silahkan klik icon    jika video tidak dapat diputar

Sinopsis

Membelajarkan konsep waktu pada siswa kelas rendah tidak terlepas dari tahap perkembangan kognitif siswa yang menurut Bruner berada pada tahap ikonik. Pada tahap ini, pengetahuan siswa dapat dibangun melalui serangkaian gambar-gambar yang merepresentasikan suatu konsep. Video ini berisi tayangan bagaimana seorang guru membangun pengetahuan siswa tentang konsep waktu melalui gambar jam yang dikaitkan dengan kegiatan keseharian siswa. Secara interaktif siswa diajak merepresentasikan waktu pada gambar jam. Alternatif pembelajaran konsep waktu pada tayangan ini berpotensi menyenangkan bagi siswa karena berkaitan dengan kegiatan keseharian siswa.

Video ini menayangkan upaya guru untuk membelajarkan konsep waktu secara menyenangkan. Pembukaan pembelajaran dimulai dengan memperkenalkan melalui gambar jam di papan tulis. Model pembelajaran dilaksanakan secara kooperatif melalui kelompok kecil.  Alat bantu pembelajaran menggunakan media gambar di kertas  yang menguraikan kegiatan siswa sehari dikaitkan dengan perbedaan waktu pada jam. Siswa secara serentak menjawab setiap  pertanyaan dari guru mengacu pada kegiatan yang tertera di gambar. Ide penggunaan jam sebagai suatu inovasi pembelajaran dapat lebih dikembangkan dengan memberikan pembelajaran menggunakan media manipulatif dengan menggunakan beberapa sesuai jumlah kelompok jam weker dan jam digital yang dapat di ubah-ubah baik oleh guru maupun siswa.  Persiapkan yang diperlukan guru adalah media gambar dua dimensi beserta penjelasan dan media manipulatif jam weker dan jam digital  yang mempunyai alarm. Jam tersebut dioperasikan bedasarkan kesepakatan masing masing kelompok untuk kegiatan yang berbeda sampai alarm berbunyi. GuruKelebihan penggunaan benda konkrit dengan utuh menggunakan jam bermanfaat bagi kedisiplinan  mengatur waktu sebagai bagian dari pengembangan karakter siswa SD/MI kelas I dikaitkan Tema 3 “Kegiatanku” dalam Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013.  Siswa diharapkan belajar tentang   satuan waktu secara terintegrasi dari sinkronisasi putaran jarum jam panjang (menit) dan pendek (jam) serta posisi jarum alarm dengan  perangkat digital sebagai alat bantu pembelajaran.

Dr. Ir. Suroyo, M.Sc.

Cara membukanya kurang menarik perhatian siswa, sebaiknya untuk anak kelas bawah, jika diawal guru membawa benda yang menarik dan bisa memanfaat benda tersebut tentu menjadi awal yang baik. Mengisi pembelajaran cukup baik. Cara menutup kurang maksimal seharusnya siswa diberi penguatan mengapa harus tahu jam dan apa manfaatnya dalam kehidupan sehari-hari. Penggunaan strategi, pendekatan, metode, media atau evaluasi pembelajaran cukup baik.

Satrio Setiawan, S.Pd.

Similar Posts

293 Comments

  1. Nama : Floridawaty Siregar
    Nim : 859893193
    Prodi : PGSD
    Pokjar: Simalungun

    Menurut Pendapat Saya,
    Kegiatan Pembelajaran dalam video tersebut perlu sedikit perbaikan dalam kegiatan awal dan kegiatan akhir nya. Untuk kegiatan awal, sebaiknya Ibu Guru perlu melakukan kegiatan pendahuluan apersepsi memberi salam, doa bersama, mengabsen siswa terlebih dahulu. Ibu Guru juga langsung masuk pada inti pembelajaran tanpa melakukan apersepsi untuk memotivasi siswa untuk membangkitkan semangat belajar anak dan tidak memancing pengetahuan siswa terkait materi yang akan dibahas.

    Meskipun demikian,
    Menurut Saya Ibu guru sudah tepat dalam membentuk kelompok diskusi dan menggunakah media gambar dimana anak-anak didik juga semangat dalam mengikuti pelajaran, suara Ibu guru juga cukup jelas dan bahasa yang digunakan juga ramah anak. Ibu guru juga memberikan kesempatan untuk siswa aktif dalam kegiatan pembelajaran.

