silahkan klik icon jika video tidak dapat diputar
Sinopsis
Program ini menggambarkan upaya seorang guru Taman kanak-kanak untuk mengatasi anak yang sulit berimajinasi pada saat menggambar. Strategi yang diterapkan guru tersebut anatara lain: memberikan kebebasan kepada anak untuk menggambar sesuatu sesuai dengan minat anak, mengajak anak keluar kelas, kemudian meminta anak untuk bercerita dan menggambarkan apa yang ditemukan di lapangan.
Badru Zaman
Secara umum tujuan tayangan video dalam pembelajaran sudah tercapai, yaitu menggambarkan kondisi anak yang sulit berimajinasi ketika diminta guru untuk menggambar serta alternatif pemecahan masalahnya. Kesulitan anak berimajinasi ini muncul terutama ketika guru terlebih dahulu memberikan contoh gambar kepada anak. Anak cenderung meniru apa yang digambar oleh guru.
Berdasarkan tayangan video, kegiatan yang dilakukan oleh guru terpotong (langsung kegiatan guru memberikan contoh gambar pada anak); sehingga tidak terlihat kegiatan pembukaan yang dilakukan oleh guru.
Pendekatan atau strategi yang digunakan oleh guru untuk mengatasi permasalahan anak tersebut sudah tepat, yaitu meminta anak untuk melakukan pengamatan terhadap lingkungan sekitarnya, sehingga anak dapat menggambar sesuai apa yang dilihatnya.Usulan perbaikan: sebaiknya ditambahkan sedikit teori tentang tahapan perkembangan kognitif anak, khususnya mengenai tahap imitasi (meniru), sehingga penyampaian permasalahan dapat lebih diperkaya.
Della Raymena Jovanka, S.Pd., M.Si.
Secara keseluruhan dalam tayangan video pembelajaran, guru mengajak
anak-anak didiknya untuk melakukan kegiatan menggambar bebas serta anak
diberi kebebasan untuk menuangkan ide-ide cemerlangnya namun dalam isi
bembelajaran anak anak anak menemukan hambatan untuk mengambar, agar
anak anak dapat menuangkan ide ide cemerlang guru mengajak anak didik
untuk melihat benda –benda yang ada disekitar sekolah dengan begitu anak
didik dapat langsung melihat media yang akan dituangkan lewat
menggambar sesuai tingkat perkembangan anak didik dan kegiatan
pembelajaran menggambar bebas sesuai kurikulum yang berlaku..
–
Nama
Nama: Farida Desyana Putri
NIM : 877682508
UPBJJ : Purwokerto
Saya telah menonton dan menganalisis video dari sumber yang telah ditentukan dengan judul anak sulit untuk berimajinasi saat menggambar. Pada video ini saya melihat seorang pendidik memberi kebebasan para peserta didik untuk menggambar sesuka mereka dengan kreatifitas masing-masing. Dan terlihat pada video anak-anak terlihat antusias tetapi mungkin ada juga yang bingung karena diberi kebebasan anak yang imajinatif pasti akan kebingungan dan menangis, tetapi dalam video tersebut pendidik tersebut mempunyai strategi membawa peserta didik keluar kelas dan melihat sekeliling untuk mengamati apa yang bisa mereka gambar. Dari sini bisa kita ambil bahwa menjadi seorang pendidik harus kreatif dan mengerti perasaan peserta didik. Apa pun kondisinya seorang pendidik harus mampu berfikir kreatif dalam waktu yang singkat. Dengan begitu juga dapat membantu anak mengembangkan kreatifitas mereka tanpa batas dan anak juga mendapat pengalaman yang baru.
NAMA : SASTRA REBKA NATALIA ZAI
NIM : 860134986
Judul Video : Anak Sulit Berimajinasi Saat Menggambar.
Dalam video ini saya telah menganalisi bahwa saya dapat mengambil makna dan kesimpulan dimana video ini mengajarkan berbagai cara membuka wawasan dan kreatifitas dari berbagai siswa/siswi kita yang sulit berimajinasi saat mengambar dengan cara guru yang memberikan kebebasan dan pengamatan melalui semua benda dan lainnya yang ada dilingkungan sekolah sehingga dapat menyesuaikan pola pikir dan kreatifitas dari anak tersebut.
Asalamualaikum wr wb
Yth. Tutor & Rekan-rekan Mahasiswa Universitas Terbuka
Nama : SURYETI
Nim : 857252942
Upbjj : Serang, Banten
Izin menanggapi video berjudul “Anak Sulit Berimajinasi saat Menggambar”
Video ini sangat menginspirasi saya sebagai guru PAUD untuk ngatasi anak yang kesulitan berimajinasi. Dimana video ini menampilkan seorang guru PAUD yang menghadapi tantangan ketika anak-anak kesulitan berimajinasi saat menggambar.
