silahkan klik icon    jika video tidak dapat diputar

Sinopsis

Pada program video ini diperlihatkan bagaimana cara seorang guru mengatasi masalah pada anak yang belum bisa memegang pensil dengan benar. Cara yang dilakukan adalah dengan melatih motorik halus anak secara bertahap. Diantara cara-cara yang dapat dilakukan adalah dengan memindahkan air dari mangkok satu ke mangkok lainya menggunakan spon, membuka dan menutup gembok kunci, membuka dan memasangkan kancing baju.

Badru Zaman

Pada tayangan video tersebut saya tidak bisa  mengatakan kegiatan ini belum terlihat pembuka, isi, dan penutup, karena video ini tdak ditayangkan secara utuh, untuk penggunaan strategi seperti pendekatan, metode, media sudah baik,  evaluasi sudah nampak dalam unjuk kerja anak.

Untuk mengatasi anak yang belum bisa memegang pensil dengan benar, saran saya sebaiknya diawali dengan pengenalan alat (pensil) seperti  jenis-jenis pensil, kegunaan pensil, bahaya pensil kalau tidak digunakan dengan benar dan lain sebagainya.

Contoh untuk pembelajaran pada tayangan video tersebut sudah baik  yang berkenaan dengan cara cara melatih motorik halus anak guna menguatkan jari-jari tangan saat memegang pensil dengan baik dan benar, semakin banyak melatih jari tangan akan semakin baik cara memegang pensilnya.

Drs. Muman Hendra Budiman, M.Pd.

Pada tayangan video tersebut belum terlihat jelas, kegiatan pembuka, isi, dan penutup. Penggunaan strategi seperti pendekatan, metode, media sudah cukup terlihat namun untuk evaluasi belum terlihat. Untuk tingkat perkembangan anak didik belum begitu sesuai karena biasanya kegiatan pada pembelajaran tersebut dilakukan untuk kelompok A atau bila ada kelompok bermain (melatih motorik halus). Untuk pembelajaran pada tayangan video tersebut sudah sesuai dengan kurikulum yang berlaku, yaitu yang berkenaan dengan cara-cara melatih motorik halus anak guna menguatkan tangan saat memegang pensil dengan benar.

Tri Ekowati

Similar Posts

3,365 Comments

  1. Assalamu’alaikum warohmatullahi wabarokaatuh.
    Izin menanggapi.
    Menurut saya video diatas sangat bermanfaat bagi kami sebagai guru yang masih belajar dalam menangani anak yang belum bisa memegang pensil dengan benar. Dalam video tersebut kita jadi tau tindakan apa saja yang harus kami lakukan untuk merangsang motorik halus pada anak agar anak dapat memegang pensil dengan benar tanpa harus memaksa anak untuk cepat bisa.

  2. Nama : Puput Wulan Dari
    Nim :859909059
    Upbjj : Bandar Lampung
    Pokjar: Way Tenong

    Menurut saya pada video dengan judul “Mengatasi anak yang belum bisa memegang pensil dengan benar” terdapat seorang guru yang sedang memgatasi masalah tersebut dengan berbagai cara yang dilakukan seperti:
    1. Memindahkan air dari mangkuk ke mangkuk yang lain dengan cara meremas spons.
    2. Berlatih membuka dan mengunci gembok.
    3. Membuka dan memasang kembali emur.
    4. Berlatih membuka dan memasang kancing baju.

    Cara tersebut memberikan contoh yang baik tentang bagaimana cara seorang guru menangani anak yang belum bisa memegang pensil dengan benar. Kegiatan tersebut dapat melatih motorik halus anak, melatih kelenturan dan kekuatan tangan, melatih koordinasi mata dan tangan, serta keterampilan memecahkan masalah.

  3. Setelah mengamati video pembelajaran di atas maka dapat saya ambil hikmah serta pelajaran yang sangat bermanfaat bagi saya khususnya dan bagi para mahasiswa yang telah mengakses video ini pada umumnya. Kita sebagai pendidik sudah tentunya harus memberikan pembelajaran yang terbaik bagi anak didik kita, yang sesuai dengan kebutuhan anak, pembelajaran yang bersifat konkret dan melalui bermain yang menyenangkan yang sesuai dengan karakteristik anak. seperti halnya apabila terdapat anak didik kita yang belum mampu dalam memegang pensil dengan benar maka dapat kita berikan stimulasi seperti dalam video ini, yakni melalui bermain spons memindahkan air, bermain membuka atau mengencangkan gembok, memasangkan kancing, dan bermain membuka atau mengencangkan mur baut. Melalui berbagai permainan tersebut mampu mengembangkan kemampuan motorik halus anak. video yang sangat bermanfaat dan menginspirasi, terimakasih,,,

  4. Nama: Nurul Handayani
    NIM: 857756789
    UPBJJ: Semarang
    Setelah mengamati video pembelajaran di atas maka dapat saya ambil hikmah serta pelajaran yang sangat bermanfaat bagi saya khususnya dan bagi para mahasiswa yang telah mengakses video ini pada umumnya. Kita sebagai pendidik sudah tentunya harus memberikan pembelajaran yang terbaik bagi anak didik kita, yang sesuai dengan kebutuhan anak, pembelajaran yang bersifat konkret dan melalui bermain yang menyenangkan yang sesuai dengan karakteristik anak. seperti halnya apabila terdapat anak didik kita yang belum mampu dalam memegang pensil dengan benar maka dapat kita berikan stimulasi seperti dalam video ini, yakni melalui bermain spons memindahkan air, bermain membuka atau mengencangkan gembok, memasangkan kancing, dan bermain membuka atau mengencangkan mur baut. Melalui berbagai permainan tersebut mampu mengembangkan kemampuan motorik halus anak. Video yang sangat bermanfaat dan menginsprasi bagi kami.

  5. Nama : Siti Asmaul Khusnah
    NIM : 858565432
    UPBJJ : Malang
    Pokjar : Pandaan
    Berdasarkan video tersebut terlihat seorang pendidik Mengatasi anak yang belum bisa memegang pensil dengan benar, dapat disimpulkan bahwa video ini membahas strategi dan metode untuk membantu anak-anak yang belum bisa memegang pensil dengan benar di tingkat Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD).

    Video ini memberikan panduan praktis bagi pendidik dan orangtua dalam membimbing anak-anak dalam mengembangkan keterampilan memegang pensil dengan benar. Dengan menonton video ini, para pendidik anak usia dini dapat memperoleh wawasan dan informasi yang berguna dalam mendukung pertumbuhan dan perkembangan anak-anak.

    Sebagai pendidik, penting bagi kita untuk memberikan pembelajaran terbaik kepada anak didik kita, yang sesuai dengan kebutuhan mereka. Pembelajaran yang konkret dan melalui bermain yang menyenangkan sesuai dengan karakteristik anak sangat penting.

    Jika anak didik belum mampu memegang pensil dengan benar, kita dapat memberikan stimulasi seperti yang ditunjukkan dalam video tersebut yaitu dengan cara bermain membuka atau memasangkan kancing, bermain spons, mengencangkan gembok, memindahkan air, dan bermain membuka atau mengencangkan mur baut. Melalui berbagai permainan tersebut, kita dapat mengembangkan kemampuan motorik halus anak.

Leave a Reply