silahkan klik icon jika video tidak dapat diputar
Sinopsis
Program video ini berisi strategi seorang guru Taman kanak-kanak yang mengalami masalah pada anak didiknya. Masalah tersebut adalah anak kesulitan dalam mengemukakan pendapatnya. Cara yang dilakukan guru tersebut diantaranya adalah dengan melatih anak secara terus menerus dan perlahan untuk mengemukakan pendapatnya. Misalnya dengan melontarkan beberapa pertanyaan tentang hal-hal yang disukai anak, memperlihatkan gambar kepada anak dan meminta anak menyampaikan pendapatnya tentang gambar tersebut. Cara lainnya adalah dengan meminta anak menggambar bebas, kemudian meminta anak untuk menceritakan gambar hasil karyanya di depan kelas. Cara lain yang dapat dilakukan adalah dengan meminta anak membawa mainan atau buku kesayangannya dari rumah dan memintanya menceritakan tentang mainan dan buku kesayangannya itu di depan teman-temannya, tentu saja tahap awal guru memancing dengan pertanyaan seputar mainan atau buku tersebut.
Ir. Melly Latifah , M.Si
–
–
Pada tayangan video tersebut, untuk pembukaan dan isi sudah sesuai dengan ilustrasi namun untuk penutup belum terlihat. Penggunaan strategi, pendekatan, metode dan media sudah ada dalam tayangan tersebut, namun untuk evaluasi belum terlihat. Untuk tingkat perkembangan anak sudah sesuai dengan materi pembelajarannya, demikian juga dengan kesesuaian dengan kurikulum yang berlaku (anak memahami bahasa ekpresif).
Tri Ekawati
Setelah melihat tanyangan video tadi banyak anak yang belum dapat mengungkapakan pendapatnya secara berani. kurangnya stimulasi berbahasa aktif terhadap anak mengakibatkan hal tersebut. karena anak takut salah jika apa yang akan dijawabnya tidak sesuai, dan mungkin jjuga anak bingung harus menjawab apa ada mengawalinya dari mana. untuk mengatasi hal tersebut sebagai pendidik harus aktif untuk mengajak anak berkomunikasi dan memberi kesempatan anak untuk menjawab tentang aktifitas apa yang sedang dilakukannya. mengajak anak untuk menceritakan kembali apa yang telah dilakukan bersama teman-temannya.
Setelah saya menonton video pembelajaran yang berjudul “Anak Sulit Mengungkapkan Pendapat” tersebut, menurut saya yang di lakukan guru pada video tersebut sudah tepat. Karena pada video tersebut guru sudah berusaha menstimulasi anak dengan cara bertanya tentang hal-hal yang disukai oleh anak, seperti apa makanan kesukaan anak dan sebagainya. selain itu, guru juga menstimulasi anak dengan cara guru memperlihatkan gambar kepada anak dan meminta anak untuk berpendapat tentang gambar yang di perlihatkan oleh guru tersebut. serta kita sebagai guru harus menentukan metode yang tepat untung merangsang anak mengungkapkan pendapatnya.
Setelah saya menonton video pembelajaran yang berjudul “Anak Sulit Mengungkapkan Pendapat” tersebut, menurut saya yang di lakukan guru pada video tersebut sudah tepat. Karena pada video tersebut guru sudah berusaha menstimulasi anak dengan cara bertanya tentang hal-hal yang disukai oleh anak, seperti apa makanan kesukaan anak dan sebagainya. selain itu, guru juga menstimulasi anak dengan cara guru memperlihatkan gambar kepada anak dan meminta anak untuk berpendapat tentang gambar yang di perlihatkan oleh guru tersebut. serta guru harus menentukan metode yang tepat untuk merangsang anak mau mengungkapkan pendapatnya
Video tesebut mnjelaskan kasus anak yang sulit untuk mengungkapkan pendapat, dan didalam video pula dijelaskan tips untuk menggugah anak untuk berani berpendapat yakni dengan 4 tips, tips yang pertama lontarkan petanyaan tentang apa yang disukai anak, yang kedua meminta anak anak untuk memberi tanggapan tentang gambar yang dibawa guru, yang ketiga meminta anak untuk menggambar bebas dan menceritakan hasil karyanya kepada teman teman yang keempat yakni dengan menanyakan benda/mainan apa yang paling disukai anak dan meminta anak untuk menjelaskan mainan/benda kesukaan anak kepada teman teman.
