silahkan klik icon    jika video tidak dapat diputar

Sinopsis

Kemampuan siswa dalam menyelesaikan soal cerita masih terkendala. Guru sering mengalami kesulitan bagaimana membelajarkan pada siswa cara menyelesaikan soal cerita.

Pada video ini menggambarkan bagaimana strategi seorang guru dalam membantu siswa untuk memahami dan menyelesaikan soal cerita. Alternatif pembelajaran dalam tayangan video ini memperlihatkan bagaimana guru mengajak siswa mempraktekkan konteks pada soal yaitu melakukan permainan jual beli dengan uang kertas mainan dan alat peraga buah-buahan. Siswa berkesempatan mempraktekkan secara langsung dan mengetahui berapa jumlah uang mainan yang harus dibayarkan untuk pembelian sejumlah belanjaan. Pembelajaran menjadi menyenangkan dan menyebabkan penyelesaian soal cerita menjadi mudah bagi siswa.

Idha Novianti

Video ini berupaya menjelaskan konsep pencerminan yang diawali dengan pertanyaan terkait jarak antara cermin dan benda nyata serta jarak antara cermin dan bayangan benda tersebut. Konsep yang ditanyakan oleh guru tersebut sangat sulit dijawab siswa, bahkan mungkin oleh siswa SMA sekalipun, jika didasarkan pada peragaan tersebut yang memang tidak memberikan ide atau gambaran tentang jarak yang ditanyakan. Dalam video ini, pertanyaan tersebut berusaha dijawab melalui penjelasan langsung dari guru dan kerja kelompok di antara para siswa.

Dalam video ini, para siswa kurang mendapat penjelasan konsep dari guru terkait dengan jarak. Penjelasan guru yang diberikan kurang memperjelas makna pencerminan dan peragaan di atas meja juga kurang mampu menunjukkan bagaimana hasil pencerminan itu diperoleh dan mengapa seperti itu hasilnya. Guru di akhir kegiatan tidak memberikan konfirmasi atau penekanan konsep yang tepat, khususnya jawaban terhadap pertanyaan di awal pembelajaran. Apakah jarak tersebut sama?

Dilihat dari aspek pembelajaran, tampak bahwa guru mengarahkan agar siswa bekerja secara kelompok, tapi sayang tidak tergambar secara jelas, bagaimana masing-masing siswa dalam kelompoknya sampai pada pemahaman konsep melalui diskusi kelompok yang intensif. Peran guru justru lebih dominan dalam meminta siswa dalam kelompok siswa untuk menjawab pertanyaan tentang bagaimana kira-kira bayangan dari esbuah benda jika dicerminkan. Tidak digarisbawahi bagaimana jarak antara titik sudut atau sisi dan cermin serta perbandingannya dengan jarak antara cermin dan bayangan benda tersebut.

Dalam video ini ada gambaran bahwa guru memberi penjelasan di saat siswa dalam posisi duduk berkelompok, suatu setting kelas yang sebaiknya dihindari, karena bisa mengakibatkan siswa sakit pinggang atau sakit leher. Sebaiknya guru menjelaskan di depan kelas saat siswa semuanya duduk biasa menghadap ke depan dan tidak dalam posisi membelakangi guru. Di saat mereka diskusi kelompok guru sebaiknya ikut terlibat diskusi di dalam kelompok.

Prof. H. yaya kusumah (UPI Bandung)

1. Dalam pembukaan guru harus memasukkan konsep perkalian.

2. Pemakaian media sudah cukup tepat.

3. Materi sesuai dengan perserta didik dan kurikulum.

Taufik Ma’ruf

Similar Posts

81 Comments

  1. Assalamualaikum wr.wb.
    Saya Maya Artami Nim 859810889 Universitas terbuka Palembang Program studi PGSD.

    Saya sangat terinspirasi memberikan pembelajaran mengenai soal cerita seperti video yang saya tonton.
    Guru telah menggunakan media pembelajaran agar membuat siswa melakukan aktualisasi diri secara konkret dimana pembelajaran dikelas namun serasa bisa melakukan transaksi jual beli sehingga siswa dapat memecahkan masalah soal cerita dengan sangat mudah. Pembelajaran dengan terjun langsung melakukan kegiatan seperti ini akan merangsang penalaran siswa kedepannya menyelesaikan tugas soal cerita dengan baik.

  2. Nama : Dwi Oktihana
    UPBJJ: Batam
    Nim : 856078554

    Assalamualaikum dan selamat malam

    Saya sangat tertarik dengan video pembelajaran yang saya lihat ini karena untuk zaman sekarang guru harus bisa memberikan pemahaman yang real dan bersifat nyata sehingga siswa dapat memahami materi dalam menyelesaikan soal cerita secara mandiri dan tepat . Apalagi di dalam pembelajaran matematika ini sangat membantu untuk para guru agar bisa membuat kelas dan pembelajaran yang menyenangkan dengan menggunakan alat peraga yang sesuai dengan kebutuhan siswa .

  3. Nama : Reni Ayuni
    Nim : 856492002
    UPBJJ : Pekan Baru

    Assalamualaikum , saya izin menanggapi video pembelajaran diatas, menurut saya media pembelajaran yang digunakan sangat efektif untuk meningkat daya tarik siswa dalam mengikuti pembelajaran, terlebih dengan memainkan peran penjual dan pembeli dengan media buah buahan dan uang yang sangat relevan dalam kehidupan sehari-hari dapat lebih meningkatkan daya ingat dan berfikir anak sehingga siswa lebih mudah memahami pembelajaran tersebut.