  2. Nama: Amanda Putri Rahayu Ningsih
    NIM : 858696987
    Program Studi: S1-PGSD
    Pokjar Jombang

    Menurut pendapat saya, video diatas sudah baik dalam menyampaikan materi dan dalam penggunaan media serta metode yang sesuai untuk siswa, dengan menggunakan metode kelompok kecil siswa akan belajar berinteraksi dengan teman sebayanya serta dapat mengetahui cara menghargai pendapat orang lain. Dengan membagi menjadi kelompok kecil materi yang disampaikan juga lebih mudah dipahami siswa dan pembelajaran jadi bervariasi. Hanya saja kekurangan dari video tersebut yaitu tidak ada salam atau sapaan serta doa untuk memulai pembelajaran, pembelajaran terlalu kaku sehingga kurang menyenangkan bagi siswa di kelas rendah. Sebaiknya setiap memulai pembelajaran dibuka dengan salam/sapaan dan berdoa menurut kepercayaan masing-masing, pembelajaran dibuat lebih menyenangkan agar siswa tidak terlalu serius yang akan mengakibatkan siswa menjadi bosan saat pembelajaran berlangsung, menyisipkan beberapa motivasi atau permainan kecil untuk mengembalikan semangat dan konsentrasi siswa. Karena menurut saya pembelajaran yang menyenangkan akan mudah di ingat siswa dan akan memiliki kesan tersendiri bagi siswa.

  3. Nama: Rahmatiah
    NIM: 859504373
    Prodi: PGSD BI

    Dari tayangan video tersebut, guru tidak menyapa murid-murid di kelas terlebih dahulu, misalnya dengan menanyakan kabar siswanya, menciptakan dulu suasana pembelajaran yang menyenangkan, dan guru tersebut tidak melakukan apersepsi. Metode cara menjelaskan materi tentang jam bisa juga dilakukan dengan alat peraga seperti jam dinding, agar siswa lebih memahami pelajaran yang diajarkan. Setelah penjelasan materi, ada baiknya guru melakukan posttest bertanya kembali tentang pelajaran yang sudah diajarkan agar supaya guru dapar mengetahui sampai dimana pemahaman siswa dalam memahami materi yang telah diajarkan, bisa juga dengan membuat latihan tertulis materi tentang jam baik isian atau soal cerita. Guru juga harus bisa memvariasikan suaranya ketika dalam menjelaskan pelajaran, harus lugas penyampaiannya dan suara yg powerfull, agar siswa dapat memperhatikan dan mendengarkan penjelasan dari guru dengan baik.

  4. Nama: ATIKA DURI
    NIM : 855736663
    Prodi : S1 – PGSD
    Setelah melihat video tersebut Kelemahan :
    1. Pada awal pembelajaran, kurangnya apersepsi yang dilakukan oleh guru membuat siswa kurang fokus terhadap guru.
    2. Pembentukan kelompok belajar siswa yang kurang efektif karena tidak ada hal yang perlu dikerjakan/didiskusikan secara kelompok.
    3. Minimnya alat peraga yang digunakan guru sehingga kurang menarik perhatian siswa.

    Kelebihan:
    1. Guru sudah melakukan langkah -langkah , pembelajaran yang sesuai (Apersepsi, Inti, dan Penutup)
    2. Guru selalu memberikan reward berupa pujian kepada siswa ketika siswa menjawab dengan tepat.

  5. Nama :Diana Wahyu Mustika
    NIM : 858899066

    Menurut pendapat saya, berdasarkan hasil analisis vidio pembelajaran di atas, pembelajaran yg dilakukan cukup baik namun kurang efektif. Terdapat kelebihan dan kekurangan pada vidio pembelajaran di atas. Berikut kelebihan dan kekurangan dari vidio di atas.

