silahkan klik icon jika video tidak dapat diputar
Sinopsis
Video ini berisi tentang bagaimana seorang guru yang berusaha untuk menarik perhatian siswa untuk memperhatikan pelajaran yang diberikan. Dalam hal ini guru melakukan beberapa cara diantaranya dengan cara :
- Mengajak mahasiswa untuk mengeksplorasi dengan membilang.
- Memberi penguatan ketika memberi respon terhadap apa yang kita contohkan.
- Meminta siswa menemukan benda lainnya dan menceritakan secara singkat tentang benda yang ditemukannya itu
Rusdianto
Dalam tampilan video materi pembelajarannya adalah penjumlahan dan pengurangan suatu bilangan. Tujuan pembelajarannya adalah agar siswa dapat menjumlah dan mengurangkan suatu bilangan. Dalam mengawali pembelajaran guru kurang menggunakan prinsip apersepsi, padahal ini sangan penting dalam pembelajaran matematika. Seperti kita lihat waktu guru masuk kelas suasana masih gaduh karena mungkin ada waktu jeda pergantian mata pelajaran tertentu. Pentingnya apersepsi ini yang penting adalah untuk menyiapkan mental siswa untuk masuk ke mata pelajaran matematika, dan untuk menghubungkan materi pembelajaran yang lalu dengan mata pelajaran sekarang. Pemanfaatan metode sudah tepat yaitu tanya jawab dan demonstrasi, hanya seharusnya siswa disuruh kedepan untuk mencoba menjumlahkan atau mengurangkan benda tersebut, sehingga siswa akan lebih memperhatikan pembelajaran karena kemungkinan ada anak yang ingin mencoba. Disamping itu hasil pembelajaran anak akan lebih menjiwai materi yang kita berikan, dan kesan yang ada dalam benak siswa akan lebih tahan lama, sehingga akan mudah di reproduksi sewaktu-waktu diperlukan.
Kesan Umum dalam pembelajaran: Kami melihat penampilan guru kurang rapi, misalnya guru tersebut tidak memakai sepatu tetapi hanya menggunakan sepatu sandal yang terkesan kumuh. Didamping itu pakaiannya kurang rajin nampak ada sebagian bajunya yang lepas. Pembelajaran akan lebih berhasil jika guru dalam menyampaikan pembelajaran dengan berpakaian yang rajin, dan metode yang dipergunakan banyak melibatkan siswa untuk mencoba.
Drs. Badjuri, M.Pd.
- Dalam pembukaan guru sebaiknya menjelaskan dulu tentang konsep ‘bertambah’ dan ‘berkurang’. Terkadang murid sulit untuk mengerti bila ada soal cerita yang menggunakan persamaan kata dari bertambah (diberi, membeli lagi, dsb), atau berkurang (rusak, pecah, hilang, dimakan, dsb).
- Pemakaian media sudah cukup tepat tapi hanya sebagai media visual saja.
- Materi sesuai dengan perserta didik cukup.
- Materi sudah sesuai dengan kurikulum.
Tri Ekowati
NAMA : MELVIN INDAH SARI WARUWU
NIM : 855849357
PRODI : PGSD
POKJAR : IDANOGAWO
SEM : 8 (DELAPAN)
Hal yang dapat kita ambil dari vidio diatas mengenai materi “menarik perhatian siswa” dalam vidio diatas kita di berikan perbedaan antara guru yang mampu menarik perhatian siswa dan yang tidak mampu. suasana kelas pada bagian yang pertama : tampak seorang guru yang memasuki kelas, dengan suasana kelas yang ribut dan tidak mengubris kelas nya dengan baik, bahkan wajah atau ekspresi guru tersebut telihat murung dan kurang semangat. sehingga siswa merasa acuh tak acuh terhadap kedatangan guru ini. jika awal pelajarannya saja sudah begini, lalu bagaimana materi mulai dijelaskan sudah pasti materi yang disampaikan guru ini tidak dapat tertransfer dengna baik. lalu bagaimana suasana kelas pada bagian kedia dalam vidio tersebut: pada vidio tersebut suasana kelas yang awalnya ricuh, tapi seketika mampu beralih kepada guru yang masuk. hal ini dikarenakan guru tersebut mampu menarik perhatian siswa dengan baik, misalnya dengan tepuk semangat dan pertanyaan-pertanyaan ringan yang tidak memerlukan jawaban yang sukar bagi peserta didik. dan ketika masuk kedalam materi pembelajaran guru ini mengambil contoh-contoh yang sering di temui pada siswa dalam kehidupan sehari-hari.
