Sinopsis

Satu kenyataan yang tidak bisa dipungkiri, banyak siswa tidak percaya diri untuk mengekspresikan ide atau opini mereka dengan menggunakan bahasa Inggris. Oleh karena itu guru harus mencari metode atau cara agar mereka dapat mengekspresikan ide-ide atau opini mereka dalam Bahasa Inggris. Salah satunya dengan menggunakan fasilitas media sosial Facebook. Program video ini berisi pembelajaran bahasa Inggris dengan pokok bahasan “Exprising Idea and Opinion”. Video ini memperlihatkan bagaimana kreativitas guru memancing daya ekspresi siswa dalam bahasa Inggris melalui Facebook. Dengan cara ini mereka dapat menuangkan ide-ide atau opini lewat tulisan. Anda tentu penasaran ingin mengetahui bagaimana media sosial Facebook dapat dijadikan solusi untuk mendorong siswa berbahasa Inggris. Simaklah video berikut ini.

Tayangan video sudah sesuai dengan tujuan pembelajaran dalam kurikulum. Guru memberikan sedikit apersepsi yang cukup baik sehingga peserta didik lebih siap mengikuti proses pembelajaran. Menggunakan telepon genggam atau handphone sebagai media pembelajaran sangat baik untuk meminimalisir rasa ketidak percayaan diri siswa berkomunikasi dalam bahasa inggris, dan dapat membangkitkan semangat para siswa karena media tersebut merupakan salah satu alat yang digunakan mereka dalam kesehariannya. Namun kelemahan dalam pembelajaran ini tidak menambah kemampuan para siswa dalam berkomukasi lisan, kecuali jika ada pembahasan dan analisa dari kalimat – kalimat yang ditulis mereka. Salah satunya dengan cara meminta para peserta didik melengkapi kalimat – kalimat yang kurang jelas, secara lisan cara seperti ini juga dapata dijadikan sebagai evaluasi dari proses pembelajaran. Sangat disayangkan dalam tayangan ini guru tidak memperhatikan pronunciation atau pengucapan dari para siswa dan tidak ada evaluasi, juga penutup dari guru.

Evaluasi dapat menjadi salah satu dasar berpijak untuk proses pembelajaran selanjutnya. Penutup dapat menjadi penyemangat peserta didik untuk mengikuti proses pembelajaran selanjutnya.

Secara umum tayangan video ini baik dan tidak terlalu kaku, walaupun mungkin sudah ada setting sebelumnya. Perlu diingatkan juga bahwa tidak setiap peserta didik mampu memiliki telepon genggam yang sesuai dengan kebutuhan dalam proses pembelajaran.

Ratih Kusumastuti

Similar Posts

56 Comments

  1. Nama : Ika Widyyatun Ni’amah
    NIM : 501263203
    Prodi : Magister Pendidikan Dasar

    Berkomunikasi dengan bahasa asing menjadi momok tersendiri bagi sebagian siswa, karena kurangnya percaya diri sebab takut salah. Karena selain memikirkan apa yang akan diungkapkan, siswa juga memikirkan bahasa yang digunakan. Strategi guru dalam video dengan menggunakan facebook yang dekat dengan keseharian siswa dalam pembelajaran dapat menjadi inspirasi. Siswa lebih merasa nyaman untuk menyampaikan pendapatnya secara tertulis. Namun hal tersebut bukan berarti mengekspresikan ide secara lisan bisa digantikan. Keterampilan speaking siswa tetap harus dilatih, mungkin tidak harus spontanitas seperti dalam video. Siswa dapat menyiapkan teks apa yang ingin disampaikan kemudian membacanya atau berlatih tanpa membaca teks. Dalam video tersebut, guru dapat meminta siswa membacakan komentar yang telah mereka tulis di unggahan facebook.
    Saya teringat dengan pesan guru Bahasa Inggris semasa SMP, bahwa dalam belajar keterampilan speaking Bahasa Inggris yang terpenting adalah berani speak up, sering dilakukan dalam keseharian, dan tidak perlu memikirkan tenses (berbeda saat writing). Dengan terbiasa, dapat melatih pronounciation dan vocabulary siswa yang kemudian akan meningkatkan kepercayaan diri.