    Kekurangan
    1 . Guru tidak mengcapkan salam dan mengajak siswa untuk berdoa bersama. Seharusnya ketika guru akan mengawali pembelajaran hendaknya di mulai dengan mengucapkan salam menanyakan kabar dan berdoa bersama. Biasanya juga dilanjutkan dengan absen siswa.
    2. Pembukaan pembelajaran yang kurang menarik. Pada pembelajaran di kelas rendah, sebaiknya guru menyiapkan media pembelajarn atau alat peraga yang sesuai dengan tujuan pembelajaran dan yang dapat menarik perhatian siswa pada awal pembelajaran, sehingga siswa mempunyai motivasi belajar dan keingintauan lebih jauh tentang materi pembelajaran.
    3. Tidak menyampaikan tujuan pembelajaran, dan apresiasi. sebaiknya guru menyampaikan tujuan pembelajaran kepada siswa dan melakukan apresiasi agar siswa termotivasi dalam belajar.
    4. Media pembelajaran kurang besar, gambar yg digunakan terlalu kecil atau kurang jelas. guru bisa memberi lembar kerja untuk masing” siswa sehingga memudahkan siswa dlm pembelajaran.
    5. Pada kegiatan penutup kurang maksimal. Sebaiknya sebelum menutup pembelajaran guru memberikan penguatan pembelajaran yaitu tentang jam atau waktu. misalnya, mengapa kita harus belajar tentang jam? apa manfaat jam dalam kehidupan kita sehari-hari.
    6. Tidak adanya umpan balik antara guru dan siswa.
    7. Guru terlalu kaku sehingga suasana dalam pembelajaran kurang menyenangkan, saharusnya di akhir pembelajaran dilakukan refleksi atau yel”, atau bisa juga dengan tepuk semangat.
    8. Pada kegiatan penutup sebaiknya guru memberi motivasi kepada siswa agar selalu semangat belajar.

    Kelebihan:
    1. Guru dapat mengaitkan materi pembelajaran dengan kehidupan sehari-hari.
    2. Kegiatan belajar berjalan dengan cukup baik. Guru dapat mengkondisikan kelas dg baik, siswa mengikuti arahan dari guru, dan tertib mengikuti kegiatan belajar.
    3. suasana kelas cukup aktif, ketika guru memberi pertanyaan, banyak siswa yg ber antusias untuk menjawab dan menulis jawaban di papan tulis.
    4. Strategi, Metode dan media yg digunakan sangat baik. Guru memberikan tugas kepada siswa, dan menjelaskan bagaimana cara mengerjakannya.

  6. Nama :Diana Wahyu Mustika
    NIM : 858899066

    Menurut pendapat saya, berdasarkan hasil analisis vidio pembelajaran di atas, pembelajaran yg dilakukan cukup baik namun kurang efektif. Terdapat kelebihan dan kekurangan pada vidio pembelajaran di atas. Berikut kelebihan dan kekurangan dari vidio di atas.

    Kekurangan

    1 . Guru tidak mengcapkan salam dan mengajak siswa untuk berdoa bersama. Seharusnya ketika guru akan mengawali pembelajaran hendaknya di mulai dengan mengucapkan salam menanyakan kabar dan berdoa bersama. Biasanya juga dilanjutkan dengan absen siswa.
    2. Pembukaan pembelajaran yang kurang menarik. Pada pembelajaran di kelas rendah, sebaiknya guru menyiapkan media pembelajarn atau alat peraga yang sesuai dengan tujuan pembelajaran dan yang dapat menarik perhatian siswa pada awal pembelajaran, sehingga siswa mempunyai motivasi belajar dan keingintauan lebih jauh tentang materi pembelajaran.
    3. Tidak menyampaikan tujuan pembelajaran, dan apresiasi. sebaiknya guru menyampaikan tujuan pembelajaran kepada siswa dan melakukan apresiasi agar siswa termotivasi dalam belajar.
    4. Media pembelajaran kurang besar, gambar yg digunakan terlalu kecil atau kurang jelas. guru bisa memberi lembar kerja untuk masing” siswa sehingga memudahkan siswa dlm pembelajaran.
    5. Pada kegiatan penutup kurang maksimal. Sebaiknya sebelum menutup pembelajaran guru memberikan penguatan pembelajaran yaitu tentang jam atau waktu. misalnya, mengapa kita harus belajar tentang jam? apa manfaat jam dalam kehidupan kita sehari-hari.
    6. Tidak adanya umpan balik antara guru dan siswa.
    7. Guru terlalu kaku sehingga suasana dalam pembelajaran kurang menyenangkan, saharusnya di akhir pembelajaran dilakukan refleksi atau yel”, atau bisa juga dengan tepuk semangat.
    8. Pada kegiatan penutup sebaiknya guru memberi motivasi kepada siswa agar selalu semangat belajar.

