silahkan klik icon    jika video tidak dapat diputar

Sinopsis

Video ini berisi tentang bagaimana seorang guru yang berusaha untuk menarik perhatian siswa untuk memperhatikan pelajaran yang diberikan. Dalam hal ini guru melakukan beberapa cara diantaranya dengan cara :

  1. Mengajak mahasiswa untuk mengeksplorasi dengan membilang.
  2. Memberi penguatan ketika memberi respon terhadap apa yang kita contohkan.
  3. Meminta siswa menemukan benda lainnya dan menceritakan secara singkat tentang benda yang ditemukannya itu

Rusdianto

Dalam tampilan video materi pembelajarannya adalah penjumlahan dan pengurangan suatu bilangan. Tujuan pembelajarannya adalah agar siswa dapat menjumlah dan mengurangkan suatu bilangan. Dalam mengawali pembelajaran guru kurang menggunakan prinsip apersepsi, padahal ini sangan penting dalam pembelajaran matematika. Seperti kita lihat waktu guru masuk kelas suasana masih gaduh karena mungkin ada waktu jeda pergantian mata pelajaran tertentu. Pentingnya apersepsi ini yang penting adalah untuk menyiapkan mental siswa untuk masuk ke mata pelajaran matematika, dan untuk menghubungkan materi pembelajaran yang lalu dengan mata pelajaran sekarang. Pemanfaatan metode sudah tepat yaitu tanya jawab dan demonstrasi, hanya seharusnya siswa disuruh kedepan untuk mencoba menjumlahkan atau mengurangkan benda tersebut, sehingga siswa akan lebih memperhatikan pembelajaran karena kemungkinan ada anak yang ingin mencoba. Disamping itu hasil pembelajaran anak akan lebih menjiwai materi yang kita berikan, dan kesan yang ada dalam benak siswa akan lebih tahan lama, sehingga akan mudah di reproduksi sewaktu-waktu diperlukan.
Kesan Umum dalam pembelajaran: Kami melihat penampilan guru kurang rapi, misalnya guru tersebut tidak memakai sepatu tetapi hanya menggunakan sepatu sandal yang terkesan kumuh. Didamping itu pakaiannya kurang rajin nampak ada sebagian bajunya yang lepas. Pembelajaran akan lebih berhasil jika guru dalam menyampaikan pembelajaran dengan berpakaian yang rajin, dan metode yang dipergunakan banyak melibatkan siswa untuk mencoba.

Drs. Badjuri, M.Pd.

  1. Dalam pembukaan guru sebaiknya menjelaskan dulu tentang konsep ‘bertambah’ dan ‘berkurang’. Terkadang murid sulit untuk mengerti bila ada soal cerita yang menggunakan persamaan kata dari bertambah (diberi, membeli lagi, dsb), atau berkurang (rusak, pecah, hilang, dimakan, dsb).
  2. Pemakaian media sudah cukup tepat tapi hanya sebagai media visual saja.
  3. Materi sesuai dengan perserta didik cukup.
  4. Materi sudah sesuai dengan kurikulum.

Tri Ekowati

Similar Posts

3,012 Comments

  1. Selamat pagii

    Nama : Lia Hutabarat
    NIM : 860128701
    Ijin mendiskusikan dari video yang diatas mengenai seri pembelajaran sd tentang menarik perhatian siswa.
    dalam video digambarkan seorang guru sedang menarik perhatian siswa dengan melakukan komunikasi yang tentu saja semua murid mengetahuinyaa ketika guru melakukan nya respon murid yang sedang asik bermain akan langsung memperhatikan guru karena dianggap suatu gerakan atau komunikasi tersebut adalah tanda bahwa mereka harus memperhatikan guru
    terimakasih

  2. Selamat pagii

    Nama : Lia Hutabarat

    NIM : 860128701

    Ijin mendiskusikan dari video yang diatas mengenai seri pembelajaran sd tentang menarik perhatian siswa. dalam video digambarkan seorang guru sedang menarik perhatian siswa dengan melakukan komunikasi yang tentu saja semua murid mengetahuinyaa ketika guru melakukan nya respon murid yang sedang asik bermain akan langsung memperhatikan guru karena dianggap suatu gerakan atau komunikasi tersebut adalah tanda bahwa mereka harus memperhatikan guru terimakasih

  3. Assalamualaikum warahmatullah..
    Nama : Anindi Saraswati Putri
    kelas : Pemantapan Kemampuan Mengajar 93
    Nim : 859430549

    Hasil analisis terhadap tersebut adalah Alangkah baiknya jika pada awal pembelajaran siswa diajak untuk berdoa terlebih dahulu dan juga melakukan ice breaking agar siswa lebih bersemangat dan fokus untuk mengikuti pembelajaran, sebenarnya menurut saya metode pembelajaran sudah tepat yaitu tanya jawab, hanya saja seharusnya siswa disuruh maju kedepan untuk mencoba menjumlahkan atau mengurangkan benda tersebut, sehingga siswa akan lebih memperhatikan pembelajaran. menurut saya penampilan guru kurang rapi, guru tersebut tidak memakai sepatu tetapi memakai sandal. Di samping itu pakaiannya juga kurang rapi nampak ada sebagian bajunya yang lepas. Pembelajaran akan lebih berhasil jika guru dalam menyampaikan pembelajaran dengan berpakaian yang rapih, dan metode yang dipergunakan banyak melibatkan siswa.

