silahkan klik icon jika video tidak dapat diputar
Sinopsis
Membentuk karakter paling tepat dilakukan sejak usia dini sebagai pondasi awal. Jika dapat terbentuk dengan baik maka pada generasi mendatang akan menjadi generasi yang berkarakter kuat. Untuk mewujudkan PAUD berkualitas maka dibutuhkan kerjasama yang kuat antara keluarga (orang tua), lingkungan sekolah dan masyarakat. Tantangan dunia pendidikan di era globalisasi saat ini demikian kompleks, telah memberikan banyak perubahan dan dampak terhadap masyarakat sekitar salah satunya adalah asimilasi dalam bentuk budaya. Pergeseran nilai , akulturasi dan asimilasi dari berbagai pilar budaya perlu disikapi dengan cermat dan komprehensif. Tutur kata/ucapan/kata/kalimat, sikap/perilaku/adab dan pola fikir turut serta mengiringi perubahan tersebut.
PERTANYAAN PEMACU DISKUSI
- Apa pendapat Anda mengenai tayangan video tersebut?
- Hal apa saja yang dapat membantu mengenalkan cinta tanah air pada anak?
- Bagaimana sikap Anda jika menemukan keluarga yang menggunakan bahasa daerah?
- Bagaimana peran orang tua dalam memberikan teladan pada anak mengenai cinta tanah air? Berikan pendapat Anda!
- Bagaimana peran sekolah dalam mengenalkan cinta tanah air pada anak? Berikan contoh!
1. Menurut pendapat saya mengenai tanyangan vidio tersebut untuk membentuk karakter paling tepat dilakukan pada anak usia dini dimulai dari dalam keluarga,karena anak adalah generasi penerus Bangsa yang kuat,hebat,pintar yang perlu dibimbing,di ajar, mengenalkan dan bagaimana mencintai Tanah Air Indonesia,Kebudayaan,penanaman nila-nilai luhur.Namun sayang dalam dua vidio singkat tersebut terutama vidio yang pertama belum sepenuh mengajarkan pada anak tentang kecintaan bagi bangsa dan tanah air indonesia,kebudayaan,nilai-nilai luhur sendiri . Pada hal orang tua adalah sebagai guru panutan didalam rumah karena orang tua dalam vidio tersebut lebih mencintai karya-karya,produk-produk,tempat wisata luar negeri darpada dalam negeri atau Tanah air Indonesia sebagai kebanggan bagi kita semua.
2.Hal-hal yang bisa membantu mengenalkan cintah tanah air bagi anak melalui karya-karya,kreativitas,seni,kegiatan seperti Upacara Bendera,memperkenalkan hari hari raya besar,tokoh-tokoh Pahlawan,tarian daerah,bahasa daerah,bahasa indonesia yang baik dan santun,baju-baju daerah
3.sikap saya ketika menemukan keluarga yang menggunakan bahasa daerah adalah saya harus menghormati dan menghargai,dan bahkan saya bangga bhwa keluarga itu bisa mengajarkan kepada anggota lainnya untuk menggunakan bahasa daerah.
4.Peran orang tua dalam memberikan teladan pada anak mengenai cinta tanah air adalah berperan sebagai guru atau pengajar ,panutan,kebanggaan,bagi anak .
5.peran sekolah dalam mengenalkan cinta tanah air pada anak : untuk menumbuhkan dan mengenalkan cinta tanah air pada anak adalah 1) . melaksanakan upacara setiap hari senin dan hari-hari besar negara serta menyanyikan lagu kebangsaan,2).Memasang bendera merah putih disekolah,3).Mengajarkan sejarah bangsa indonesia,4).Menggunakan bahasa indonesia dengan baik dan santun untuk percakapan sehari-hari.
contoh
Nama : Akhmad aziswanto
Nim : 858691884
Program studi : s1 pgsd
a. Menurut saya tayangan video tersebut cukup menarik dan memberi inspirasi bagi guru-guru PAUD yang lainnya. Penggunaan strategi pendekatan, metode, dan media yang digunakan juga sudah sesuai dengan karakteristik peserta didik. Anak usia TK perlu diberikan penanaman pembiasaan melalui kegiatan-kegiatan yang menarik. Seperti pada tayangan tersebut yaitu karcis parkir, sebagai salah satu cara menanamkan ketertiban dan disiplin untuk antri. Namun sebaiknya guru tidak lebih dominan, tidak terlalu terlibat jauh dalam proses pembelajaran tersebut, guru hanya perlu mengarahkan saja.
