sehari-hari. Contohnya : mengajarkan upacara bendera, membuat makanan khas, memakai pakaian daerah pada hari tertentu, mengajarkan ekstrakulikuler angklung dan mengajak bersenandung tembang jawa dan dolanan.

  8. Assalammualaikum izin menanggapi tayangan vidio tersebut
    Penanaman nilai cinta tanah air dari usia dini sangatlah penting terlebih pada era saat ini anak banyak yang tidak tahu akan cinta tanah air, misalnya saja contoh kecil banyak anak yang tidak hafal lagu-lagu daerah maupun nasional. Mereka lebih menyukai lagu-lagu barat (Inggris). Dari vidio tersebut tentunya peran orang tua sangat mempengaruhi pilihan dan cara pandang anak. Jadi sebagai orang tua harus lebih bijak lagi dalam penanaman pengetahuan terhadap anak agar tidak salah langkah.

  9. Nama : IRMA RIANTIKA SARI
    NIM : 858757848
    Judul :” Pengenalan Cinta Tanah Air pada Anak Usia Dini”
    Assalamalaikum Wr. Wb.

    Menanggapi video diatas bahwasannya sebagai orang tua sangat berpengaruh terhadap tumbuh kembang anak. dari mana kita sebagai orang tua memulai kehidupnnya, karena anak meniru dan melihat kebiasaan yang telah dilakukan oleh orang tuanya. Maka dari itu orang tua arus membekali anak mencintai dan bangga akan produk-produk indonesia terlebih dahulu sebelum mengenalkan dari negara lain sebagai bentuk kecintaan kita terhadap tanah air. kita dapat mengenalkan produk-produk lokal yang ada di sekitar lingkungan kita, contoh dari aneka makanan lokal, hasil karya yang terbuat dari daerah itu sendiri semisal, makan yang terbuat dari bahan singkong, Bahwa singkong bisa dibuat menjadi kue yang enak seperti gethuk pelangi, krispy dll, hasi karya wayang kulit, tas anyaman, dll. Karena lingkungan Keluarga yang mengawali gaya hidup anak .

    Ketika disekolah anak sudah dibekali oleh guru dengan mempelajari kecintaan terhadap tanah air yang mana guru mengenalkan, Warna bendera indonesia, Lagu kebangsaan, Presiden, Lambang negara, budaya dan suku-suku negara indonesia. agar kecintaan terhadap tanah air tertanam pada diri anak dengan mencintai menggunakan produk-produk dari indonesia.
    Bukan kita tidak boleh menggunakan produk Luar negri, tetap diperbolehkan, belajar bahasa asingpun juga boleh. Asal tidak lupa akan tanah air kita.

  10. Orang tua sangat berperan penting dalam menanamkan cinta tanah air terhadap anak-anak. Orang tua dapat membantu membangun rasa bangga akan tanah air dengan memperkenalkan sejarah, kisah-kisah pahlawan Indonesia, tradisi lokal, makanan, seni serta memberikan pengalaman langsung kepada anak-anak tentang keindahan alam dan kekayaan budaya.
    Menanamkan cinta tanah air pada anak usia dini di sekolah membutuhkan pendekatan yang kreatif dan berorientasi pada pengalaman. Misalkan dengan cara membuat permainan edukatif tentang geografi, budaya, dan sejarah Indonesia dapat menjadi cara yang interaktif dan menyenangkan.
    Memperkenalkan kebudayaan, tokoh, keindahan alam negara lain juga dapat membantu anak-anak memahami dan menghargai keanekaragaman budaya, bahasa, dan tradisi Indonesia dan seluruh dunia.

Leave a Reply