Dalam video tersebut guru mengajak anak-anak keluar kelas untuk melihat-lihat apa yang ada dilingkungan sekolah tersebut. Setelah itu guru mengajak kembali masuk ke kelas untuk melakukan kegiatan menggambar bebas, memberikan kebebasan kepada mereka untuk menuangkan ide-ide mereka sendiri tentang apa yang dilihatnya. Selain itu juga guru memberikan bimbingan dan dukungan selama proses menggambar berlangsung
Adapun kelebihan dari Video ini yaitu:
-Pendekatan Kontekstual yaitu guru menggunakan lingkungan sekitar sebagai sumber inspirasi membantu anak-anak mengembangkan imajinzai mereka.
-Metode Pembelajaran Aktif Mangajak anak keluar kelas untuk pengamatan langsung merupakan metode yang efektif dalam pembelajaran anak usia dini.
Kekurangan dari Video ini yaitu:
-Pembukaan Kegiatan yaitu guru tidak melakukan pembukaan awal kegiatan yang dapat memotivasi dan mengarahkan anak-anak PAUD.
-Minimnya Penguatan atau dukungan khusus yang diberikan kepada anak-anak yang mengalami kesulitan dalam berimajinasi atau menggambar.
-Instruksi Kurang Jelas dapat menyebabkan anak-anak kebingungan.
Jadi menurut saya, pentingnya peran guru dalam mengembangkan imajinasi anak-anak melalui kegiatan menggambar. Pendekatan yang digunakan, yaitu mengamati lingkungan sekitar sekolah.
Demikian tanggapan saya
Terimakasih
Wasalamualaikum wr wb
Asalamualaikum wr wb
Yth. Tutor & Rekan-rekan Mahasiswa Universitas Terbuka
Nama : SURYETI
Nim : 857252942
Upbjj : Serang, Banten
Izin menanggapi video berjudul “Anak Sulit Berimajinasi saat Menggambar”
Video ini sangat menginspirasi saya sebagai guru PAUD untuk ngatasi anak yang kesulitan berimajinasi. Dimana video ini menampilkan seorang guru PAUD yang menghadapi tantangan ketika anak-anak kesulitan berimajinasi saat menggambar.
Dalam video tersebut guru mengajak anak-anak keluar kelas untuk melihat-lihat apa yang ada dilingkungan sekolah tersebut. Setelah itu guru mengajak kembali masuk ke kelas untuk melakukan kegiatan menggambar bebas, memberikan kebebasan kepada mereka untuk menuangkan ide-ide mereka sendiri tentang apa yang dilihatnya. Selain itu juga guru memberikan bimbingan dan dukungan selama proses menggambar berlangsung
Adapun kelebihan dari Video ini yaitu:
-Pendekatan Kontekstual yaitu guru menggunakan lingkungan sekitar sebagai sumber inspirasi membantu anak-anak mengembangkan imajinzai mereka.
-Metode Pembelajaran Aktif Mangajak anak keluar kelas untuk pengamatan langsung merupakan metode yang efektif dalam pembelajaran anak usia dini.
Kekurangan dari Video ini yaitu:
-Pembukaan Kegiatan yaitu guru tidak melakukan pembukaan awal kegiatan yang dapat memotivasi dan mengarahkan anak-anak PAUD.
-Minimnya Penguatan atau dukungan khusus yang diberikan kepada anak-anak yang mengalami kesulitan dalam berimajinasi atau menggambar.
-Instruksi Kurang Jelas dapat menyebabkan anak-anak kebingungan.
Jadi menurut saya, pentingnya peran guru dalam mengembangkan imajinasi anak-anak melalui kegiatan menggambar. Pendekatan yang digunakan, yaitu mengamati lingkungan sekitar sekolah.
Demikian tanggapan saya
Terimakasih
Wasalamualaikum wr wb
Nama : Karina Putri Yani
NIM : 859678523
Mata pelajaran : PKM
UPBJJ : Bandung
Vidio tersebut memberikan cara bagaimana agar guru bisa mengatasi anak yang sulit berimajinasi saat mengajar. Sebagai guru kita harus bisa membantu anak agar mampu berimajinasi, karena berimajinasi sangat penting bagi anak-anak, tidak hanya karena berimajinasi menyenangkan, tetapi juga baik untuk perkembangan otak. Anak bisa meningkatkan kempuan berkomunikasi kognitif, kreatifitas, dan sosial mereka.
Nama : Putri kirani maulida
Nim : 877637082
UPBJJ : Jakarta
saya sudah melihat dan memperhatikan dari vidio guru pintar online yang membahas tentang Anak Sulit Berimajinasi saat Menggambar,dari vidio tersebut sangat membantu saya untuk memahami sebagai calon guru nantinya. di dalam vidio menjelaskan bagaimana cara anak untuk menggali ide dan imajinasinya dapat di lakukan dengan membebaskan anak untuk menggambar apa saja sesuai minat dan imajinasi pada anak.adapun cara yang di lakukan oleh guru mengajak anak untuk ke halaman sekolah agar melihat apa saja yang ada di halaman supaya nanti menggambarnya tida seperti bu lia.
