silahkan klik icon    jika video tidak dapat diputar

Sinopsis

Program ini menggambarkan upaya seorang guru Taman Kanak-kanak dalam mengatasi anak yang sulit mengenal konsep bilangan. Upaya guru tersebut antara lain: mengajak anak untuk membilang dengan permainan dan lagu dan atau tepuk; membuat alat peraga permainan konsep bilangan kemudian anak diminta meletakkan sejumlah benda sesuai lambang bilangan tersebut; memberikan tugas berupa lembar kerja memasangkan benda sesuai lambang bilangannya atau melingkari benda sesuai lambang bilangannya; dan mengulas kembali hasil karya anak yang paling baik serta memberikan penguatan kepada anak yang hasil karyanya baik berupa pemberian stempel bintang di tangannya.

Netti Hernawati

Dalam membuka pelajaran guru bagus dalam mengkaitkan dengan materi yang lalu dengan mengutarakan akan melakukan permainan dengan bola.

Guru mengutarakan bahwa pelaksanaan permainan didalam kelas sambil berhitung untuk mengenalkan konsep bilangan pada anak.

Menyuruh anak mengambil bola dalam kranjang dan menghitung, akan lebih baik lagi jika yang menghitung anak sendiri sambil ditunjukan pada teman-temannya.

Sayang guru dalam memilih anak yang mengambil bola hanya anak perempuan sebaiknya juga anak laki-laki sehingga ada variasi dan tidak merasa dikesampingkan.

Guru dalam menggunakan tehnik pengenalan konsep bilangan bagus dengan melakukan bernyanyi bersama dengan alat peraga badan sendiri.

Tehnik yang digunakan guru cukup memperhatikan perkembangan anak dengan alat peraga yang ada disekitar anak.

Penanaman konsep yang dilakukan guru dengan menggunakan LKS yaitu ada gambar yang dibawahnya ada angka anak disuruh melinghkari sesuai dengan jumlah gambar yang ada yang dilakukan anak secara mandiri .

Secara umum pelaksanaan pembelajaran bagus sesuai dengan materi yang disampaikan guru .

Perbaikan yang diusulkan adalah peraga yang nyata atau tiruan yang beraneka ragam digunakan guru untuk menyampaikan konsep bilangan dan memberikan penilaian pada  anak  .

Memberikan penghargaan bagi anak yang menang dengan memberikan stempel di tangan kanan dan kiri.

Ada beberapa kegiatan yang dilakukan guru tidak bisa ditampilkan dalam vidio secara lengkap seperti penilaian guru.

Dra. Aini Indriasih, M.Pd (Semarang)

Secara umum, tayangan video cukup menarik. Memperlihatkan sebuah pemecahan masalah tentang bagaimana mengenalkan konsep bilangan yang menyenangkan kepada anak anak. Penggunaan strategi, metode dan evaluasi pembelajaran sudah terlihat jelas. Guru menggunakan benda-benda konkrit , dimana hal tersebut sesuai dengan tingkat perkembangan peserta didik, dimana anak-anak TK lebih tertarik dengan hal-hal yang bersifat konkrit. Tetapi guru masih terlihat lebih dominan dalam mencapai keberhasilan dalam pembelajaran materi tersebut.

Evanigustiningtyas

Similar Posts

1,884 Comments

  1. Nama : Siti Mas’udah
    NIM : 877303158

    Pengembangan matematika pada anak merupakan salah satu aspek penting dalam perkembangan kognitif anak. Pada video tersebut di paparkan Teknik pengenalan konsep bilangan pada anak. Yaitu : 1. Membilang dengan lagu, permainan dan tepuk. 2. Memberikan tugas pada lembar kerja. Seperti memasangkan benda sesuai lambang bilangan, dan melingkari jumlah benda sesuai lambang bilangan. 3. Memberikan penguatan pada anak yang telah berhasil mengambil benda sejumlah yang diperintahkan tanpa salah, dengan pemberian stempel bintang.
    pada masa ini, kemampuan anak masih lemah dalam memahami ketetapan suatu benda (konservasi) dan masih lemah dalam transitivitas. Sehingga seperti halnya sudah dijelaskan pada video tersebut bahwasanya Stimulasi pengembangan kemampuan matematika pada anak usia dini harus dilakukan dengan cara yang ramah, indah, mudah, jelas dan menyenangkan juga tidak membingungkan anak dalam mempelajari matematika.