b. Banyak hal dan cara yang bisa dilakukan untuk mengenalkan cinta tanah air pada anak. Misalnya; melalui kegiatan pembiasaan sehari-hari anak. Seperti membuang sampah pada tempatnya, menjaga dan merawat tanaman, menyanyikan lagu-lagu nasional, menghormati bendera, dan sebagainya.
c. Sikap saya jika menemukan keluarga yang menggunakan bahasa daerah, tentunya sangat senang dan saya sebagai pendidik juga akan mensuport anak-anak dikelas saya untuk belajar bahasa daerah mereka masing-masing, minimal anak-anak bisa mengenal bahasa daerah mayoritas ditempat mereka sekolah. Seperti di tempat saya mayoritas suku Paser.
d. Orang tua sangat berperan penting dalam memberikan teladan pada anak mengenai cinta tanah air. Orang tua harus mengajarkan hal-hal yang menumbuhkan rasa cinta tanah air terhadap anak-anak nya dirumah melalui pembiasaan sehari-hari.
e. Selain orang tua dirumah sekolah juga memiliki tugas dan peran yang sangat menentukan untuk mengenalkan cinta tanah air pada anak. Tentunya disekolah anak-anak akan lebih terarah karena guru memiliki program yang jelas terkait pengenalan cinta tanah air. Contohnya: Setiap hari Senin dilakukan upacara bendera dan anak menjadi petugas upacara secara bergantian, membuang sampah setiap hari sesuai dengan jadwal piket kelas.
Nama : Eti Agustina
NIM : 855704667
JUDUL : Pengenalan Cinta Tanah Air pada Anak Usia Dini
1. Pendapat saya mengenai tayangan video tersebut adalah, penting sekali menanamkan rasa cinta tanah air kepada anak usia dini yang dimulai dari lingkungan terdekat anak yaitu keluarga dalam hal ini adalah orang tua. Sikap dan perilaku orang tua dalam mengenalkan budaya bangsa sendiri sangatlah penting , hal ini dapat dilakukan dengan menggunakan produk dalam negeri maupun menerapkan nilai luhur budaya bangsa sendiri. Mengenalkan produk dan budaya bangsa sendiri pada anak usia dini dapat menumbuhkan rasa cinta tanah air pada diri anak. Dalam tayangan video tersebut orang tua lebih condong untuk menggunakan produk luar negeri dan mengikuti budaya luar negeri. Hal tersebut tentunya tidak menunjukan sikap cinta terhadap tanah air dan tidak menanamkan nilai luhur budaya bangsa sendiri.
2. Hal-hal yang dapat membantu mengenalkan cinta tanah air pada anak diantaranya dengan mengenalkan para pahlawan kemerdekaan, menceritakan sejarah perjuangan bangsa Indonesia, menggunakan produk produk dalam negeri, mengenalkan dan menerapkan adat istiadat dan budaya bangsa, menggunakan baju adat daerah di Indonesia pada saat memperingati hari besar nasional.
3. Jika ada keluarga yang menggunakan bahasa daerah maka sikap saya menghormati dan mengharagainya.
4. Peran orang tua dalam memberikan teladan pada anak mengenai cinta tanah air dapat memberikan dampak yang positif bagi anak dalam membentuk karakternya untuk cinta tanah air karena orang tua merupakan panutan bagi anak-anaknya. Sikap memberikan teladan mengenai cinta tanah air oleh orang tua dapat dijadiakan contoh oleh anak-anaknya sehingga menummbuhkan rasa cinta terhadap tanah air.
5. Peran sekolah dalam mengenalkan cinta tanah air pada anak sangat penting, karena dari kegiatan yang dilaksanakan disekolah anak-anak dapat memahami mengenai nilai-nilai cinta tanah air. Contohnya kegiatan rutin upacara bendera tiap hari senin, mengajarkan lagu-lagu nasional, memperingati hari besar nasional seperi Hari Pahlawan, Hari Kartini, peringatan Hari kemerdekaan tiap tanggal 17 Agustus, Hari Kesaktian Pancasila, mengajarkan beberapa tari dan lagu daerah.
Sri Wahyuni (857231734)
1. Anak sangat antusias dan senang dalam menunjukan kecintaanya pada tanah air, namun orang tua kurang mendukung daya pikir anak dalam mengembangkan cinta tanah air Indonesia. Seharusnya pembentukan karakter dimulai dari lingkungan keluarga/orang tua mendukung daya kreatifitas anak supaya dapat berkembang lebih optimal.