Asalamualaikum wr wb
Yth. Tutor & Rekan-
rekan Mahasiswa Universitas Terbuka
Nama : SURYETI
Nim: 857252942
Upbjj: Serang, Banten
Izin menanggapi video berjudul “Anak Sulit Berimajinasi saat Menggambar” Video ini sangat menginspirasi saya sebagai guru PAUD untuk ngatasi anak yang kesulitan berimajinasi. Dimana video ini menampilkan seorang guru PAUD yang menghadapi tantangan ketika anak-anak kesulitan berimajinasi saat menggambar. Dalam video tersebut guru mengajak anak-anak keluar kelas untuk melihat-lihat apa yang ada dilingkungan sekolah tersebut. Setelah itu guru mengajak kembali masuk ke kelas untuk melakukan kegiatan menggambar bebas, memberikan kebebasan kepada mereka untuk menuangkan ide-ide mereka sendiri tentang apa yang dilihatnya. Selain itu juga guru memberikan bimbingan dan dukungan selama proses menggambar berlangsung Adapun kelebihan dari Video ini yaitu: -Pendekatan Kontekstual yaitu guru menggunakan lingkungan sekitar sebagai sumber inspirasi membantu anak-anak mengembangkan imajinzai mereka. -Metode Pembelajaran Aktif Mangajak anak keluar kelas untuk pengamatan langsung merupakan metode yang efektif dalam pembelajaran anak usia dini. Kekurangan dari Video ini yaitu:
-Pembukaan Kegiatan yaitu guru tidak melakukan pembukaan awal kegiatan yang dapat memotivasi dan mengarahkan anak-anak PAUD.
-Minimnya Penguatan atau dukungan khusus yang diberikan kepada anak-anak yang mengalami kesulitan dalam berimajinasi atau menggambar.
-Instruksi Kurang Jelas dapat menyebabkan anak-anak kebingungan.
Jadi menurut saya, pentingnya peran guru dalam mengembangkan imajinasi anak-anak melalui kegiatan menggambar. Pendekatan yang digunakan, yaitu mengamati lingkungan sekitar sekolah.
Demikian tanggapan saya
Terimakasih
Wasalamualaikum wr wb.
Assalamualikum wr.wb
NAMA : DELLA LOLITA
NIM : 860068056
UPBJJ : Bandar Lampung
Anak sulit membedakan huruf dan sulit berimajinasi saat menggambar bisa disebabkan oleh berbagai faktor, termasuk kurangnya stimulasi yang tepat, kesulitan dalam memproses informasi visual, atau masalah perkembangan lainnya.
Alasan dan Penjelasan
• Alasan 1: Kurangnya Stimulasi yang Tepat: Anak-anak belajar melalui pengalaman dan interaksi. Jika anak kurang terpapar dengan huruf, buku, atau kegiatan menggambar yang merangsang imajinasi, mereka mungkin mengalami kesulitan dalam mengembangkan keterampilan ini. Stimulasi yang tepat melibatkan kegiatan yang menyenangkan dan interaktif, seperti membacakan cerita, bermain dengan balok huruf, atau memberikan kesempatan untuk menggambar bebas.
• Alasan 2: Kesulitan dalam Memproses Informasi Visual: Beberapa anak mungkin memiliki kesulitan dalam memproses informasi visual, yang dapat memengaruhi kemampuan mereka untuk membedakan huruf atau membayangkan gambar. Ini bisa disebabkan oleh masalah persepsi visual atau kesulitan dalam mengintegrasikan informasi visual dengan informasi lainnya.
Nama : SALMA HAMIDAH
Nim : 858572929
assalamu’alaikum wr.wb
izin menanggapi vidio diatas
Aspek : meningkatkan kemampuan kognitif anak usia dini
Metode : stimulasi visual
Media : Gambar referensi
Kelebihanya :
1. merangsang imajinasi dan kreativitas anak
2. meningkatkan minat dan antusiasme anak
3. memudahkan anak dalam mengekspresikan diri
4. memberikan kebebasan berekspresi pada anak
5. mendorong interaksi sosial dan kolaborasi
kekuranganya :
1. sebagian anak ada yang kebingungan
2. hasil menjadi tidak terarah
3. anak terlalu lama mengambil keputusan
4. kemungkingan muncul perbandingan sosial
saran dan masukan untuk meningkatkan kegiatan menggambar bebas dengan imajinasi anak :
1. menggunakan stimulasi awal yang menarik
2. menggunakan media visual yang mendukung
3. sisipkan tema ringan atau fleksibel
4. berikan contoh gambar tanpa harus di tiru
5. gunakan berbagai alat gambar
6. berikan apresiasi tanpa membandingkan
7. Pantau dan dukung anak yang masih bingung