  4. Nama: intan indriyani
    Nim :857025951
    Progam : S1 PGSD

    Izin memberi komentar terhadap video tersebut 🙏
    Di awal video guru blm berhasil menguasai kelas,di awal guru blm menguasai pembukaan dalam kelas seperti melakukan absen pagi, memberikan ice breaking untuk menarik perhatian siswa agar semangat belajar. Akan tetapi sy setuju dengan penyampaian guru tersebut dengan cara memberikan contoh yang kongkret terhadap penjumlahan dan pengurangan dengan cara memberikan contoh buah jeruk .

  5. Nama : Diana Nopita Sari
    Nim : 858468654
    Upbjj : Samarinda
    Berdasarkan tayangan video tersebut, saya ingin memberikan beberapa tanggapan terkait apa yang ada di dalam video tersebut. Yang pertama, pada saat awal video ditampilkan ketika guru masuk ke dalam ruang kelas, penampilan guru kurang rapi ketika mengajar. Kurangnya persiapan guru sebelum mengajar di mulai, contohnya dengan membuat pra pembelajaran semenarik mungkin. Contoh nya dengan mengajak siswa melakukan kegiatan ice breaking seperti menyanyi, melakukan gerak badan dan bermain game. Kelebihannya guru memberikan penjelasan dan juga memberikan contoh mengenai materi yang di ajarkan kepada siswa, guru menggunakan media pembelajaran berupa jeruk untuk menarik perhatian siswa pada materi pembelajaran.

  6. Nama: Nunik Susanti
    NIM: 857874657
    Video tersebut menginspirasi pentingnya kesiapan belajar siswa. Siswa yang belum konsentrasi terhadap pembelajaran perlu diberikan perhatian agar siswa dapat berkonsentrasi dalam pembelajaran. Seperti dengan memberikan pertanyaan yang dikaitkan dengan keadaan keseharian siswa. Apabila siswa sudah dapat berkonsentrasi maka pembelajaran dilakukan.
    Keberhasilan pembelajaran dipengaruhi salah satunya dengan kesiapan belajar siswa.

  7. Nama : Heni
    Nim : 858592716
    POKJAR : boalemo
    UPBJJ : gorontalo
    Dari vidio tersebut dapat di simpulkan bahwa guru harus cerdas dalam menarik perhatian siswa,sehingga pembelajaran dapat berjalan dengan lancar dan tidak menimbulkan kebosanan dalam diri siswa.Karena keberhasilan pendidikan bukan hanya di ukur sebarapa pintar nya gurunya, tapi bagaimana cara pendidik untuk berhasil menyampaikan materi dan membuat anak faham dan senang terhadap materi yang di sampaikan
    Terimakasi….

  8. Nama : laeli Nurul jannah
    Nim : 855727893
    Prodi : PGSD S1 Supaya pembelajaran efektif dan berkualitas guru harus mampu memusatkan dan menarik perhatian siswa dalam pembelajaran, seperti halnya video diatas kita dapat melihat bagaimana pentingnya bagi guru untuk mampu menarik perhatian siswa.
    Dalam vidio diatas juga guru tidak mengawali pembelajaran dengan membuka dengan melakukan salam,mengecek kehadiran siswa, doa, apersepsi, dan ice breaking. media yang digunakan sudah tepat dan menarik namun masih belum menunjukan keterlibatan siswa sebanyak-banyaknya. belum terlihat melaksanakan pembelajaran dengan menggunakan metode yang bervariasi, belum terlihat keterampilan membimbing kelompok kecil, belum terlihat memberikan penguatan serta keterampilan menutup pembelajaran.

  9. Nama: Sawiri
    Nim : 855732437
    Pokjar : Sidomulyo

    Menurut pendapat saya kelebihan dari video tersebut adalah
    1.guru mengajak siswa untuk mengeksploitasi dengan menghitung
    2.Guru memberikan contoh langsung dengan benda atau sesuatu yang telah dipersiapkan
    3.Guru melakukan tanya jawab sehingga membangkitkan minat belajar siswa dalam pelajaran matematika tersebut
    4.Siswa tutupan antusias Dalam proses pembelajaran matematika
    Kelemahan
    jelaskan dari kedua video tersebut yaitu :
    1.Guru belum siap untuk mengajak karena masih memakai sandal jepit ketika masuk kelas sehingga siswa merasa bosan sehingga tidak ada niat belajar siswa
    2.Siswa kurang termotivasi dalam mengikuti proses pembelajaran
    3.Metode yang digunakan hanya satu macam tidak bervariasi sehingga siswa akan lebih mudah bosan.

  10. Nama : Junaidi
    NIM : 820536825
    program : PGSD S1

    Video ini berisi tentang bagaimana seorang guru yang berusaha untuk menarik perhatian siswa untuk memperhatikan pelajaran yang diberikan. Dalam hal ini guru melakukan beberapa cara diantaranya dengan cara sebagai berikut:

    Mengajak mahasiswa untuk mengeksplorasi dengan membilang.
    Memberi penguatan ketika memberi respon terhadap apa yang kita contohkan.
    Meminta siswa menemukan benda lainnya dan menceritakan secara singkat tentang benda yang ditemukannya itu

Leave a Reply