silahkan klik icon    jika video tidak dapat diputar

Sinopsis

Program ini menggambarkan seorang guru Taman Kanak-kanak yang sedang menangani anak yang tidak percaya diri atas hasil belajarnya. Tampak bahwa guru itu berupaya mendekati anak. Guru memberikan penguatan dengan cara memotivasi anak, menanyakan kepada anak jika masih ragu atau tak mengerti atas tugasnya, memberikan motivasi pada kreativitas anak dengan cara meminta anak untuk melakukan pilihan aktivitas lain yang dapat dilakukan, memberikan saran untuk menggambar sesuatu yang disukai anak yang masih berhubungan dengan tema awal dan mengeksplorasi hal lain yang bisa dibuat terkait dengan tema menggambar yang sedang ditugaskan kepada anak.

Dwi Astuti

Dalam tayangan tersebut, kegiatan belajar mengajar dalam sebuah kelas sudah terlihat jelas. Strategi, pendekatan dan metode pembelajaran sudah bagus, guru aktif memberi motivasi dan stimulasi untuk menumbuhkan rasa percaya diri anak dalam melakukan sesuatu. Media yang dipergunakan sebaiknya lebih diperkaya. Dan di akhir pembelajaran, evaluasi perlu ditambahkan untuk lebih menumbuhkan rasa percaya diri anak anak, dengan memberikan kesempatan anak bercerita tentang hasil karya yang dibuatnya sendiri.

Harimurti

Similar Posts

2,387 Comments

  1. Nama : Rusdiana
    NIM : 858287503

    Materi ini memberikan pendekatan yang sangat berguna untuk mengembangkan kepercayaan diri anak usia dini melalui kegiatan yang kreatif, seperti menggambar sesuatu yang mereka sukai. Hal ini dapat membantu anak-anak merasa lebih dihargai dan termotivasi. Namun, akan lebih baik jika disertakan berbagai teknik lain yang bisa diterapkan oleh guru, serta lebih banyak penekanan pada aspek emosional anak untuk memperkuat rasa percaya diri mereka. Selain itu, struktur penjelasan yang lebih terorganisir akan membuat materi ini lebih mudah dipahami dan diterapkan.

  2. Nama : Jamilah
    Nim : 858311178
    Judul : Anak tidak percaya diri
    Untuk meningkatkan rasa percaya diri pada anak,sebagai seorang pendidik yang dapat dilakukan antara lain sebagai berikut :
    1.Pendidik Memberikan pengakuan dan fujian Kepada anak agar anak merasa dihargai
    2.Pendidik harus bisa menciptakan suasana yang positif dan menyenangkan
    3.Pendidik memberikan motivasi dan dukungan kepada anak.
    Dari Video ini ,dapat kita lihat betapa pentingnya peran seorang pendidik dalam Membangun rasa percaya diri anak.dengan melakukan pendekatan fositif.Hal ini dapat kita terapkan dalam kegiatan kita disekolah.
    Sekian ,Terimakasih.

  3. nama : Yeni Tresna Ningsih
    NIM : 859688628
    Jurusan : PG_PAUD

    anak yang tidak percaya diri adalah anak yang kurang didengar, kurang diperhatikan, kurang di percaya pendapat menurut dirinya. juga orangtua yang tidak memberikan kesempatan pada anak untuk mengungkapkan pendapatnya.
    dari vodeo tersebut, guru mencoba untuk mendekati anak yang dinilai tidak mempunyai rasa percaya diri, didekati di dengar pendapatnya, diberi apresiasi atas apa yang dilakukannya meskipun hanya hal sederhana.

  4. Nama : Yeni Tresna Ningsih
    NIM : 859688628
    Jurusan : PG_PAUD

    anak yang tidak percaya diri adalah anak yang kurang didengar, kurang diperhatikan, kurang di percaya pendapat menurut dirinya. juga orangtua yang tidak memberikan kesempatan pada anak untuk mengungkapkan pendapatnya.
    dari vodeo tersebut, guru mencoba untuk mendekati anak yang dinilai tidak mempunyai rasa percaya diri, didekati di dengar pendapatnya, diberi apresiasi atas apa yang dilakukannya meskipun hanya hal sederhana.