Video ini memberikan tips yang bagus untuk meningkatkan kemampuan bahasa anak terutama mengungkapkan pendapatnya
Menurut saya solusi yang disampaikan sangatlah bermanfaat bagi kami para pendidik untuk mengatasi anak yang sangat pendiam dan sulit untuk mengungkapkan pendapatnya. Dengan rangsangan dari solusi tersebut anak sedikit demi sedikit akan merasakan percaya diri dengan diberikan kesempatan untuk bercerita dan ceritanya didengar oleh temannya hal ini akan menimbulkan rasa percaya yang tinggi sehingga anak tidak merasa kesulitan untuk menyatakan pendapatnya
Nanam : RISKI DEWI AYU AMBAR SARI
NIM : 858737172
UPBJJ SURABAYA/POKJAR LAMONGAN
video tersebut menjelaskan tentang solusi / cara bagaimana mengatasi anak yang sulit dalam mengungkapkan pendapat. Dengan rangsangan dan solusi itu anak sedikit demi sedikit akan merasakan percaya diri dengan diberikan kesempatan untuk bercerita dan ceritanya didengar oleh temannya hal ini akan menimbulkan rasa percaya diri sehingga anak tidak merasa kesulitan untuk menyatakan pendapatnya, cara yang di lakukan ole guru tersebut juga telah saya terapkan di lembaga tempat saya mengajar.
Nama : Nofi atur rofiah
NIM : 857757766
PGPAUD AKPMM
menurut saya mengenai vidio “Anak Sulit Mengungkapkan Pendapat” ini, guru dalam berusaha membantu anak yang mengalami kesulitan dalam memngungkapkan pendapat sangat kreatif. Guru sudah melakukan berbagai cara agar anak mau mengungkapkan pendapatnya salah satunya dengan menyuruh anak menggambar yang disukai dan bercerita di depan kelas. Hal ini, akan membuat anak mau bercerita meski masih malu-malu. Namun perlu juga guru mendekati anak dan mengajak ngobrol anak supaya anak merasa nyaman dan percaya kepada guru, dengan rasa nyaman yang dibangun akan membuat anak mau banyak bercerita dan mengungkapkan pendapat.
Nama : Binti Nafi’ah
NIM : 858870068
PAUD4106.740009
Berani berpendapat di hadapan orang lain merupakan keterampilan yang perlu dilatih sedini mungkin. Sebaliknya, menyelesaikan semua urusan anak dan tidak memberikan mereka kesempatan untuk menyuarakan sesuatu hanya akan membuatnya semakin betah berada di zona nyaman dan cenderung pasif untuk menghadapi dunia baru. Saat seorang anak terbiasa berpendapat, maka kepercayaan dirinya pun akan secara otomatis meningkat.
Setelah melihat tayangan video “Anak Sulit Mengungkapkan Pendapat” , saya sangat setuju terhadap apa yang dijelaskan pada video tersebut tentang apa factor yang membuat anak sulit mengungkapkan pendapatnya dan bagaimana cara untuk mengatasinya sudah sangat bagus. Namun selain itu juga ada beberapa tips sederhana yang dapat dilakukan oleh orang tua untuk membantu anak mengembangkan Bahasa aktifnya, yaitu :
1. Biarkan anak berbicara, biarkanlah si kecil bersuara dan mengutarakan keinginannya sendiri. Sekali pun anak Anda pemalu, jangan sampai Anda melakukan semuanya untuk anak hanya demi membuat hidup mereka menjadi lebih mudah.