2. Hal yang dapat membantu mengenalkan cinta tanah air yaitu orang tua mengajak anak untuk menyanyi bersama lagu nasional, mengenalkan makanan tradisional, mengenalkan kebudayaan daerah, mengenalkan tokoh-tokoh/ pahlawan.
3. Keluarga yang menggunakan bahasa daerah, menghargai kebiasaan penggunaan bahasa daerah tersebut, dan bahasa daerah merupakan salah satu warisan kebudayaan Indonesia yang harus tetap dipertahankan dan dilestarikan sebagai bentuk cinta kebudayaan Indonesia, selain itu keluarga tersebut juga perlu dikenalkan untuk menggunakan bahasa nasional yaitu bahasa Indonesia sebagai bahasa persatuan.
4. Peran orang tua memberikan teladan cinta tanah air yaitu dengan mengenalkan makanan makanan tradisonal, mengenalkan bahasa daerah, mengenalkan tempat tempat bersejarah, mengenalkan dan menggunakan produk Indonesia.
5.Peran sekolah dalam mengenalkan cinta tanah air yaitu dengan mengenalkan hari Nasional pengingatan hari kemerdekaan, hari pahlawan, hari sumpah pemuda, hari Kartini, mengenakan pakaian adat, menyanyikan lagu nasional dan lagu lagu daerah.
Nama : Insanah
NIM : 857606653
Judul Pengenalan Cinta Tanah Air Pada Anak Usia Dini
Pendapat saya mengenai Video yang ditayangkan tentang Pengenalan Cinta Tanah Air Pada Anak Usia Dini, sebagaimana video yang diajarkan di Keluargaa maupun disekolah hampir sama, mereka sudah mengenalkan unsur-unsur dari negara Luar.
Negara kita adalah negara Bhineka Tunggal Ika yang terdiri dari bermacam-macam suku, sebaiknya baik orang tua maupun pendidik mengenalkan terlebih dahulu apa yang menjadi kekayaan yang dimiliki oleh Tanah Air kita sehingga menumbuhkan Si anak terhadap Kecintaan Tanah Air.
Banyak yang bisa dilakukan orang tua maupun pendidik untuk mengenalkan pada anak untuk mencintai Tanah Air,sebagai contoh : ada Alat musik tradisional, pakaian tradisional, tarian trdisional, Nyanyian tradisional, Makanan tradisional dst.
Adapun Rambu-rambu tentang Pengenalan Cinta Tanah Air Pada Anak Usia Dini adalah :
1. Harus yang mudah ditemuidi Alam atau Lingkungan sekitar anak.
2. Mudah diduplikasi atau diperbanyak
3. Berbiaya murah dan sebaiknya dari barang yang sudah tidak terpakai atau Loose Parts
4. Bernilai muatan Cinta Tanah Air dan Budaya Bangsa Indonesia
Nama : Rauzatul Jannah
NIM : 855888864
Judul : Penganalan cinta Tanah Air pada anak usia dini.
1. Pendapat saya mengenai video Pengenalan Cinta Tanah Air PadaAnak Usia Dini, video yang pertama dipentontonkan dimana keluarga tidak mengajarkan kepada anaknya akan cinta kepada tanah air melainkan lebih mengenalkan negara luar kepada anaknya. Bukan maksudnya tidak boleh mengenalkan negara luar tapi kita selaku orang tua harus menamkan rasa cinta kepada negara ini karena anak akan menjadi penurus negara nantinya. Akan tetapi pada video kedua sudah mulai mengenalkan tentang negara tercinta kita ini, tapi orang tua ini juga mengenalkan negara luar. Jadi dapat saya simpulkan kedua video tersebut orang tua mereka tidak telalu mencintai negara tercinta ini yaitu dapat kita lihat mereka yang mengenalkan tokoh-tokoh luar, makanan luar, lagu-lagu luar dan juga budaya luar. Sedangkan anak-anak mereka sangat semangat untuk belajar tentang negara tercinta ini. Oleh karena itu dukungan dan dorongan dari orang tua sangat penting untuk anak seusia ini.
2. Hal dapat membantu kita untuk mengenalkan cinta akan tanah air kepada anak yaitu dengan mengenalkan tokoh-tokoh penting di negara indonesia,
makanan khas negara Indonesia di setiap daerah , budaya yang beraneka ragam, bahasa daerah indonesia yang beraneka ragam dan masih banyak hal yang lain yang dapat kita perkenalkan kepada anak. Pengenalan ini tidak hanya di sekolah melainkan juga harus di rumah karena anak lebih banyak menghabiskan waktu dirumah.