  5. Video tersebut berisi tentang bagaimana membantu anak kecil yang kurang percaya diri dalam mengerjakan tugas sekolah. membahas tentang cara mengidentifikasi anak yang kurang percaya diri dan beberapa teknik yang dapat digunakan guru untuk membantu anak tersebut mengembangkan rasa percaya diri dan kreativitas. Teknik-teknik dalam vidio tersebut termasuk memberi pertanyaan kepada anak-anak tentang pekerjaan mereka, memberi mereka umpan balik positif, dan mendorong mereka untuk mengekspresikan diri secara bebas. Video tersebut juga mementingkan menciptakan lingkungan belajar yang mendukung dan memberi semangat bagi anak-anak.

  6. Anak tidak percaya diri.
    dari vedio pembelajaran di atas sangat membantu dalam mengatasi anak yang belum percara diri dalam kegiatan pembelajarn.
    disana dijelaskan tentang cara mengatasi anak yang belum percaya diri yaitu;
    – Guru menanyakan kepada anak tentag tugas yang diberikan
    – Guru membarikan saran untuk menggambar sesuatu yang disukai meskipun gambar tersebut tidak sesuai tema saat itu
    – Guru memotifasi anak dengan cara meminta anak untuk menggambar sesuatu yang disukai
    – Guru mengeksplorasi hal lain yang bisa dibuat terkait tema yang ditugsakan
    – Guru melakukan pendekatan dengan memotivasi anak
    – Guru meminta anak untuk menerangkan hasil coretan/gambar yang dibuat, dan
    – Guru mengajak anak untuk menggambar bebas diluar ruagan agar anak tidak bosan

  7. Nama mahasiswa : Nunung Nurhasanah
    NIM : 877667838

    Dari video diatas terlihat bahwa bagaimana seorang guru taman kanak-kanak yang sedang menangani anak yang tidak percaya diri dengan berupaya mendekati anak tersebut. Pendekatan yang digunakan dengan memberikan penguatan dengan cara memotivasi anak, menanyakan kepada anak jika masih ragu atau tak mengerti atas tugasnya, memberikan motivasi pada kreativitas anak dengan cara meminta anak untuk melakukan pilihan aktivitas lain yang dapat dilakukan, memberikan saran untuk menggambar sesuatu yang disukai anak yang masih berhubungan dengan tema dan mengeksplorasi hal lain yang bisa dibuat terkait dengan tema menggambar yang sedang ditugaskan kepada anak. Dan cara tersebut bisa membuat anak lebih percaya diri dan bisa mengambil keputusan sendiri dan percaya diri.

  8. Nama : Bernita Wijayanti
    Nim : 857998454

    Dari video diatas di perlihatkan upaya seorang guru TK dalam membimbing seorang anak yang merasa kurang percaya diri dengan kemampuan belajarnya. Guru tersebut menerapkan berbagai strategi, mulai dari memberikan penguatan positif, menciptakan lingkungan belajar yang aman, hingga mendorong eksplorasi minat dan bakat anak. Dengan pendekatan yang personal, guru tersebut berhasil meningkatkan kepercayaan diri anak dan memotivasi anak untuk terus belajar.

  9. Nama : Rita Marliana
    NIM : 858308391
    Mata Kuliah : TAP
    Judul : Anak yang tidak Percaya Diri
    Pada tayangan dalam vidio tersebut, anak yang kurang percaya diri adalah anak yang tidak ditanya kesulitannya dalam proses pembelajaran. selain itu guru juga harus memperhatikan satu persatu anak yang kurang percaya diri dan memberikan motivasi agar anak tersebut mendapatkan dukungan dan berani untuk menunjukkan hasil belajarnya. Guru juga harus ekstra dalam memberikan motivasi kepada semua anak yang ada di kelasnya, hal ini menjadikan anak lebih berani untuk tampil percaya diri.

  10. Nama : Rahmalina
    Nim : 856293296

    Dari video di atas dapat kita lihat strategi yang diterapkan oleh guru taman kanak-kanak untuk menumbuhkan rasa percaya diri terhadap anak didiknya. satu persatu anak didekati oleh guru dan memotivasi anak didik sesuai dengan kebutuhannya. sehingga terciptanya suasana pembelajaran yang menyenangkan bagi anak serta mendorong percaya diri anak untuk berbicara dengan guru, menceritakan keinginan yang akan dilakukan pada lembaran tugas, dan hubungan antar anak didik terjalin baik dengan guru maupun dengan teman-temannya.

Leave a Reply