Hal yang dapat kita simpulkan dari vidio ini adalah :
– terknik pembuka kelas yang baik sangat berpengaruh pada respon peserta didik
– penampilan serta ekspresi wajah yang kita tampilkan di depan siswa harus benar-benar layak dan semangat. karena ketika kita semangat dalam mengajar, maka siswa akan ikut ceria dan nyaman dalam belajar.
– ajak siswa untuk mengeksplorasi materi yang kita sampaikan
– berikan penguatan terhadap apa yang kita contohnya
– meminta siswa menirukan atau melakukan hal yang sama. sekian dan terimakasih.
–
Nama : Yuniarti
Nim: 856651735
UPBJJ : UT Jambi
1. bagaimana reaksi anak/siswa terhadap pembelajaran dilakukan guru?
pada awal pembelajaran anak-anak tidak memperhatikan guru dan asik bermain bersama temannya, anak-anak masih belum kondusif dan belum siap untuk memulai pembelajaran.
2. secara keseluruhan apa saja kelemahan guru dalam melakukan pembelajaran?
Guru tidak memberi salam, menyapa, berdoa dan absensi.
3. secara keseluruhan apa saja kelebihan guru dalam melakukan pembelajaran?
guru mampu menarik perhatian siswa agar fokus pembelajaran dengan ice breaking serta menggunakan benda konkret dan tanya jawab.
4. hal-hal unik apa saja yang ditemukan dalam video tersebut dari guru saat melakukan pembelajaran?
guru menggunakan benda konkret yang disukai siswa serta menggunakan contoh pertanyaan secara lisan.
5. upaya yang dapat di usulkan untuk meningkatkan kualitas pembelajaran
Mengucapkan salam, menyapa, berdoa absen dan ice breaking.
Baik Pak terimakasih mohon izin memberikan analisis pada video pembelajaran ?
Nama : DARMAWAN HALAWA
Nim : 856061489
1. Reaksi anak yang menjadi kelemahan Guru pada Pembelajaran ?
adalah :
1. Guru seharusnya memberikan acuan berupa pembingan/arahan agar anak bisa tertib di sekelas pada sa’at guru masuk sedalam di kelas.
2. sebagai kelemahan guru dalam dalam melakukan pembelajaran adalah : guru memberikan mengarahkan bisa agar bisa memiliki perhatian pada saat guru
mengajar, mungkin untuk sa’at berintraksi guru juga mengingatkan setelah nanti masuk pada ruang diskusi pertanyaan.
3. Secara keseluruhan kelebihan guru dalam melakukan pembelajaran adalah : guru dapat menarik kesimpulan untuk memberikan penilaian terhadap siswa
4. Hal – hal yang unik yang dapat di temukan adalah ; Guru dan siswa sangat terasa dekat, dan dapat saling berkomunikasi dan dapat menunjukkan media pe
mbelajaran dalam mengundang argumentasi siswa untuk menjawab pertanyaan.
Demikianlah Pak hasil analisis saya pada pembelajaran Vidio Menarik perhatian siswa. Terima kasih
Nama : Pipit Annisa Fitria
NIM : 857639296
UPBJJ : UT Purwokerto
izin menanggapi mengenai video di atas terkait cara menarik perhatian siswa kelas 1 di SD.
Dalam tampilan video pembelajaran di atas saya akan menanggapi terlebih dahulu mengenai penampilan guru pada saat mengajar.
Salah satu titik untuk menjadi pusat perhatian siswa salah satunya adalah penampilan. Dalam penampilan video tersebut guru terkesan sangat tidak memperhatikan tentang penampilan saat mengajar. Mulai dari baju yang tidak rapih, tidak memakai sepatu, dan berpenampilan tidak semangat dan terkesan lesu.
Pentingnya tata cara dalam mengawali proses pembelajaran yaitu salah satunya guru membangun rasa percaya diri dan motivasi siswa, dimulai dari cara apersepsi sebagai langkah awal dalam menghubungkan kesiapan belajar siswa.