  2. NAMA : RORO SETIA NINGRUM
    NIM : 501193178
    PRODI : MPDr

    Video ini berfokus pada pembelajaran bahasa Inggris dengan pokok bahasan “Exprising Idea and Opinion” untuk SMP (Sekolah Menengah Kebangtan). Guru dalam video ini menggunakan media sosial, yaitu Instagram, untuk memancing daya ekspresi siswa dalam bahasa Inggris melalui tulisan. Berikut adalah beberapa poin penting dari video ini:
    1. Menggunakan media sosial
    2. Menulis tulisan
    3. Menggunakan fasilitas media sosial

    Video pembelajaran bahasa Inggris dengan pokok bahasan “Exprising Idea and Opinion” menggunakan media sosial Facebook memiliki manfaat dalam mendorong siswa untuk berbahasa Inggris. Beberapa manfaat dari penggunaan media sosial Facebook dalam pembelajaran bahasa Inggris antara lain:
    – Meningkatkan kreativitas siswa dalam mengekspresikan ide dan opini mereka dalam bahasa Inggris.
    – Memungkinkan siswa untuk menuangkan ide-ide atau opini lewat tulisan.
    – Meningkatkan kepercayaan diri siswa dalam berbahasa Inggris.
    – Meningkatkan kemampuan siswa dalam menggunakan media sosial Facebook.
    – Meningkatkan keterampilan siswa dalam berkomunikasi dalam bahasa Inggris.

    Namun, penggunaan media sosial Facebook dalam pembelajaran bahasa Inggris juga memiliki kekurangan, seperti kemungkinan terjadinya penyalahgunaan media sosial dan kurangnya pengawasan dari guru. Oleh karena itu, guru harus memastikan bahwa penggunaan media sosial Facebook dalam pembelajaran bahasa Inggris dilakukan dengan bijak dan terawasi dengan baik.

  3. Nama : Dinar Ari Wulan
    NIM : 501263242
    Prodi : Magister Pendidikan Dasar
    UPBJJ UT SURAKARTA
    Banyak peserta didik yang masih belum memiliki kepercayaan diri dalam mengekspresikan ide mereka dengan menggunakan bahasa inggris. Guru berusaha mencari solusi supaya para peserta didik berani menyampaikan apa yang mereka rasakan, dalam video tersebut memberikan solusi yang tepat dengan menggunakan media sosial facebook. Peserta didik dapat menuangkan opini mereka dengan menulis pada kolom komentar yang ada pada facebook.
    Peserta didik sangat tertarik dan semangat dalam menuangkan ide mereka baik pada kolom komentar maupun postingan. Akan lebih menarik lagi apabila guru memberikan sebuah permasalahan dalam bahasa inggris kemudian para peserta didik secara aktif memberi tanggapan tanggapan mereka(berdiskusi dalam media sosial). Dari kegiatan tersebut dapat meningkatkan kemampuan peserta didik dalam mengungkapkan ide atau opini dan meningkatkan kemampuan menulis dalam bahasa inggris.

    Melalui Facebook, siswa dapat belajar untuk menuangkan ide-ide atau opini mereka dalam bentuk tulisan. Media sosial ini dapat menjadi sarana yang menarik dan menstimulasi siswa untuk berpartisipasi aktif dalam diskusi, bertukar pikiran, dan mengekspresikan pendapat mereka dalam bahasa Inggris. Dalam video tersebut, mungkin akan ditunjukkan bagaimana guru menggunakan fitur-fitur Facebook, seperti postingan, komentar, atau grup diskusi, untuk memfasilitasi proses belajar siswa.