3. Sikap saya jika ada menemukan keluarga yang menggunkan bahasa daerah, saya tentu akan sangat menghargai dan menghormati karena itu merupakan warisan dari para nenek moyang kita yang tidak boleh hilang karena itu bentuk cinta kepada negara ini karena negara kita memiliki beranega ragam Bahasa daerah. Tatapi tetap mengajarkan kepada anak bahasa Indonesia karena itu bahasa negara kita dan kesatuan kita.
4. Pendapat saya mengenai peran kita sebagai orang tua dalam memberikan teladan kapada anak tentang mengenalkan cinta akan tanah air ini yaitu dengan memberikan pengetahuan tentang negara ini dengan cara bercerita kepada anak tentang negara indonesia, membawa anak ke tempat wisata atau bersejarah, mengenalkan produk lokal. Kita sebagai orang tua bisa berperan sebagai panutan, kebanggan dan pengajar. Yaitu dengan mengenalkan foto pahlawan dan bendera indonesia.
5. Peran guru dalam mengenalkan cinta tanah air pada anak untuk mengenalkannya itu dengan melakukan peringatan hari kemerdekaan, mengajarkan tari-tari tradisional, menggunakan bahasa indonesia yang santun dan baik dan mengajarkan atau mengenalkan sejarah Indonesia dengan membaca buku cerita. Itu akan memudahkan guru untuk mengenalkan cinta akan tanah air kepada anak-anak didik kita.
nama : chairunnisa
nim : 859875765
judul : pengenalan cinta tanah air pada anak usia dini
1. dalam video yang pertama keluarga atau ibunya kurang mendukung anaknya untuk mencintai tanah air,karna disaat anaknya menanyakan nama seorang pahlawan indonesia ibunya tidak mengetahui,saat anak menyanyikan lagu daerah ibunya juga kurang paham,bahkan ibunya lebih mengajarkan anaknya untuk liburan ke luar negeri dibandingkan di tanah air sendiri.
dalam video yang ke dua,keluarga atau ibunya memberikan pengajaran yang cukup seimbang,dimana sembari mengajarkan tentang negara luar,ibu juga memahami tentang tanah air dan mendukung pilihan anak untuk mencintai tanah air indonesia.
2. hal yang dapat membantu mengenalkan cinta tanah air pada anak adalah:
– mengenalkan tempat-tempat wisata yang ada di indonesia
– mengenalkan makanan khas indonesia
– mengenalkan pakain khas,kesenian serta kerajinan2 yang ada di indonesia
3. sikap saya sangat menghargai dan merasa bangga masih ada yang mengenalkan bahasa daerah pada anaknya
4.peran orang tua dalam memberikan teladan pada anak mengenai cinta tanah air adalah: mengenalkan dan mengajarkan bahasa daerah pada anak,mengenalkan anak dengan makanan khas.,pakaian khas,dan macam macam suku yang ada di indonesia,serta menggunakan produk dalam negeri
5. peran sekolah dalam mengenalkan cinta tanah air pada anak yaitu dengan cara mengenalkan nama negara indonesia,warna bendera,dasar negara,lagu kebangsaan,melakukan upacara,serta mengajarkan tarian-tarian daerah,dan banyak hal lain lagi.