Untuk menarik perhatian siswa terutama siswa kelas 1 SD kita sebagai guru lebih gigih dalam menyampaikan suatu pembelajaran. Berikut beberapa hal yang membuat minat perhatian siswa dan pasti akan seru dalam menjalankan proses pembelajarannya.
1. menggunakan role playing (aktivitas ini membuat siswa merasakan langsung pengalaman-pengalaman dari bidang yang sedang dipelajari. Aktivitas ini akan membangkitkan rasa ingin tahu dan kreativitas dalam diri siswa). Contohnya siswa diajak langsung ke lapangan untuk mencari capung dan mengumpulkannya lalu dihitung bersama-sama. Atas aktivitas itu siswa didorong untuk mencari masalah lalu berfikir kritis mengenai pembelajaran matematika.
2. Pembelajaran Berbasis Game (Metode ini menggunakan permainan-permainan yang menyenangkan sebagai alat pembelajaran. siswa akan diajak untuk memecahkan teka-teki, mencari petunjuk, atau menjawab pertanyaan dengan cara yang seru) dengan demikian siswa tidak merasa bosan akan suatu pembelajaran.
Itu adalah salah satu contoh bagaimana dalam menarik perhatian siswa sebagai upaya minat dalam suatu pembelajaran.
Nama : Pipit Annisa Fitria
NIM : 857639296
UPBJJ : UT Purwokerto
izin menanggapi mengenai video di atas terkait cara menarik perhatian siswa kelas 1 di SD.
Dalam tampilan video pembelajaran di atas saya akan menanggapi terlebih dahulu mengenai penampilan guru pada saat mengajar.
Salah satu titik untuk menjadi pusat perhatian siswa salah satunya adalah penampilan. Dalam penampilan video tersebut guru terkesan sangat tidak memperhatikan tentang penampilan saat mengajar. Mulai dari baju yang tidak rapih, tidak memakai sepatu, dan berpenampilan tidak semangat dan terkesan lesu.
Pentingnya tata cara dalam mengawali proses pembelajaran yaitu salah satunya guru membangun rasa percaya diri dan motivasi siswa, dimulai dari cara apersepsi sebagai langkah awal dalam menghubungkan kesiapan belajar siswa.
Untuk menarik perhatian siswa terutama siswa kelas 1 SD kita sebagai guru lebih gigih dalam menyampaikan suatu pembelajaran. Berikut beberapa hal yang membuat minat perhatian siswa dan pasti akan seru dalam menjalankan proses pembelajarannya.
1. menggunakan role playing (aktivitas ini membuat siswa merasakan langsung pengalaman-pengalaman dari bidang yang sedang dipelajari. Aktivitas ini akan membangkitkan rasa ingin tahu dan kreativitas dalam diri siswa). Contohnya siswa diajak langsung ke lapangan untuk mencari capung dan mengumpulkannya lalu dihitung bersama-sama. Atas aktivitas itu siswa didorong untuk mencari masalah lalu berfikir kritis mengenai pembelajaran matematika.
2. Pembelajaran Berbasis Game (Metode ini menggunakan permainan-permainan yang menyenangkan sebagai alat pembelajaran. siswa akan diajak untuk memecahkan teka-teki, mencari petunjuk, atau menjawab pertanyaan dengan cara yang seru) dengan demikian siswa tidak merasa bosan akan suatu pembelajaran.
Itu adalah contoh bagaimana upaya menarik perhatian siswa.
Nama : YENI HASIBUAN.
Nim : 878250978
Pokjar : MEDAN
Komentar : Setelah saya menonton dan mengamati vidio pembelajaran,Saya mempunyai beberapa alasan atau komentar untuk menanggapi vidio tersebut ,di antaranya;
1.Guru kurang memperhatikan penampilannya ketika masuk kelas,seperti berpakaian tidak rapi,memakai sandal ketika mengajar.
2.Dalam proses pembelajaran,guru tidak menyampaikan tujuan pembelajaran.
3.Guru tidak memberi Evaluasi lanjutan setelah proses pembelajaran.