2. Luangkan waktu untuk berdiskusi. Setiap hari, luangkanlah waktu Anda untuk melakukan percakapan yang bijaksana dengan anak-anak Anda.
3. Jangan hakimi anak. Dengarkanlah anak anda baik-baik tanpa perlu menghakiminya saat mereka mencoba mengangkat suatu topik.
4. Berikan anak pilihan. Kebiasaan ini dapat memberikan dampak positif yang besar bagi anak. Jika diterapkan sedari dini, itu akan membantu anak yang masih kecil untuk terbiasa memilih dan menyuarakan apa yang mereka inginkan.
5. Hindari memberikan label tertentu pada anak. Bersikaplah suportif saat anak Anda mencoba menemukan jalan mereka sendiri serta hindarilah untuk membandingkan anak dengan saudara kandungnya.
Nanam :SRI PUSPA RAHAYUNI
NIM : 859421381
POKJAR MAKASSAR
menurut saya video tesebut memperlihatkan gambaran anak yang belum bisa mengungapkan pendapat atau juga belum mampu mengungkapkan secara verbal apa yang dialaminya , hal ini terlihat ketika guru bertanya kepada anak, dan anak tersebut hanya menjawab kata” tidak tahu” .Kemampuan bicara anak berbeda-beda tergantung karakter usia dan stimulus yang diberikan orang-orang disekitarnya, di vidio tersebut stimulus dan pendekatan yang di lakukan guru sudah bagus, dan saya juga setuju dengan solusi yang ada di vidio tersebut untuk mengatasai anak yang susah mengemukakan pendapat. saya hanya sedikit menambahkan saja sesuai pengalaman saya disekolah ketka menstimulasi anak yang sulit mengungkapkan pendapatnya diantaranya.
1. bisa dilakukan dengan memberi stimulus kepada anak dengan pertanyan pertanyaan pematik.
2. memberi motifasi anak agar tumbuh rasa bahwa ia perlu mengungkapkan pendapat mempunya atau meningkatkan kepercayaan dirinya agar lebih baik.
3. Mendengarkan apa yang dikatakan dengan sabar tanpa memotong pembicaraannya
4. Memberi pujian ketika anak memberikan pendapatnya, jika pendapat anak tersebut menurut kita baik
5. Ajaklah diskusi untuk hal-hal mudah misalnya memberikan pilihan pada anak kegiatan apa yang ingin dilakukaknya
6. Selalu menanyakn pengalaman anak,hal-hal yang disukainya maupun yang tidak disukainya
7. Selalu memberikan pertanyaan terbuka agar anak kosa kata anak semakin bertmbah dan kemampuaan anak mengungkapkan secara verbal semakin terlatih.
8. Berikan kesempatan pada anak untu mengungkapkan pendapatnya dan hargailah pendaptnya tersebut
Nama : Nur Ashfiyatul Fuadah
NIM : 857773327
Program studi 121/PGPAUD-S1
tanggapan saya tentang vidio diatas tentang “anak sulit mengungkapkan pendapat”.. disini saya setuju dengan cara bunda yang ada dividio, yaitu dengan mengaktifkan peserta didik. agar anak aktif dalam pembelajaran. dividio tersebut juga terlihat bunda mendekati anak yang belum bisa mengungkapkan pendapatnya dengan bertanya, tanya jawab, menggambar bebas kemudian menceritakanya, membawa mainan kesukaan dari rumah kemudian diminta bercerita. sebagai guru dituntut harus kreatif dalam mengangtifkan siswanya atau menggunakan strategi dan metode-metode yang tepat dalam pembelajaran. atau pun ketika menemuai kasus-kasus yang istimewa dari salah satu muridnya, seperti anak belum bisa mengungkapkan pendapatnya. tetapi disamping itu kita sebagai seorang guru harus juga berkomunikasi dengan wali murid anak yang mengalami kesulitan-kesulitan dalam proses belajar. dalam kasus anak yang yang belum mampu mengungkapkan pendapatnya disekolah belum tentu anak yang juga seperti itu ketika berada di lingkungan rumah.