    Kelebihan:

    1. Guru dapat mengaitkan materi pembelajaran dengan kehidupan sehari-hari.
    2. Kegiatan belajar berjalan dengan cukup baik. Guru dapat mengkondisikan kelas dg baik, siswa mengikuti arahan dari guru, dan tertib mengikuti kegiatan belajar.
    3. suasana kelas cukup aktif, ketika guru memberi pertanyaan, banyak siswa yg ber antusias untuk menjawab dan menulis jawaban di papan tulis.
    4. Strategi, Metode dan media yg digunakan sangat baik. Guru memberikan tugas kepada siswa, dan menjelaskan bagaimana cara mengerjakannya.

  7. NAMA : Muhatibah
    NiM : 858437549
    Prodi : S1-PGSD

    Menurut saya, kegiatan pembelajaran yang dilakukannya belum efektif karena tidak ada kegiatan awal pembelajarannya. kegiatannya langsung pada inti pembelajaran.

  8. NAMA : NOVITA DAMELIA
    NIM : 857040051
    PRODI : PGSD BI

    Dari tayangan video di atas guru hanya mempersiapkan anak dan memberi salam, dan langsung membagi kelompok. sebaiknya guru menyapa siswa terlebih dahulu dengan menanyakan kabar dan memberi semangat siswa dengan tepuk semangat dan memberikan motivasi kepada siswa agar mereka tidak langsung merasa jenuh dan mudah bosan dengan pembelajaran yang akan mereka lakukan. dan sebelum melakukan kegiatan inti pembelajaran tanyakan kesiapan siswa untuk mengikuti pelajaran agar semua fokus dan dapat mengikuti pembelajaran dengan baik sampai pembelajaran slesai.

  9. Nama : YOGA ARI IRWANTO
    NIM : 858906691
    POKJAR : LUMAJANG

    Menurut pendapat saya, video diatas sudah baik dalam menyampaikan materi dan dalam penggunaan media serta metode yang sesuai untuk siswa, dengan menggunakan metode kelompok kecil siswa akan belajar berinteraksi dengan teman sebayanya serta dapat mengetahui cara menghargai pendapat orang lain. Dengan membagi menjadi kelompok kecil materi yang disampaikan juga lebih mudah dipahami siswa dan pembelajaran jadi bervariasi. Hanya saja kekurangan dari video tersebut yaitu tidak ada salam atau sapaan serta doa untuk memulai pembelajaran, pembelajaran terlalu kaku sehingga kurang menyenangkan bagi siswa di kelas rendah.

  10. Nama : RAHELDA SIAGIAN
    Nim : 856035745
    PRODI : PGSD

    Dari tayangan video tersebut saya izin menanggapi
    Menurut saya Vidio tayangan tersebut sudah bagus dan efektif namun akan lebih baik apabila dalam guru menyapa siswa terlebih dahulu
    Kemudian memberi semangat siswa dengan tepuk semangat dan memberikan motivasi kepada siswa agar mereka tidak langsung merasa jenuh dan mudah bosan dengan pembelajaran yang akan mereka lakukan.
    Hanya saja kekurangan dari video tersebut yaitu tidak ada salam atau sapaan serta doa untuk memulai pembelajaran, pembelajaran terlalu kaku sehingga kurang menyenangkan bagi siswa di kelas rendah. Lebih baik setiap memulai pembelajaran dibuka dengan salam/sapaan dan berdoa menurut kepercayaan masing-masing, pembelajaran yang dibuat lebih menyenangkan agar siswa tidak terlalu serius yang akan mengakibatkan siswa menjadi bosan saat pembelajaran berlangsung, menyisipkan beberapa motivasi atau permainan kecil untuk mengembalikan semangat dan konsentrasi siswa. Karena menurut saya pembelajaran yang menyenangkan akan mudah di ingat siswa dan akan memiliki kesan tersendiri bagi siswa.
    Terimakasih….

Leave a Reply