Nama : Ajeng Priantari
Nim : 858445127
Prodi : PGSD
pada video pertama guru tidak menarik perhatian siswa, di karenakan kesan pertama pembelajaran penampilan guru kurang rapih, tidak menngunakan sepatu pakian yang tidak rapih dan tidak bisa menguasai situasi kelas. dan pada video kedua pada pembelajaran tersebut guru berpenamilan rapih dan menguasai situasi kelas dan menggunakan media visual agar menarik siswa dalam pembelajaran.
NAMA :YENI HASIBUAN
NIM :878250978
Setelah saya menonton dan mengamati video tersebut,saya mempunyai pendapat untuk menanggapi video tersebut diantaranya
1.guru kurang memperhatikan penampilan nya saat memasuki ruang kelas seperti pakaian yang tidak rapi dan masuk dalam keadaan menggunakan sendal.
2.dalam proses pembelajaran guru tidak menyampaikan tujuan pembelajaran
3.guru tidak memberi evaluasi lanjutan setelah proses pembelajaran.
NAMA :YENI HASIBUAN
NIM :878250978
POKJAR : UT MEDAN
hasil pengamatan saya terhadap video pembelajaran diatas adalah sebagai berikut :
1.penampilan guru dalam video yang tidak menunjukkan adanya kerapian terlihat dari cara guru berpakaian yang kurang rapi dan masuk ke dalam kelas dalam keadaan menggunakan sendal.
2.guru tidak melakukan literasi di awal pembelajaran dan juga tidak menyampaikan tujuan pembelajaran yang akan di ajarkan.
3.guru juga tidak memberikan evaluasi saat kegiatan pembelajaran telah selesai.
Izin menjawab
Nama : Husnul Khatimah
NIM : 858314592
Program studi : PGSD
UPBJJ : 49/Banjarmasin
saya mencoba melakukan analisis terkait vidio di atas sebagai berikut :
Tema: Video ini membahas tentang bagaimana guru dapat menarik perhatian siswa kelas 1 SD dalam pembelajaran matematika. Adapun teknik yang di gunakan guru dalam proses pembelajaran matematika adalah teknik Menarik Perhatian. Di dalam video menunjukkan beberapa teknik lain yang digunakan guru untuk menarik perhatian siswa, seperti:
1. Eksplorasi: Mengajak siswa untuk mengeksplorasi dengan membilang.
2. Penguatan: Memberi penguatan positif ketika siswa memberikan respon terhadap contoh yang diberikan.
3. Pencarian dan Penjelasan: Meminta siswa menemukan benda lain dan menceritakan tentangnya.
Materi Pembelajaran di dalam video berfokus pada penjumlahan dan pengurangan bilangan.
Saya juga menganalisa kalau ada kelemahan dan ke unggulan dari teknik pembelajaran yang di lakukan guru dalam vidio tersebut adalah sebagai berikut.
Kelemahan:
1. Kurangnya Apersepsi: Guru kurang menggunakan prinsip apersepsi di awal pembelajaran. Apersepsi penting untuk menghubungkan materi baru dengan pengetahuan siswa sebelumnya, dan membantu mereka memahami materi dengan lebih mudah.
2. Keterlibatan Siswa: Siswa kurang terlibat aktif dalam pembelajaran. Guru seharusnya memberikan kesempatan bagi siswa untuk mencoba menjumlahkan atau mengurangkan benda di depan kelas, sehingga mereka lebih terlibat dan termotivasi.
3. Konsep Dasar: Guru sebaiknya menjelaskan konsep “bertambah” dan “berkurang” di awal, karena siswa kelas 1 SD mungkin masih kesulitan memahami konsep-konsep dasar.
4. Media Pembelajaran: Media yang digunakan hanya sebagai media visual, dan seharusnya lebih interaktif. Media pembelajaran yang interaktif dapat membantu siswa belajar dengan lebih menyenangkan dan efektif.
Keunggulan:
1. Teknik Menarik Perhatian: Video menunjukkan beberapa teknik yang dapat digunakan untuk menarik perhatian siswa, seperti eksplorasi, penguatan positif, dan pencarian dan penjelasan.
2. Materi Pembelajaran: Materi pembelajaran sesuai dengan kurikulum dan tingkat perkembangan siswa kelas 1 SD.
3. Pembahasan Terbuka: Video ini membahas tentang kekurangan dan keunggulan pembelajaran, yang dapat membantu guru untuk belajar dari kesalahan dan meningkatkan kualitas pembelajaran mereka.