  4. Nama : Nesya apuspita Putri Harefa
    Nim : 856056233
    UPBJJ : UT-MEDAN

    Saya sangat beruntung telah menyaksikan video tersebut, karena setelah menyaksikan tayangan video tersebut, yang selama ini menjadi kendala saya dalam memberikan pemahaman kepada para siswa tentang menyelesaikan soal cerita, saya jadi memiliki metode baru dalam menyelesaikan soal cerita bagi para murid yang kurang memahami tentang soal cerita. Terlebih ketika dibagikannya uang kertas mainan dan buah-buahan terhadap para murid yang berperan sebagai penjual dan pembeli. Dan ternyata, banyak sekali cara sederhana namun efektif dengan alat peraga yang menarik yang dapat kita gunakan untuk menanamkan konsep dan cara berhitung dengan soal cerita pada siswa.

  5. Nama. : Meishy Gersbby
    Nim : 859786762
    UPBJJ. : UT Medan

    Assalamualaikum Wr.Wb.
    Terimakasih telah memberikan video motivasi mengajar dan untuk melakukan kegiatan mengajar lebih baik lagi. Di sini saya memberikan tanggapan di dalam pembelajaran sudah efektif dan baik karna di dalam pembelajaran guru mendorong siswa lebih aktif lagi di dalam pembelajaran.dimana guru menciptakan suana kelas dengan menggunakan kegiatan praktik secara langsung kepada siswa. Dan di mana siswa dapat mengembangkan komunikasi dengan baik dengan teman-teman nya. Di dalam menggunaka game siswa lebih menangkap cepat dan tidak bosan dalam kegiatan pembelajaran matematika ini. Untuk guru, gurunya sangat kreatif dan dapat sebagai contoh untuk guru lain. Untuk mengeluarkan ide-ide untuk melakukan kegiatan siswa secara langsung.
    Terimakasih

  6. Nama. : Meishy Gersbby
    Nim : 859786762
    UPBJJ. : UT Medan

    Assalamualaikum Wr.Wb.
    Terimakasih telah memberikan video motivasi mengajar dan untuk melakukan kegiatan mengajar lebih baik lagi. Di sini saya memberikan tanggapan di dalam pembelajaran sudah efektif dan baik karna di dalam pembelajaran guru mendorong siswa lebih aktif lagi di dalam pembelajaran.dimana guru menciptakan suana kelas dengan menggunakan kegiatan praktik secara langsung kepada siswa. Dan di mana siswa dapat mengembangkan komunikasi dengan baik dengan teman-teman nya. Di dalam menggunaka game siswa lebih menangkap cepat dan tidak bosan dalam kegiatan pembelajaran matematika ini. Untuk guru, gurunya sangat kreatif dan dapat sebagai contoh untuk guru lain. Untuk mengeluarkan ide-ide untuk melakukan kegiatan siswa secara langsung.
    Terimakasih

  7. Nama: Putri Raudatul Zannah
    Nim: 855857211
    UPBJJ: UT MEDAN

    Assalamu’alaikum Wr.Wb.

    Saya izin menanggapi video diatas, video diatas sangat menginspirasi saya untuk mengikuti kegiatan belajar ketika mengajarkan siswa cara memahami dan mengerjakan soal cerita, video mengerjakan soal cerita, belajar memahami cara menyelesaikan soal cerita diatas sangat memotivasi. Metode yang digunakan sangat baik
    Dengan pengunaan media/alat peraga dan dengan memberikan peran, siswa dapat menyelesaikan soal cerita dengan benar selain itu guru melakukan tanya jawab kepada siswa untuk mengetahui seberapa paham siswa atas materi yang sudah disampaikan.

  8. Nama : Parisa Barkah
    Nim : 855864976
    UPBJJ : Medan

    Video diatas sangat memotivasi saya bagaimana melakukan kegiatan mengajar yang lebih baik lagi. Saya jadi lebih memahami bagaimana agar siswa itu aktif ketika saya mengajar, seperti video di atas mengajak siswanya untuk praktik secara langsung, menggunakan game siswa agar siswa tidak bosan, dan cara-cara tersebut membuat saya jadi lebih kreatif lagi dalam mengajar.

  9. Kekurangan nya tidak ada mengucapkan salam, menyapa anak anak, menanya kabar anak anak dan mengabsen anak anak.

    Kelebihan nya guru mengajarkan anak anaknya sambil bermain peran, itu akan membuat anak tersebut tidak merasa bisa. Untuk mempelajari pelajaran matematika dengan soal cerita

  10. Nama : Rini Rachmania
    Nim : 858053842
    Upbjj : Pontianak

    Dari video ini kita dapat melihat guru berusaha untuk melibatkan murid dalam proses pembelajaran dengan menggunakan media pembelajaran
    sehingga siswa semakin tertarik dan mudah memahami dan menyelesaikan contoh soal cerita.
    dalam pembelajaran khususnya dalam pelajaran Matematika di sekolah dasar yang dapat memberikan ide bagi saya untuk menerapkan media tersebut dalam pembelajaran Matematika materi soal cerita.

Leave a Reply