  2. Sutiningdih
    Nim 855877671
    Dari video di atas dapat kita simpulkan bahwa anak anak kesulitan dalam nengelal konsep bilangan di mana anak tersebut sudah bisa membilang angka 1 2345 danseterusnya tapi anak anak belum bisa mengerti satu dua itu artinya apa kita sebsgai pendidik bisa mengajarkan konsrp angka melalui berhitung selanjutnya bisa kita kasik contoh misalnya satu itu sama dengan permen 1 lanjut kita bilang 2 kita tbahi permen 1 lago jadi permen tersebut menjadi 2 itu bisa kita praktikan oada anak usia dimana anak tersebut belum bisa memahami ko srb bilangan maka harus kita kenalkan sejak sedidi mungkin

  3. Nur Alimah
    NIM: 858534825
    Dari video diatas tentang mengatasi anak yang sulit mengenal konsep bilangan. Menurut saya sudah tepat, yang pertama sebelum memulai kegiatan guru mengawalinya dengan bermain tepuk, kemudian memberikan pertanyaan dengan menghitung gambar yang dilihat anak-anak, yang kedua memberikan bintang setelah anak anak selesai menghitung benda. Dari video diatas sudah baik, saya hanya ingin sedikit memberikan beberapa langkah yang mungkin juga bisa dilakukan bagi seorang guru apabila menemukan anak yang kesulitan memahami konsep bilangan:
    1. Menggunakan contoh benda hitung yang konkrit, misalnya anak belajar konsep penjumlahan 2+2, guru bisa menggunakan 2 apel dan 2 apel, anak diajak berhitung.
    2. Menggunakan cara sederhana dan menyenangkan dengan ajarkan berhitung dg jari, menggunakan lagu.
    Demikian pendapat dari saya, terima kasih.

  4. Nama : Susiyanti
    NIM : 859777835
    Kesulitan anak TK dalam mengenal konsep bilangan adalah hal yang sering terjadi, terutama karena usia mereka yang masih dalam tahap perkembangan kognitif awal. Pada usia dini, anak-anak lebih cenderung belajar melalui pengalaman langsung dan aktivitas yang menyenangkan. Beberapa faktor yang mempengaruhi kesulitan ini antara lain:Keterbatasan Keterampilan Kognitif: Pada usia TK, kemampuan anak-anak untuk memahami konsep abstrak seperti bilangan masih dalam tahap perkembangan. Mereka lebih mudah memahami konsep melalui benda-benda konkret, bukan angka atau simbol yang abstrak.

    Kurangnya Pengalaman dengan Aktivitas Matematika: Anak-anak yang belum terbiasa dengan kegiatan yang melibatkan angka, seperti menghitung benda, seringkali mengalami kesulitan saat diajarkan konsep bilangan.

    Metode Pembelajaran yang Kurang Tepat: Pengajaran konsep bilangan yang hanya menggunakan teori atau metode verbal tanpa mendukungnya dengan media konkret atau permainan yang menyenangkan dapat membuat anak merasa kebingungan atau bosan.

    Perbedaan Kecepatan Perkembangan: Setiap anak berkembang dengan kecepatan yang berbeda. Beberapa anak mungkin sudah mulai mengerti konsep bilangan lebih awal, sementara yang lain membutuhkan lebih banyak waktu dan pendekatan yang lebih personal
    Anak-anak lebih mudah belajar melalui benda-benda nyata. Menggunakan mainan atau benda sehari-hari untuk menghitung dan membandingkan jumlah dapat membantu anak memahami bilangan dengan lebih mudah, Permainan yang melibatkan angka atau bilangan, seperti permainan kartu angka, puzzle bilangan, atau menghitung benda saat bermain, dapat membuat belajar bilangan menjadi lebih menyenangkan dan lebih mudah dipahami. Mengajak anak untuk berpartisipasi dalam kegiatan yang melibatkan bilangan, seperti menghitung jumlah buah saat berbelanja atau menyusun barang-barang dalam kelompok yang terorganisir, dapat membantu anak memahami konsep bilangan secara praktis.Berikan waktu dan kesempatan bagi anak untuk belajar dan memahami bilangan sesuai dengan perkembangan mereka. Menggunakan pendekatan yang bersifat bertahap akan memudahkan anak dalam mengenal bilangan tanpa merasa terbebani.

Leave a Reply