nama : Siti Fitriya
NIM : 858828795
Prodi : PG PAUD
Pokjar : Kedungkandang
1.Pendapat saya tentang vidio itu adalah langkah yang baik bagi karakter anak sejak usia dini karena sebagai pondasi awal.dengan adanya vidio ini kita bisa menanamkan kepada anak tentang mencintai tanah air yang bertujuann agar anak-anak mulai mengenal,memiliki rasa bangga, rasa menghargai, rasa menghormati. Anak anak lebih mengenal budaya dan lagu lagi anak, lagu daerah dan lagu nasional, mengenalkan anak dengan mengajak anak berbicara bahasa daerah masing masing. Kebanggaan akan bangsa dan negara sendiri dan rasa cinta tanah air perlu dimiliki sebagai sumber motivasi semangat yang mendorong setiap siswa untuk siap berjuang dan berkorban bagi bangsa dan negara
2.- dapat dimulai dari mengenalkan anak dengan mengajak anak berbicara bahasa daerah masing masing
– mengenalkan bahasa, lagu, dan juga makanan daerah khas indonesia
– belajar dengan tekun
– menjaga kelestarian lingkungan
– tidak memilih memilih teman
-melaksanakan upacara setiap hari senin dan hari hari besar negara serta menyanyikan lagu indonesia Raya
– memasang bendera merah putih disekolah
– mengajarkan sejarah bangsa indonesia
3. Kita tetap harus menghargainya , karena bahasa daerah memegang peranan penting sebagai identitas bangsa, ciri khas bangsa, alat komunikasi
4. Peran orang tua sangat penting bagi anak dalam menumbuhkan rasa cinta tanah air, dengan cara orang tua bisa menjadi teladan bagi anak, memperkenalkan lagu lagu nusantara, menggunakn bahasa daerah dirumah,mengikuti les ketrampilan, rekreasi budaya keluarga, mencoba makanan dari daerah yg berbeda dari asal kita,perkenalakn mereka dengan aneka pakaian tradisional
5. Dengan cara menanamkan dan menumbuhkan sikap rasa cinta tanah air melalui proses pendidikan
Contohnya= mengikuti upacar bendera dengan khidmat, menyanyikan lagu indonesia raya tanpa keraguan, mengikuti kegiatan belajar mengajar disekolahnya dengan baik dan tertib, menggunakan bahasa indonesia, menghormati simbol simbol negara, menuntut ilmu dengan sungguh guna memajukan negara dan bangsanya, menghindari perilaku diskriminasi terhadpa teman temannya, bangga sebagai bangsa indonesia, berbuat baik kepada orang lain, mentaati aturan hukum dan peraturan yang berlaku dinegara indonesia
nama : Siti Fitriya
NIM : 858828795
Prodi : PG PAUD
Pokjar : Kedungkandang
1. Menurut saya mengenai video diatas, pengetahuan anak mengenai tanah air untukanak seusianya sudah sangat berkembang,itu artinya guru ditempatnya sekolah telah mengenalkan budaya,makanan, lagu indonesia (lagu daerah) pada anak. meskipun orangtuanya lebih dominan mencibtai produk luar negeri
2.pengenalan cinta tanah air pada AUD, sebaiknya tidak hanya disekolah ,dirumah pun sebisa mungkindikenalkan orangtua pada anaknya supaya anak maksimal mencintai tanah airnya.
3. saya sangat menghargai keluarga tersebut yang masih tetap mempertahankan budaya daerahnya
4. ~ Membimbing untuk selalu berperilaku baik, menaati peraturan yang berlaku dan saling menghargai antarsesama.
~ Bercerita pada anak sebelum tidur mengenai tokoh-tokoh pahlawan yang berjasa terhadap bangsa dan negara.
5. ~ Melaksanakan upacara setiap hari Senin dan hari-hari besar negara, serta menyanyikan lagu Indonesia Raya.
~Memasang bendera Merah Putih di sekolah-sekolah.
~Mengajarkan sejarah bangsa Indonesia.
~Menggunakan bahasa Indonesia untuk percakapan sehari-hari.
~Mengadakan ekstra kurikuler tari tradisional, gamelan, dan sebagainya.
~Memperingati hari besar nasional (termasuk hari kemerdekaan) dengan kegiatan lomba pakaian adat, menyanyi, dan sebagainya.
~Mengajarkan, menerapkan, dan mengamalkan Pancasila.
Nama : Siti Rahayu
Nim : 858709388 (PG PAUD Semester 4)
Judul Vedio : Menanamkan cita tana air pada anak usia dini
Setelah menonton vedio pembelajaran dengan judul ” Menanamlkan Cinta Tanah Air Pada Anak usia Dini” dapat menjadi inpirasi dan motivasi kami sebagai pendidik anak usia dini dalam mengembangkan materi pembelajaran bertema cinta tanah air,
Menurut Pendapat saya memang sangat penting menanamkan cintah tanah air pada anak usia dini menginat merekalah yang menjadi penerus cicta-cita bangsa dan merekalah yang menjadi ujung tombak berlangsungnya tata negara ini.
Menenalkan dan mengajari anak untuk cintah tanah air bukan hanya menjadi tanggung jawab seorang pendidik justru orang tua yang menjadi peran penting dalm mengenalkan kecinta tanah air. Seperti pada video tadi seorang orang tua lebih menanamkan /dan mempengaruhi anak untuk mencintai produk luar negeri. kecintaan tanah air anak yang telah di kenalkan pendidik di sekolah terkikis sudah dengan penanaman dan pemaksaan kepada anak untuk mencintai produk luarnegeri.
Penanaman cinta tanah air di sekolah di sajikan lewat tema tanah air… dengan berbagai ragam pola.