    Pemanfaatan media sosial, seperti Facebook, sebagai alat bantu dalam pembelajaran bahasa Inggris dapat memiliki beberapa manfaat. Pertama, siswa dapat merasa lebih santai dan terlibat secara aktif dalam pembelajaran, karena penggunaan platform yang sudah mereka kenal dan sukai. Kedua, melalui Facebook, siswa dapat berlatih menulis dan berkomunikasi dalam bahasa Inggris dengan lebih terstruktur dan terarah. Ketiga, interaksi dengan teman sekelas atau pengguna lainnya dalam lingkungan yang santai dapat meningkatkan kepercayaan diri siswa dalam menggunakan bahasa Inggris.

    Namun, perlu diingat bahwa penggunaan media sosial sebagai alat pembelajaran harus dilakukan dengan bijak dan terkendali. Penting bagi guru untuk mengawasi dan mengarahkan aktivitas siswa di Facebook agar tetap fokus pada pembelajaran bahasa Inggris dan mencegah penggunaan yang tidak pantas atau tidak terkait.

    Dalam kesimpulannya, video yang menunjukkan penerapan media sosial Facebook sebagai alat pembelajaran bahasa Inggris dapat memberikan gambaran tentang bagaimana guru dapat mendorong siswa untuk mengekspresikan ide dan opini mereka dalam bahasa Inggris. Penggunaan Facebook dalam konteks ini dapat memberikan siswa kesempatan untuk berlatih dan meningkatkan kepercayaan diri mereka dalam berbahasa Inggris.

  4. Nanda Fitri Nur Rohmah, 501332917 – Magister Pendidikan Dasar, UPBJJ UT Malang.
    Dalam video tersebut terlihat bahwa siswa masih kesulitan atau merasa malu untuk mengekspresikan ide mereka, hal tersebut dipicu oleh rasa percaya diri yang kurang sehingga dapat menghambat proses pembelajaran. Menindaklanjuti hal tersebut diperlukan inovasi guru dalam pembelajaran sehingga membantu siswa untuk mengatasi hambatan yang ia alami. Salah satunya adalah pada video tersebut guru mengintegrasikan sosial media Facebook untuk melatih mengekspresikan pemikiran atau idenya, yang dimana sosial media tersebut sangat sering digunakan siswa. Pemilihan media dapat memberikan kenyaman untuk siswa dalam berpendapat sekaligus belajar menulis kalimat bahasa inggris yang baik dan benar. Maanfaat yang dapat diambil dari tayangan berikut adalah pentingnya pemikiran kreatif guru untuk memecahkan masalah atau hambatan belajar yang dialami siswa.

  5. Zulfikri (501123021) – Magister Pendidikan Dasar
    Video ini memberikan wawasan yang sangat bernilai tentang bagaimana guru dapat memanfaatkan media sosial Facebook sebagai alat untuk meningkatkan keterampilan berbicara dan mengekspresikan ide dan opini dengan percaya diri dalam bahasa Inggris. Selanjutnya, untuk diperlukan juga diskusi dan interaksi antar siswa melalui komentar dan tanggapan di bawah postingan, sehingga siswa dapat lebih aktif berpartisipasi. Selanjutnya, mendorong siswa untuk menyampaikan ide dan opini mereka secara lisan (unggahan video singkat pada postingan guru/siswa) sehingga mereka dapat mengembangkan kemampuan berbicara mereka selain dari kemampuan menulis.

  6. Nama : Anik Sundari
    NIM : 501263228
    UPBJJ : UT Surakarta
    Prodi : Magister Pendidikan Dasar
    Dari tayangan video tersebut, hal yang bisa dipelajari yaitu bahwa untuk meningkatkan kemampuan siswa dalam menuangkan ide dan meningkatkan rasa percaya diri siswa untuk menuangkan ide dan pendapat, guru bisa memanfaatkan media sosial sebagai media penunjang pembelajaran. Manfaat yang di dapat setelah mengamati video tersebut yaitubahwa ada beragam media pembelajaran yang bisa digunakan sebagai penunjang pembelajaran, tidak hanya berupa alat tetapi juga bisa berupa media sosial. Salah satunya yaitu face book yang bisa dimanfaatkan sebagai media untuk pembelajaran dengan topik expressing idea or opinion.

Leave a Reply